5 Fitur AI di HP Lipat Samsung Galaxy Z Flip 6 yang Jadi Favorit

LAMPUNG, - Ponsel lipat Galaxy Z Flip 6 dibekali aneka fitur berbasis kecerdasan buatan/artificial intelligence (AI). Beberapa di antaranya, menjadi favorit pengguna Samsung Z Flip 6 di Indonesia.
Setidaknya ada lima fitur Galaxy AI favorit pengguna Galaxy Z Flip 6, antara lain Circle to Search, Sketch to image hingga Portrait Studio.
Circle to Search menjadi fitur AI teratas alias paling favorit bagi pengguna Galaxy Z Flip 6, dibanding fitur lainnya. Fitur ini memungkinkan pengguna menelusur apapun dari layar perangkat, dengan cara melingkari obyek yang ingin dicari lewat Google Search.
Baca juga: Ubah Sketsa Corat-coret Jadi Gambar Menarik dengan Samsung Galaxy Z Flip 6
Menurut Ilham Indrawan, MX Product Marketing Senior Manager Samsung Electronics Indonesia fitur itu menjadi yang teratas karena rasa ingin tahu pengguna yang tinggi. Misalnya saat melihat obyek menarik di media sosial.
"Mungkin ini karena orang-orang indonesia yang kepo (ingin tahu), cari tahu di sosial media, ini apa, itu apa. Nah Circle to Search jadi fitur AI yang paling sering dipakai di Galaxy Z Flip 6," kata Ilham dalam acara Samsung "Unfold Your Story with Galaxy AI Trip" di Lampung, Rabu (21/8/2024).
Selain Circle to Search, fitur AI lain yang paling sering dipakai pengguna yaitu Sketch to image hingga Portrait Studio. Berikut rincian fiturnya secara berurutan.
- Circle to Search
- Photo Assist
- Sketch to Image
- Generative Edit
- Portrait Studio

Menariknya, empat dari lima fitur favorit pengguna Galaxy Flip 6 di atas, adalah fitur yang mendukung kreasi konten.
Sketch to Image misalnya, memungkinkan pengguna membuat gambar coretan, sehingga AI membantu menyulapnya menjadi seolah gambar sungguhan.
Baca juga: Avatar AI Buatan Samsung Galaxy Z Flip 6 Bisa Dimanfaatkan Industri Kreatif

Kemudian Photo Assist memungkinkan pengguna mengedit foto agar lebih proporsional, misalnya meluruskan obyek yang miring.
Generative Edit sendiri bisa membantu pengguna menghapus obyek yang tidak diinginkan dari sebuah foto. Adapun Portrait Studio memungkinkan pengguna membuat avatar menarik dalam beberapa efek animasi dari sebuah foto.
Ilham menuturkan, daftar fitur favorit di atas menggambarkan bahwa Galaxy Z Flip 6 paling sering dipakai untuk mengkreasikan konten. Temuan ini juga selaras dengan target pasar ponsel lipat tersebut.
Adapun daftar ini dihimpun berdasarkan data internal Samsung sejak Galaxy Z Flip 6 diluncurkan di Indonesia pada awal Juli lalu hingga 20 Agustus 2024.
Circle to Search jadi juara umum
Dalam kesempatan yang sama, Ilham pun mengatakan bahwa Circle to Search menjadi fitur AI favorit pengguna perangkat Samsung secara umum, khususnya yang sudah didukung Galaxy AI.

Selain Galaxy Z Flip 6, fitur pencarian yang praktis ini juga paling sering dipakai oleh pengguna Galaxy Z Fold 6.
Baca juga: Samsung Galaxy Z Flip 6 Olympic Edition Dijual di Marketplace, Harga Tembus Rp 40 Juta
"Kalau secara umum, Circle to Search selalu nomor satu, di semua device (yang mendukung Galaxy AI). Akan tetapi daftar ke-2 sampai ke-5 nya berbeda-beda. Itu terlihat dari target user atau segmen yang disasar di perangkat tersebut," kata Ilham.
Ilham menyontohkan Galaxy Z Flip 6 yang ditargetkan untuk pembuat konten. Di perangkat ini, Portrait Studio dan Generative Edit menjadi favorit lain, selain Circle to Search.
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI "Pelawan" Aturan Amerika
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Jadwal MPL S15 Hari Ini 20 April, Onic Esports Vs Team Liquid
- Telkomsel Rilis Paket Super Seru 5G, Harga mulai Rp 60.000, Kuota hingga 900 GB
- Uji Sinyal 5G Telkomsel di Bali: Canggu-Nusa Dua "On" Terus
- Arti Kata Memasak atau “Let Him Cook”, Bahasa Gaul yang Ramai Dipakai di Medsos
- Sejumlah Situs Pemerintah Diduga Diretas, Hacker Pasang Poster "Peringatan Darurat"
- Kecepatan Internet 5G Telkomsel di Bali Tembus 200 Mbps