Peluncuran Prosesor AMD Ryzen 9000 Tertunda gara-gara "Typo"?
- AMD Ryzen 9000 Series mulanya bakal diluncurkan pada akhir Juli 2024. Namun, pekan lalu AMD tiba-tiba mengumumkan penundaan launching calon seri prosesor barunya itu.
Alasannya, AMD mengatakan bahwa ada "permasalahan kualitas" pada sebagian unit prosesor Ryzen 9000 produksi awal yang terlewat dan tidak terdeteksi pada proses inspeksi. AMD tidak merinci "permasalahan kualitas" apa persisnya yang dimaksud.
Belakangan beredar kabar bahwa peluncuran Ryzen 9000 kemungkinan ditunda lantaran ada salah ketik alias typo untuk penamaan tipe prosesor di bagian integrated heat spreader (IHS) di kemasan CPU.
Baca juga: AMD Tunda Peluncuran Prosesor Ryzen 9000, Ada Apa?
Dugaan itu didasarkan pada sebuah foto yang antara lain diedarkan oleh pembocor @9550pro di X (dahulu Twitter). Dalam foto terlihat sebuah prosesor AMD Ryzen socket AM5 yang bernama "AMD Ryzen 9 9700X".
The real reason for the Ryzen 9000 delay ....@IanCutress is right. pic.twitter.com/oM6ePWU6WC
— HXL (@9550pro) July 28, 2024
Tipe prosesor tersebut tidak ada di lini prosesor AMD Ryzen 9000 yang terdiri dari Ryzen 9 9950X, Ryzen 9 9900X, Ryzen 7 9700X, dan Ryzen 5 9600X. "AMD Ryzen 9 9700X" disinyalir merupakan hasil salah ketik yang semestinya ditulis "AMD Ryzen 7 9700X".
Selain itu, laporan lain yang dihimpun KompasTekno dari Tom's Hardware, Rabu (31/7/2024), menyebutkan bahwa salah ketik juga terjadi pada model 6-core Ryzen 9000, yang keliru dilabeli sebagai "Ryzen 9 9600X", padahal seharusnya "Ryzen 5 9600X".
Dengan kata lain, peluncuran prosesor Ryzen 9000 Series kemungkinan ditunda gara-gara salah ketik satu karakter "9" yang menggantikan "7" dan "5" di model-model CPU tadi. Boleh jadi penulisan nama model di boks kemasan juga ikut terdampak.
Kesalahan ketik tersebut sebenarnya minor saja, tapi AMD tetap memutuskan untuk menarik unit-unit Ryzen 9000 produksi awal dari channel ritelnya di seluruh dunia, mungkin untuk menghindari kebingungan di kalangan konsumen lantaran kekeliruan nama prosesor.
Baca juga: AMD Kenalkan Prosesor Laptop Ryzen AI 9 HX 375, Punya NPU Terkencang
Tentu saja, ada kemungkinan terdapat permasalahan lain di luar sekadar typo. Namun, AMD mengatakan bahwa problem yang berujung pada penarikan produk itu tak memerlukan desain ulang prosesor Ryzen 9000 ataupun mengubah spesifikasi yang sudah ditentukan.
Ryzen 9000 Series kini akan diluncurkan di dua tanggal berbeda. Dua model papan tengah Ryzen 5 9600X dan Ryzen 7 9700X dijadwalkan meluncur pada 8 Agustus 2024, sedangkan duo flagship Ryzen 9 9950X dan Ryzen 9 9900X menyusul pada 15 Agustus 2024
Terkini Lainnya
- 5 Alasan Gen Z Suka Sering Pakai Fitur DnD di Ponsel
- Link Download Aplikasi ChatGPT Windows dan Cara Menggunakannya, Gratis
- Ini Dia, Bukti Kembalinya HP Huawei ke Indonesia
- Daftar 28 HP Oppo yang Kebagian Antarmuka ColorOS 15 dan Jadwal Rilisnya
- Menggenggam Samsung Galaxy S24 FE, Si "Bungsu" yang Cantik dan Cerdas
- Xiaomi Ganti Logo Redmi, Begini Tampilan Barunya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Main Game di Konsol Xbox Kini Tidak Perlu Download dan Instal
- Di Jepang, Warga Diminta Tulis Password HP dan Aplikasi di Surat Wasiat
- Ketik Kata Kunci Ini di Google, Layar HP Bisa "Melayang"
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Buka Blokir iPhone 16?
- 2 Model iPhone Ini Masuk Daftar "Gadget" Jadul
- Microsoft Rilis Dua Chip Khusus Data Center
- Gaji Bos ChatGPT Sam Altman Ternyata "Cuma" Sekian
- Telkomsel Resmikan GraPARI Nusantara, Pusat Layanan Pelanggan di IKN
- Apple Rilis iOS 17.6 Tambal Celah Berbahaya, Pengguna iPhone Segera "Download"
- Smartphone Realme 13 Pro dan 13 Pro Plus Resmi, Pakai Snapdragon 7s Gen 2 serta Bawa Fitur AI
- Tampilan "Feed" Aplikasi Twitch Dirombak, Jadi Mirip TikTok
- OpenAI Rilis Advanced Voice Mode di ChatGPT, Bisa Beri Jawaban Suara dengan Nada Natural