Anker Rilis Powerbank dan Charger Prime Series di Indonesia

- Produsen aksesoris gadget Anker merilis deretan perangkat mobile charging (powerbank) terbaru Prime Series, untuk memenuhi kebutuhan segmen profesional, kreator konten, dan traveler.
Total terdapat lima perangkat mobile charging Prime Series yang dirilis Anker ke pasar Indonesia, yakni:
- Anker Prime 67W GaN Wall Charger
- Anker 737 Charger GaNPrime 100W
- Anker Prime 27.650 mAh Power Bank 250W
- Anker Prime 24.000 mAh Power Bank 140W
- Anker Prime 20.000 mAh Power Bank 200W
Charger Anker Prime 67 watt dilengkapi dengan tiga port dan mampu mengisi daya MacBook Air 15 inci dengan mudah. Charger ini 51 persen lebih kecil dari charger 67 watt asli yang memiliki satu port.
Baca juga: Anker Luncurkan Charger 100W Terkecil di Dunia
Charger Anker Prime 100 watt dilengkapi dengan tiga port sehingga memungkinkan pengisian cepat secara simultan untuk MacBook Pro dan iPad Pro.
Terpenting, charger ini 43 persen lebih kecil dari charger asli milik Apple yang berdaya 96 watt dengan satu port, sehingga mampu mengoptimalkan setiap kebutuhan pengisian daya.
Powerbank Anker Prime 24.000 mAh memiliki output daya simultan sebesar 140watt, mampu mengisi daya iPhone 13 hampir lima kali atau iPad Pro 12,9” tahun 2021 sebanyak 1,3 kali.
Dipadukan dengan aplikasi Anker, power bank ini mengoptimalkan pengisian, memantau status pengisian dengan layar tampilan, dan jika perangkat hilang di rumah atau di kantor, pengguna dapat melacaknya dengan menggunakan Bluetooth.
Powerbank Anker GaNPrime 20.000 mAh memiliki 2 port USB-C dan 1 port USB-A berkecepatan tinggi, yang mampu melakukan pengisian daya cepat untuk dua perangkat laptop, dengan total daya output sebesar 200 watt.
Baca juga: Aturan Powerbank yang Boleh Dibawa Masuk ke Pesawat
Powerbank ini memiliki desain yang kompak sehingga dapat dengan mudah disimpan dalam tas, menjadikannya perangkat daya portable andal saat traveling.
Anker Prime 27.650 mAh juga memiliki 2 port USB-C dan 1 port USB-A, namun dengan daya charging lebih besar, yakni 250 watt, diklaim bisa mengisi daya MacBook Pro 16 inci (M2 Pro) hingga 50 persen dalam 28 menit.
Ketersediaan dan Harga
Harga produk Anker Prime Series:
• Anker Prime 67W GaN Wall Charger: Rp 749.000
• Anker 737 Charger GaNPrime 100W: Rp 1.399.000
• Anker Prime 27,650 mAh Power Bank 250W: Rp 2.799.000
• Anker Prime 24.000 mAh Power Bank 140W: Rp 2.200.000
• Anker Prime 20.000 mAh Power Bank 200W: Rp 1.899.000
Terkini Lainnya
- Selangkah Lagi, iPhone 16 Siap Dirilis di Indonesia
- Buka Lagi 16 Maret, Ini Link dan Cara Tukar Uang Baru Lebaran 2025 via Pintar BI
- WhatsApp Siapkan Fitur Balas Pesan Baru, Mirip Thread di X/Twitter
- Kenapa HP Cepat Panas? Begini Penyebab dan Cara Mengatasinya
- Tabel Spesifikasi Huawei Mate X6 di Indonesia, Harga Rp 30 Juta
- Cara Buat Facebook Pro untuk Tambah Penghasilan
- Tabel Spesifikasi Xiaomi Pad 7 di Indonesia, Harga 5 Jutaan
- Spesifikasi dan Harga Vivo V50 di Indonesia
- Hands-on Samsung Galaxy A06 5G, Sudah Pakai OneUI 7
- Pembuat ChatGPT Minta AS Izinkan AI Belajar dari Konten Berhak Cipta
- WhatsApp Status Kini Bisa Ditambahi Musik Seperti IG Stories
- Bank Indonesia Luncurkan QRIS Tap, Bayar Cukup Tempelkan HP
- 5 HP Lipat di Indonesia, Harga Rp 20 Jutaan
- AI Gemini Lebih Paham Pengguna, Bisa Beri Respons Berdasarkan Riwayat "Googling"
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A06 5G di Indonesia, Mulai Rp 2 Jutaan
- Buka Lagi 16 Maret, Ini Link dan Cara Tukar Uang Baru Lebaran 2025 via Pintar BI
- Ajang Kumpul Developer Apple WWDC 2024 Digelar 10 Juni, iOS 18 Diumumkan?
- Qualcomm S5 Gen 3 dan S3 Gen 3 Dirilis, Platform Audio dengan Dukungan AI
- Samsung Rilis Update "AXCA" untuk Galaxy S24 Series, Kamera Jadi Lebih Bagus
- Lenovo Pamer Jajaran Laptop Terbaru di Lenovo Innovate '24 Bangkok
- Vivo Pad 3 Pro Meluncur, Tablet Pertama dengan Chip MediaTek Dimensity 9300