3 Cara Mengirim Pesan WhatsApp ke Banyak Orang Tanpa Broadcast
- Ada beberapa trik untuk mengoperasikan aplikasi WhatsApp atau biasa disingkat WA, yang dapat memudahkan pengguna dalam berkirim pesan. Salah satu trik itu seperti cara mengirim pesan WA ke banyak orang tanpa broadcast.
Sebagaimana cukup umum diketahui, WhatsApp memiliki fitur pesan siaran atau broadcast, yang memungkinkan pengguna untuk mengirim satu pesan ke banyak orang secara bersamaan dalam satu waktu.
Baca juga: 5 Cara agar WhatsApp Tidak Terlihat Online dengan Mudah dan Praktis
Di broadcast WA, pengguna bisa mengirim satu pesan ke banyak orang, maksimal hingga 256 kontak. Fitur ini memudahkan pengguna yang ingin membagikan informasi ke banyak kontak lewat WhatsApp.
Akan tetapi, selain lewat broadcast, sejatinya terdapat beberapa cara lain yang bisa dilakukan untuk mengirim WhatsApp ke semua orang. Lantas, bagaimana cara kirim WhatsApp ke semua orang tanpa broadcast?
Jika tertarik untuk mengetahuinya, silakan simak penjelasan lengkap di bawah ini mengenai cara mengirim pesan WA ke banyak orang tanpa broadcast dengan mudah dan praktis.
Cara mengirim pesan WA ke banyak orang tanpa broadcast
Cara kirim WhatsApp ke semua orang tanpa broadcast itu pada dasarnya cukup mudah. Ada beberapa pilihan cara mengirim pesan WA ke banyak orang tanpa broadcast yang bisa dilakukan pengguna.
Cara-cara tersebut dapat dilakukan cukup dengan menggunakan fitur bawaan di WhatsApp, misalnya kirim pesan ke beberapa nomor dengan fitur copy-paste. Adapun beberapa cara kirim WhatsApp ke banyak orang tanpa broadcast adalah sebagai berikut.
1. Cara mengirim pesan WA ke banyak orang tanpa broadcast dengan copy-paste
Cara mengirim pesan WA ke banyak orang tanpa broadcast yang pertama adalah dengan copy-paste atau salin-tempel. Pengguna bisa menyalin satu pesan yang dibuatnya di satu ruang obrolan, kemudian menempelkan ke ruang obrolan kontak lain.
Dengan copy-paste pesan WA, pengguna tak perlu repot mengetik lagi pesan yang sama untuk orang lain. Adapun penjelasan cara kirim WhatsApp ke semua orang tanpa broadcast dengan copy-paste adalah sebagai berikut:
- Buat dan kirim pesan di satu ruang obrolan.
- Pilih dan tahan pesan tersebut, lalu pilih opsi “Salin” atau “Copy”.
- Kemudian, buka ruang obrolan dengan kontak lain dan klik pada kolom pengetikan chat.
- Setelah itu, pilih opsi “Tempel” dan kirim pesan.
- Pengguna bisa menempelkan pesan yang telah disalin tadi ke beberapa ruang obrolan yang lainnya lagi.
Baca juga: 5 Cara Membuat Tulisan Berwarna di WhatsApp Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah
2. Cara kirim WhatsApp ke semua orang tanpa broadcast dengan forward
Cara kirim WhatsApp ke semua orang tanpa broadcast berikutnya adalah dengan forward pesan. Fitur forward memungkinkan pengguna mengirim satu pesan dari ruang obrolan ke ruang obrolan lainnya secara otomatis. Jadi, pesan akan diteruskan.
Dengan forward, pengguna bisa meneruskan satu pesan ke maksimal lima orang sekaligus dalam satu waktu. Cara ini lebih efisien dari cara pertama karena pengguna tak perlu banyak melakukan langkah berulang.
Adapun penjelasan cara kirim WhatsApp ke semua orang tanpa broadcast dengan forward pesan adalah sebagai berikut:
- Buat dan kirim pesan di satu kontak.
- Pilih dan tahan pesan tersebut, lalu pilih opsi “Teruskan” atau “Forward”.
- Kemudian, pilih kontak hingga maksimal lima untuk jadi target penerima pesan yang diteruskan.
- Setelah memilih, klik opsi “Forward” lagi dan pesan akan otomatis dikirimkan ke beberapa kontak terpilih tadi.
3. Cara mengirim pesan WA ke banyak orang tanpa broadcast lewat grup
Cara kirim WhatsApp ke semua orang tanpa broadcast selanjutnya adalah melalui grup. Sebagaimana cukup umum diketahui, grup WhatsApp berfungsi sebagai wadah untuk pengguna bisa berinteraksi dengan banyak pengguna lain.
Di grup WA, pengguna bisa mengirim satu pesan dan dapat diterima oleh banyak orang sekaligus yang menjadi anggotanya. Adapun cara mengirim pesan WA ke banyak orang tanpa broadcast lewat grup adalah sebagai berikut:
- Buat grup dengan klik ikon plus dan pilih menu “New Group”.
- Kemudian, tambahkan kontak yang jadi anggota grup.
- Setelah itu, klik opsi “Next” dan beri nama grup.
- Jika sudah terbuat, silakan kirim pesan di grup dan tiap anggota bakal menerimanya secara bersamaan.
Baca juga: 4 Cara Upload Status WhatsApp HD agar Tidak Buram dengan Mudah
Cukup mudah bukan cara kirim WhatsApp ke banyak orang tanpa broadcast? Melalui beberapa cara di atas, pengguna jadi punya banyak alternatif cara buat mengirim satu pesan ke beberapa orang sekaligus.
Dengan demikian, pengiriman pesan ke semua orang di WhatsApp bisa berjalan dengan lebih mudah. Itulah penjelasan lengkap mengenai beberapa cara mengirim pesan WA ke banyak orang tanpa broadcast dengan mudah dan praktis, semoga bermanfaat.
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link #. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Tanda-tanda Samsung Siapkan HP Gaming Lipat
- 10 Tips Bikin Baterai HP Xiaomi Tetap Awet
- Ikon "Typing" di WhatsApp Berubah Jadi Gelembung dan Titik Tiga
- Speaker Samsung Music Frame Resmi di Indonesia, Bisa Menyamar Jadi Bingkai Foto
- Apple Bukan Perusahaan Paling Inovatif, Kalah dari Nvidia dan Microsoft
- HP iQoo Neo 10 Pro dan Neo 10 Meluncur, Kembar tapi Beda Chipset
- Kenapa Banyak Pengguna iPhone Suka Pakai Selfie 0.5?
- IDC: Penjualan iPhone Seret walaupun Pasar Smartphone Naik
- TikTok Larang Pengguna Remaja di Eropa Pakai Filter Cantik, Ini Alasannya
- Sony Akhirnya Ungkap Angka Penjualan PS2 Sepanjang Masa
- Smartwatch Coros Pace Pro Rilis di Indonesia, Harga Rp 6 Jutaan
- 11 Tips Bikin Baterai HP Android Tetap Awet dan Tidak Sering Mengecas
- Bagaimana Cara Membuat Grafik di Excel? Ini Langkah-langkahnya
- 7 Tips Foto Selfie 0.5 yang Unik dan Estetik
- Cara agar Foto WhatsApp yang Terkirim Hanya Sekali Lihat
- Data PDNS Kena Ransomware dan Tak Ada "Backup", DPR: Ini Kebodohan
- Smartphone OnePlus Ace 3 Pro Dirilis, OnePlus 12 tapi Versi "Lite"
- HP Vivo T3 Lite 5G Resmi, Kembaran Y28s yang "Disunat"
- Nokia Beli Infinera Rp 37 Triliun demi Perluas Jaringan Optik
- Kenapa Jumlah Followers Instagram Tidak Bertambah? Begini Penjelasannya