Cara Keluar dan Hapus Grup-grup WhatsApp yang Tidak Penting Lagi

- Bergabung dalam banyak grup WhatsApp terkadang membuat aplikasi pesan terasa sesak dengan notifikasi yang tidak relevan.
Seiring waktu, grup-grup yang dulu penting kini mungkin sudah tidak lagi relevan dan hanya memenuhi ruang penyimpanan serta mengganggu produktivitas.
Bagi banyak pengguna, keluar dari grup-grup WhatsApp yang sudah tidak diperlukan seringkali tertunda karena takut menyinggung atau bingung bagaimana melakukannya dengan cepat dan efisien.
Namun, ada cara-cara yang bisa dilakukan untuk keluar dan menghapus grup WhatsApp yang tidak lagi penting tanpa ribet. Lantas bagaimana cara keluar dan hapus grup-grup WhatsApp yang sudah tidak penting lagi dengan efisien? Selengkapnya berikut ini tutorialnya.
Baca juga: Cara Login WhatsApp di 2 HP dengan Nomor yang Sama, Mudah
Cara keluar dan hapus grup-grup WhatsApp tidak penting di WhatsApp

- Buka aplikasi WhatsApp Anda
- Buka obrolan WhatsApp Anda
- Pilih tab “Groups”. Hal ini akan memudahkan Anda melihat grup-grup mana saja yang Anda ikuti
- Pilih salah satu grup yang ingin dikeluarkan dan dihapus
- Klik ikon profil grup
- Pilih “Keluar dari Grup”
- Selanjutnya akan muncul menu “Hapus grup”
- Pilih “Hapus grup”
Cara hapus media di grup yang menumpuk

Tak jarang sebagian pengguna memilih tidak menghapus grup dan hanya membersihkan berbagai media seperti foto dan video yang menumpuk agar penyimpanan WA tidak penuh. Berikut ini caranya.
- Buka aplikasi WhatsApp
- Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas
- Pilih “Penyimpanan dan data”
- Klik “Kelola penyimpanan”
- Pilih salah satu grup WhatsApp Anda
- Selanjutnya pilih semua video dan foto di grup
- Klik ikon sampah di pojok kanan atas untuk menghapusnya
Baca juga: 7 Fitur Privasi dan Keamanan WhatsApp yang Harus Diaktifkan biar Tidak Mudah Diretas
Demikian cara keluar dan hapus grup-grup WhatsApp yang tidak penting lagi dengan efisien. Melalui cara ini Anda akan lebih mudah dalam mengatur penyimpanan WhatsApp Anda. Selamat mencoba.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.
Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia
- Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- AMD Umumkan CPU 2nm Pertama "Venice", Meluncur 2026
- Harga iPhone XR Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Harga dan Spesifikasi Tablet Samsung Galaxy Tab S10 Ultra di Indonesia
- Harga dan Spesifikasi Tablet Samsung Galaxy Tab S10 Plus di Indonesia
- Hands-on Samsung Galaxy Tab S10 Plus dan Ultra, Tablet Jumbo yang Ramping
- Pura 70 Ultra Dapat Izin Edar, Huawei Siap "Come Back" ke Pasar Smartphone Indonesia?
- Fitur AI Eraser Oppo Reno 12 Pro 5G, Hapus Obyek Mengganggu di Foto dalam Hitungan Detik