Mana Lebih Baik, Laptop Windows atau Chromebook? Begini Pertimbangannya
- Ada banyak jenis laptop yang tersedia di pasaran saat ini. Banyaknya jenis laptop ini tak menutup kemungkinan bakal membuat pengguna bingung ketika hendak membeli laptop untuk menunjang pekerjaan sehari-hari.
Dari sekian banyak jenis laptop yang tersedia, dua di antaranya yang kerap dibandingkan, yakni jenis laptop berbasis Windows (biasa disebut laptop Windows atau Windows saja) dan Chromebook.
Baca juga: 5 Cara Melihat Versi Windows di Laptop dan PC dengan Mudah
Dalam hal ini, pengguna yang hendak membeli laptop kiranya perlu mengetahui mana yang lebih baik antara Chromebook dan Windows. Dua jenis laptop itu pada dasarnya memiliki fitur utama yang berbeda.
Dari fitur utama yang berbeda, Chromebook dan laptop Windows akhirnya memiliki keunggulan yang berbeda pula. Lantas, bagus mana Chromebook dan Windows?
Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai pertimbagan Chromebook vs Windows.
Perbedaan Chromebook dan laptop Windows
Sebelum menentukan mana yang lebih baik, pengguna penting buat mengetahui terlebih dahulu perbedaan Chromebook dan laptop Windows. Lalu, sebenarnya apa perbedaan Chromebook dan laptop Windows?
Chromebook
Chromebook adalah laptop atau tablet yang menggunakan sistem operasi Chrome OS buatan Google. Chrome OS merupakan sistem operasi ringan yang dirancang untuk terutama mengerjakan tugas berbasis web.
Chromebook bertumpu pada browser Chrome yang jadi antarmuka utama tempat untuk mengerjakan sebagian besar tugas. Lantaran mengandalkan operasi browser, Chromebook juga sangat bergantung dengan koneksi internet.
Laptop WIndows
Sebagaimana yang cukup umum diketahui, laptop Windows adalah komputer portabel yang berjalan menggunakan sistem operasi Windows buatan Microsoft. Laptop Windows terkenal karena fleksibilitasnya.
Laptop Windows dapat memiliki spesifikasi perangkat keras dengan pilihan yang sangat beragam. Kemudian, laptop Windows tidak bergantung segelintir perangkat lunak. Ada banyak software yang kompatibel dengan laptop Windows.
Dari pengertian umum tersebut, pengguna bisa melihat perbedaan Chromebook dan Windows. Selain berbeda di segi sistem operasi, kedua jenis laptop ini juga memiliki perbedaan lainnya. Adapun perbedaan Chromebook dan Windows adalah sebagai berikut.
Chromebook vs Windows
1. Sistem operasi
Chrome OS pada Chromebook merupakan sistem operasi yang ringan dan cepat, yang dirancang untuk mengerjakan tugas berbasis web dan menjalankan aplikasi Cloud.
Chrome OS menawarkan antarmuka yang mudah digunakan dan dinavigasi.
Windows menawarkan sistem yang lebih kompleks dengan fitur yang kaya. Windows menyediakan pengalaman penggunaan dengan berbagai pilihan penyesuaian dan dukungan berbagai jenis aplikasi.
2. Performa
Chromebook umumnya menawarkan kinerja yang cepat untuk mengerjakan tugas berbasis web, waktu booting yang cepat, dan pengoperasian yang lancar. Namun, Chromebook cenderung kesulitan buat menjalankan aplikasi berat dan multitasking.
Laptop Windows memiliki performa yang bervariasi bergantung pada spesifikasi perangkat kerasnya. Laptop Windows dengan spesifikasi tinggi dapat menjalankan aplikasi berat dan multitasking sangat lancar.
Terkini Lainnya
- Mana Lebih Baik, Laptop Windows atau Chromebook? Begini Pertimbangannya
- Bos Nvidia Beri Pesan Penting soal Krusialnya AI bagi Indonesia
- Wajib Update, Ponsel Android Hanya Punya Waktu 14 Hari
- GoTo Luncurkan Model AI Lokal "Sahabat-AI", Open Source dan Paham Bahasa Daerah
- Trik Melihat Chat WhatsApp yang Sudah Dihapus Tanpa Aplikasi, Mudah
- HP Gaming Nubia Red Magic 10 Pro Series Resmi, Pakai Chip Snapdragon 8 Elite
- Kulkas Pintar Samsung Bespoke AI Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- AMD PHK 1.000 Karyawan, Imbas Lini "Gaming" Anjlok?
- CEO Nvidia Jensen Huang Datang ke Indonesia Hari Ini
- Riset Canalys: Xiaomi Tumbuh Pesat di Indonesia, Realme Terpuruk
- 5 Cara Blokir Telepon Spam di HP yang Mengganggu dengan Mudah dan Cepat
- Instagram Janji Lenyapkan Fitur "Refresh Otomatis" di Feed IG
- Jangan Main HP Sambil BAB, Begini Dampaknya untuk Kesehatan
- 5 Contoh Penggunaan Cloud Computing dalam Kehidupan Sehari-hari
- HP Gaming Asus ROG Phone 9 Segera Masuk Indonesia
- Saat Apple Semakin “Menganaktirikan” Indonesia…
- Youtuber Gadget Kecewa iPhone 16 Belum Meluncur, Minta Apple Turuti Pemerintah
- Komputer Lawas Tidak Kuat Instal Windows, Coba KolibriOS Cuma Seukuran Disket
- Blokir Akun di X Twitter Kini Tak Ada Gunanya?
- Apple Cegah Pengguna iPhone "Downgrade" ke iOS 18.0.1