Pura 70 Ultra Dapat Izin Edar, Huawei Siap "Come Back" ke Pasar Smartphone Indonesia?

- Huawei tampaknya sedang bersiap "come back" alias meramaikan lagi pasar smartphone Indonesia, setelah vakum selama beberapa tahun terakhir.
Tanda-tanda rencana itu terendus dari kemunculan nomor model smartphone Huawei, yakni Pura 70 Ultra di dua laman sertifikasi di Indonesia.
Pertama adalah laman sertifikasi perangkat Pos dan Telekomunikasi (Postel) dari Direktorat Jenderal (Ditjen) Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI), Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).
Nomor ponsel yang sama juga terdaftar di laman Tingkat Kandungan Dalam Negeri (TKDN) Kementerian Perindustrian (Kemenperin).
Di kedua laman sertifikasi itu, Huawei Pura muncul dengan nomor model HBP-LX9. Namun di laman Postel dirinci pula nama perangkatnya, yakni Huawei Pura 70 Ultra.
Baca juga: Huawei Pura 70 Ultra Jadi HP dengan Kamera Terbaik Versi DxOMark
Smartphone ini lolos sertifikasi Postel per Kamis (27/9/2024) dengan nomor sertifikat 103806/SDPPI/2024.
Adapun di laman TKDN, smartphone ini hanya muncul dengan nomor modelnya saja. Menurut situs ini, Huawei Pura 70 Ultra sudah lolos TKDN dengan persentase nilai TKDN 36,05 persen.
Laman yang dikelola Kemenperin ini juga menyantumkan sedikit spesifikasi smartphone, di antaranya mendukung jaringan LTE.

Tidak ada informasi lainnya yang dibagikan Postel maupun TKDN terkait smartphone ini. Namun kemunculannya di dua situs regulator tersebut menjadi indikasi kuat bahwa Huawei Pura 70 Ultra bakal diboyong ke Tanah Air.
Pihak Huawei sendiri belum memberikan pengumuman apa pun soal Pura 70 Ultra di Indonesia. Pantauan KompasTekno di situs web maupun media sosial Huawei Indonesia, fokus pada smartwatch Huawei Watch GT 5 series bakal dirili awal Oktober 2024 mendatang.
Baca juga: Smartwatch Huawei Watch GT 5 dan GT 5 Pro Resmi, Diklaim Lebih Akurat Pantau Kesehatan
Baka jadi Pura series pertama di Indonesia
Huawei Pura 70 Ultra telah dirilis Huawei di China pada pertengahan April 2024 lalu, bersama dengan Pura 70 "reguler", Pura 70 Pro dan Pura 70 Pro Plus. Ponsel ini juga dirilis global pada Mei 2024.
Pura Series terbilang sebagai lini ponsel terbaru dari Huawei karena baru diperkenalkan pada April 2024, tepat sebelum Pura 70 series diluncurkan perdana.
Walaupun terhitung baru, lini seri ini diposisikan sebagai rebranding dari Huawei P series, di mana beberapa modelnya masuk Indonesia seperti P30 series pada April 2019 lalu.
Bila Pura 70 Ultra benar-benar dirilis resmi di Indonesia, hal ini akan menadai debut Pura series di Tanah Air.
Selain itu, peluncuran smartphone itu sekaligus bakal menjadi momen come back-nya Huawei ke pasar smartphone Indonesia setelah absen dua tahun terakhir. Smartphone terakhir Huawei yang rilis di Tanah Air yaitu Huawei P50 Pro, meluncur pada Februari 2022 lalu.
Terkini Lainnya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Riset Akamai: Bisnis Digital Prioritas Jaga "API" demi Aman dari Hacker
- Cantiknya Kota Berlin dalam Bidikan Leica Summilux Light Fusion Xiaomi 14T Pro
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy S24 FE di Indonesia
- Xiaomi Luncurkan Robot Vacuum X20 Max dan Smart TV Layar 100 Inci
- Ramai di X/Twitter, Begini Cara Bikin Tren Your Internet Bedroom dari Spotify