Browser Microsoft Edge "Keluar Kandang" Sambangi Android dan iOS
- Peramban bikinan Microsoft, Edge, akhirnya "keluar kandang". Setelah sempat hadir hanya untuk Windows 10, browser andalan Microsoft itu pun mulai merambah dunia mobile dengan hadir di platform Android dan iOS.
Kepastian hadirnya Edge di Android dan iOS diumumkan sendiri oleh Microsoft lewat blog resminya. "Memperkenalkan Microsoft Edge untuk iOS/Android," tulis Microsoft.
Lantas, fitur apa saja yang dibawa Microsoft Edge ke Android dan iOS? Satu fitur yang diandalkan oleh Microsoft disebut sebagai "continue on PC" atau "dilanjutkan di PC". Seperti istilahnya, fitur ini mengizinkan pengguna untuk melanjutkan browsing sebuah situs dari perangkat mobile ke PC.
Sebagai contoh, Anda sedang membaca sebuah berita di tekno.kompas.com, kemudian ingin melanjutkan aktivitas itu di PC. Saat menggunakan Edge di PC, Anda sudah tidak perlu melakukan langkah dari awal untuk membuka berita tersebut. Browser Edge sudah secara otomatis akan menampilkan situs yang dibuka di perangkat mobile.
Baca: Edge, Firefox, dan Chrome, Mana yang Paling Irit Baterai?
Kelebihan dari Microsoft Edge untuk iOS dan Android ini adalah kemampuan untuk mengakses menu Favorit, History, daftar baca, dan ebook, sebagaimana KompasTekno rangkum dari The Verge, Jumat (6/10/2017).
Menariknya lagi, Microsoft mengizinkan pengguna untuk mengganti pilihan mesin pencari default. Pengguna tidak harus menggunakan Bing yang juga dibikin oleh Microsoft. Pengguna bebas menggantinya dengan Yahoo atau Google.
Meski begitu, tentunya Microsoft Edge masih memiliki kekurangan. Tab dan History dari perangkat mobile untuk saat ini masih belum dibagikan ke Edge versi desktop. Menurut Microsoft, pihaknya masih harus menambah beberapa fitur terlebih dulu di Edge versi desktop untuk mendukung hal tersebut.
Microsoft Edge saat ini baru hadir dalam versi preview. Pengguna iOS sudah bisa mendapatkannya melalui Apple TestFlight. Sementara itu, Edge versi Android baru akan hadir dalam beberapa waktu mendatang.
Microsoft sendiri membuka pendaftaran bagi yang ingin mencoba Microsoft Edge versi Android atau iOS di tautan berikut ini.
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16