5 Aplikasi Pelacak Nomor HP buat Hindari Penipuan, Ada GetContact, Truecaller, dll
- Pengguna kiranya perlu mengetahui beberapa aplikasi pelacak nomor HP yang dapat dipakai untuk menghindari penipuan. Saat ini, pengguna bisa saja dihubungi oleh nomor telepon asing atau tidak dikenal yang berpotensi berbahaya.
Nomor telepon asing itu dapat tiba-tiba menelepon atau membagikan tautan berbahaya ke pengguna. Dengan adanya potensi tindakan berbahaya dari nomor telepon asing ini, pengguna perlu senantiasa waspada.
Baca juga: Cara Melacak Pemilik Nomor HP lewat Internet dengan Mudah dan Cepat
Adapun salah satu tindakan waspada yang bisa dilakukan adalah dengan memeriksa identitas pemilik nomor HP asing tersebut. Pelacakan nomor HP kini bisa dilakukan sendiri oleh pengguna melalui beberapa aplikasi.
Lantas, apa nama aplikasi untuk melacak nomor orang? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak daftar di bawah ini mengenai aplikasi untuk melacak nomor telepon yang tidak dikenal.
Daftar aplikasi untuk melacak nomor telepon yang tidak dikenal
Ada banyak aplikasi untuk melacak nomor telepon yang tidak dikenal, yang dapat dipakai pengguna. Beberapa contohnya, seperti Getcontact, TrueCaller, Me Caller ID, Mr. Number, dan Sync.Me. Kelima aplikasi tersebut punya kemampuan utama yang mirip.
Lima aplikasi pengidentifikasi nomor telepon itu sama-sama bisa menyajikan informasi nama atau tag yang diberikan pada nomor asing oleh orang lain. Getcontact, Me Caller ID, Truecaller, dan lainnya punya cara kerja yang mirip dalam menyajikan informasi kontak.
Aplikasi tersebut bakal mengidentifikasi nomor telepon sesuai database yang dimiliki. Adapun database tersebut dikumpulkan lewat cara crowdsourcing (urun daya). Database itu berisi riwayat para pengguna dalam memberikan nama atau tag pada nomor telepon.
Lewat aplikasi tersebut, pengguna dapat melacak identitas pemilik nomor telepon asing yang menghubunginya. Adapun penjelasan yang lebih lengkap mengenai beberapa aplikasi pelacak nomor HP yang dapat dipakai adalah sebagai berikut.
1. GetContact
Aplikasi untuk melacak nomor telepon yang tidak dikenal pertama adalah GetContact. GetContact merupakan salah satu aplikasi populer untuk melacak pemilik nomor telepon. Di GetContact, pengguna bisa melihat tag atau tanda yang diberikan pada nomor telepon.
Daftar tag dari pengguna lain atas sebuah nomor telepon di GetContact bisa dijadikan petunjuk untuk mengidentifikasi keamanan nomor telepon asing yang menghubungi pengguna. Adapun cara cek pemilik nomor HP asing di GetContact adalah sebagai berikut:
- Unduh aplikasi Getcontact di App Store (iPhone) atau Play Store (Android).
- Setelah terinstal, buka aplikasi Getcontact dan login akun. Login bisa menggunakan akun Google (akun Gmail).
- Kemudian, masukkan nomor telepon asing yang hendak diketahui identitas pemiliknya.
- Setelah itu, periksa dan Getcontact bakal menyajikan sejumlah nama terkait identitas pemilik nomor telepon asing tersebut.
Baca juga: Cara Melacak Lokasi Orang Lain lewat WhatsApp, Mudah dan Praktis
2. TrueCaller
Kedua, terdapat aplikasi pelacak nomor HP tak dikenal bernama Truecaller. Aplikasi ini punya kemampuan yang mirip dengan GetContact. Lewat TrueCaller, pengguna juga bisa melihat tanda yang diberikan pada nomor telepon.
Pengguna bisa menjadikan tag di TrueCaller untuk mengindetifikasi keamanan nomor telepon asing yang menghubungi. Adapun cara mengetahui identitas pemilik nomor asing lewat TrueCaller adalah sebagia berikut:
- Unduh aplikasi Truecaller di App Store (iPhone) atau Play Store (Android).
- Setelah terinstal, buka aplikasi Truecaller dan pastikan telah login akun. Untuk login, salah satunya bisa menggunakan akun Google (akun Gmail).
- Setelah berhasil masuk, di kolom pencarian, masukkan nomor telepon asing yang hendak diketahui identitasnya.
- Mulai pencarian dan Truecaller bakal menyajikan daftar nama yang diberikan oleh para pengguna lain atas nomor telepon asing tersebut.
3. Me Caller ID
Terkini Lainnya
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Fitur Baru ChatGPT Bisa Ngobrol ala Gen Z
- Sah, AS Perketat Ekspor Chip AI ke Pasar Global
- Cara Edit Foto Background Merah untuk Daftar SIPSS 2025, Mudah dan Praktis
- AI Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Sudah Ada di iPhone
- Gaji CEO Apple Tim Cook Naik pada 2024, Sekian Jumlahnya
- 5 Besar Merek PC Global Akhir 2024 Riset Canalys, Lenovo Teratas
- Arti “Pick Me”, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Media Sosial
- 5 Cara Translate File PDF Bahasa Inggris ke Bahasa Indonesia, Mudah dan Praktis
- Penyalahgunaan AI: Media Sintetik Pembobol Rekening Rp 400 M
- Cara Membuat Stiker WhatsApp Langsung di Aplikasi yang Lagi Ramai di Medsos
- Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"