Apple Siapkan iPhone X Versi Lebih Murah?

- Apple disebut-sebut bakal membuat tipe iPhone yang lebih murah dari iPhone X, tapi memiliki kesamaan fitur dengan ponsel teratas dari sang pabrikan itu. Prediksi yang beredar menyebut iPhone baru ini akan diperkenalkan pada 2018 mendatang.
Untuk sekarang keberadaan iPhone X versi lebih murah tersebut masih belum bisa dipastikan. Namun bocoran informasi yang ada menunjukkan bahwa Apple tengah merancang iPhone baru dengan kode nama "Lisbon" dan "Hangzhou".
Keduanya disinyalir akan mengusung sejumlah fitur ala iPhone X, termasuk layar OLED dan teknologi pengenal wajah Face ID untuk menggantikan pemindai sidik jari Touch ID.
Sebagaimana dilansir KompasTekno dari Phone Arena, Jumat (20/10/2017), Apple mengembangkan kedua tipe iPhone tersebut untuk menarik minat pengguna di China.
Raksasa teknologi itu disinyalir khawatir kalah bersaing dengan berbagai produk murah yang sekarang membanjiri pasar gadget China.
Seperti diketahui, di China Apple menghadapi persaingan sengit dari vendor lokal seperti Huawei dan Oppo. Huawei memimpin dengan pangsa pasar 31 persen pada kuartal kedua 2017, sementara PApple hanya 17,7 persen.
Walau disebut lebih murah dari iPhone X, Lisbon dan Hangzhou kemungkinan masih memiliki banderol yang tinggi dibanding ponsel lain. Apple memang dikenal gemar mematok harga premium untuk perangkatnya.
Bocoran informasi lain menyebutkan bahwa iPhone Lisbon dan Hangzhou bakal dijual 90 dollar AS atau Rp 1,2 juta lebih murah dibandingkan harga iPhone X sekarang.
iPhone X sendiri ditawarkan dengan harga mulai dari 999 dollar AS atau setara Rp 13,5 juta. Bila bocoran informasi itu tepat, maka iPhone Lisbon dan Hangzhou bakal dijual seharga 909 dollar AS atau setara Rp 12,2 juta.
Entah iPhone X versi lebih murah ini akan benar-benar terwujud atau hanya menjadi kabar angin belaka. Pengguna masih tetap harus menunggu pernyataan dari Apple untuk memastikan keberadaan iPhone Lisbon dan Hangzhou tersebut.
Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat