TCL Bikin HP Layar Lipat Tiga Ukuran 7,8 Inci
- Perusahaan elektronik asal China, TCL memamerkan smartphone lipat tiga pertama di dunia dengan ukuran layar 7,85 inci, dalam pameran teknologi SID 2024, San Jose, Amerika Serikat.
TCL sebelumnya juga pernah memamerkan ponsel lipat tiga pada 2020, tetapi saat itu ukuran layarnya adalah 10 inci. Duo ponsel foldable ini masih bersifat purwarupa (prototype) saja.
Layar lipat tiga yang diberi nama "Free-type" ini merupakan teknologi yang dikembangkan oleh TCL Huaxing.
Baca juga: Membosankan dan Mirip Semua, Alasan Samsung Bikin Ponsel Layar Lipat
Teknologi ini disebut mendukung konfigurasi lipatan "G-shaped" (berbentuk G) dan "Z-shaped" (berbentuk Z), walaupun konfigurasi tersebut tidak dijelaskan lebih rinci.
Yang jelas, smartphone ini memiliki mekanisme lipatan buku ala Samsung Galaxy Fold, bedanya Samsung Fold hanya memiliki dua layar yang dilipat menjadi satu, sedangkan ponsel TCL ini mempunyai tiga layar yang dilipat menjadi satu.
Tidak dijelaskan teknologi engsel (hinge) yang digunakan, tetapi diketahui ponsel lipat tiga TCL pada 2020 menggunakan engsel Dragon hinge dan engsel Butterfly hinge.
Engsel Dragon hinge memungkinkan pengguna melipat sisi layar ke dalam, sedangkan engsel Butterfly hinge digunakan untuk melipat sisi layar keluar.
Layar ponsel lipat tiga terbaru ini diklaim bisa dibentangkan secara rata alias tidak meninggalkan bekas lipatan. Ketika terbentang, rasio layarnya mirip seperti rasio aspek tablet pada umumnya.
Untuk diketahui, tablet biasanya memiliki rasio aspek 16:10, 16:9, atau 4:3.
Panel ini memiliki ketebalan 472 mikron atau kurang dari 0,5 mm. Secara keseluruhan, perangkat ini mempunyai ketebalan 17 mm, sehingga ringkas dan portabel. Bingkai (bezel) layar juga tipis sehingga layar terasa lebih luas.
Baca juga: HP Android TCL 50 XL 5G Meluncur dengan Kamera Utama 50 MP
Ada sejumlah teknologi hemat daya yang diadopsi oleh layar ponsel ini, termasuk Tandem, LTPO, dan PLP.
Trio teknologi ini sejatinya memungkinkan pengguna memanfaatkan layar dengan tingkat kecerahan (brightness) yang tinggi, tetapi dengan menghemat daya.
Selain layar lipat tiga, TCL Huaxing juga memamerkan teknologi autentikasi wajah di bawah layar (under-screen). Ini menjadi pertama kalinya autentikasi itu digunakan untuk layar lipat tiga berukuran 7,85 inci.
Teknologi tersebut kompatibel dengan pemindai wajah 3D tanpa perlu slot atau lubang tambahan di bagian depan ponsel.
Terkini Lainnya
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Sejumlah TikToker Sudah Bisa Upload Video 60 Menit
- Xiaomi Redmi Note 13R Meluncur, Spek Layar dan Kamera Selfie Meningkat
- Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia
- Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia
- Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia