Samsung Galaxy M55s 5G Dirilis, Kembaran Galaxy M55 Harga Lebih Murah

- Samsung meluncurkan smartphone kelas menengah (mid-range) baru dari keluarga M-series, yakni Galaxy M55s, di India, Senin (23/9/2024).
Galaxy M55s ini merupakan kembaran Samsung M55 yang dirilis global sekitar bulan Maret lalu. Jadi secara umum, spesifikasi yang ditawarkan sama. Mulai dari layar 6,7 inci, chipset Qualcomm Snapdragon 7 Gen 1, RAM 8 GB, triple kamera, dan dukungan 5G.
Meski spesifikasinya kembar, Samsung Galaxy M55s ditawarkan dalam banderol harga yang lebih murah sekitar Rp 1,3 juta untuk varian memori 8/128 GB.
Baca juga: Samsung Galaxy M55 5G Meluncur dengan Kamera 50 MP Depan Belakang
Menurut laporan FoneArena, sebagaimana dihimpun KompasTekno, harga Samsung Galaxy M55s di India adalah sebagai berikut:
- Galaxy M55s (8/128 GB) - 19.999 rupee (sekitar Rp 3,6 juta)
- Galaxy M55s (8/256 GB) - 22.999 rupee (sekitar Rp 4,1 juta)
Sebagai perbandingan, berikut harga Samsung Galaxy M55 saat dirilis di India pada Maret lalu:
- Galaxy M55 (8/128 GB) - 26.999 rupee (sekitar Rp 4,9 juta)
- Galaxy M55 (8/256 GB) - 29.999 rupee (sekitar Rp 5,4 juta)
- Galaxy M55 (12/256 GB) - 32.999 rupee (sekitar Rp 6 juta)
Sebenarnya Galaxy M55s juga ditawarkan dalam varian 12/256 GB, tapi Samsung belum mengungkap harganya.
Perbedaan minor lain ada pada desain punggung. Samsung terlihat menggunakan desain dua warna pada bodi belakang Galaxy M55s. Tampilan punggung ponsel ini juga dihiasi aksen garis vertikal di sisi kiri tempat sensor kamera dibenamkan.
Selebihnya, spesifikasi Samsung M55s sama dengan Samsung M55.
Baca juga: Samsung Galaxy F55 Meluncur dengan Cover Kulit, Mirip C55 dan M55
Spesifikasi Samsung Galaxy M55s

Layar ini dibekali kamera selfie 50 MP dan sudah mendukung pemindai sidik jari di bawah layar (in-display fingerprint scanner).
Untuk fotografi, Samsung M55s dibekali konfigurasi dengan Samsung M55. Misalnya, ada tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP dengan OIS, kamera ultrawide 8 MP, dan kamera makro 2 MP.
Fitur kamera yang ditawarkan seperti Nightography dan dual recording.
Chipset yang digunakan Galaxy M55s juga sama persis dengan Galaxy M55, yakni Qualcomm Snapdragon 7 Gen 1.
Samsung M55s ditopang baterai 5.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat (fast charging) hingga 45 watt. Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 14 dilapisi antarmuka OneUI 6.1.
Fitur lain yang dibawa seperti fitur keamanan Samsung Knox Vault, Quick share, NFC, USB-C, dual SIM, slot microSD, serta Wi-Fi 802.11ac, Bluetooth 5.3, GPS. Di India, Galaxy M55s ditawarkan dalam varian warna Thunder Black and Coral Green.
Sejauh ini, Samsung Indonesia belum memboyong Galaxy M55 yang dirilis sejak Maret lalu ke pasar domestik. Pun, belum ada informasi soal ketersediaan Galaxy M55s di wilayah Indonesia.
Baca juga: Video: Perbandingan Samsung Galaxy M34 dan M54, Selisih Harga Rp 2,5 Juta
Terkini Lainnya
- Cara Mengaktifkan Kembali M-Banking BCA Terblokir tanpa Harus ke Bank
- 7 Game PS5 Menarik di Sony State of Play 2025, Ada Game Mirip GTA V
- Samsung Pinjamkan 160 Unit Galaxy S25 Series di Acara Galaxy Festival 2025
- 15 Masalah yang Sering Ditemui Pengguna HP Android
- Samsung Gelar Galaxy Festival 2025, Unjuk Kebolehan Galaxy S25 Series lewat Konser dan Pameran
- Apa Beda Login dan Sign Up di Media Sosial? Ini Penjelasannya
- Kenapa Kursor Laptop Tidak Bergerak? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- Oppo A3i Plus Resmi, HP Rp 3 Jutaan dengan RAM 12 GB
- 2 Cara Melihat Password WiFi di MacBook dengan Mudah dan Praktis
- Xiaomi Umumkan Tanggal Rilis HP Baru, Flagship Xiaomi 15 Ultra?
- Wajib Dipakai, Fitur AI di Samsung Galaxy S25 Ultra Bikin Foto Konser Makin Bersih
- Ramai Konser Hari Ini, Begini Setting Samsung S24 dan S25 Ultra buat Rekam Linkin Park, Dewa 19, NCT 127
- WhatsApp Sebar Fitur Tema Chat, Indonesia Sudah Kebagian
- Ini Mesin "Telepati" Buatan Meta, Bisa Terjemahkan Isi Pikiran Jadi Teks
- Begini Efek Keseringan Pakai AI pada Kemampuan Berpikir Manusia
- LG Ubah Haluan Bisnis, Tak Lagi Fokus ke Produk Peralatan Rumah Tangga
- Mobile Legends 1.9.20 Resmi, Ada "Hero" Suyou dengan "Skill" Unik
- Oppo Find X8 Pro Dapat "Lampu Hijau" dari Indonesia, Rilis 21 Oktober?
- iOS 18 Hadirkan Fitur Hitung Otomatis di Keyboard, Begini Cara Mengaktifkannya
- Hasil Free Fire FFWS SEA Fall 2024 Pekan Kelima, Tiga Tim Indonesia di Top 10 Klasemen