Anak 7 Tahun Tulis Surat Lamaran, Dibalas CEO Google

- "Dear bos Google, nama saya Chloe dan saat sudah besar saya ingin bekerja di Google. Saya juga mau kerja di pabrik cokelat dan berenang di Olimpiade," demikian bunyi penggalan surat yang ditulis oleh Chloe Bridgewater, seorang bocah perempuan berumur 7 tahun asal Inggris.
Chloe rupanya sudah menetapkan cita-cita sedari kecil. Dalam surat tulisan tangan yang seolah lamaran kerja itu, dia pun sudah bisa mempromosikan diri sendiri ke perusahaan yang diminati.

Surat Chloe ditujukan kepada bos Google tanpa menyebut nama spesifik. Namun surat itu benar-benar sampai kepada, sang "bos" yang bersangkutan, yakni CEO Google Sundar Pichai yang kemudian menulis balasan.
Di dalam surat balasannya, Pichai menyemangati Chloe agar terus belajar dan mengejar mimpi. Dia mengatakan Chloe bisa mencapai apapun yang benar-benar diinginkan, baik bekerja untuk Google ataupun menjadi perenang Olimpiade.
"Saya nantikan surat lamaran pekerjaanmu saat sudah selesai sekolah nanti," tutup Pichai sambil diimbuhi sebuah smiley, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari CNN, Jumat (17/2/2017). Di bawahnya, sang bos Google membubuhkan tanda tangan.
Ayah Chloe, Andy Bridgewater, merasa berterima kasih kepada Pichai karena telah menyisihkan waktu di sela kesibukan untuk membaca dan membalas surat anaknya. Foto surat dari Pichai pun dipajang di akun LinkedIn milik Andy.
"Dia (Chloe) kehilangan kepercayaan diri setelah ditabrak mobil beberapa tahun lalu... saya sangat berterima kasih kepada (Pichai) yang telah bantu membuat mimpi seorang gadis kecil menjadi selangkah lebih dekat," kata Bridge water.
Baca: Putri Keamanan Google Beri 5 Tips Aman Internetan

Terkini Lainnya
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- 40 Link Download Twibbon Jumat Agung 2025 buat Peringati Kematian Yesus Kristus
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Google Resmi Naikkan Standar, HP Android Storage 16 GB Gigit Jari
- Daftar HP yang Mendukung eSIM Indosat