iPhone SE Punya "Dynamic Island" seperti iPhone 15?
- Apple disebut tengah bersiap meluncurkan iPhone "murah" generasi terbaru dari seri iPhone SE, yang mungkin bernama iPhone SE 4 atau iPhone SE 2024. iPhone "murah" tersebut kabarnya akan dirilis tahun ini atau tahun depan.
Meskipun belum jelas kapan ponsel ini dirili, rumor soal desain dan spesifikasinya terus beredar di internet. Terbaru, iPhone SE 4 disebut akan hadir dengan desain layar seperti iPhone 15.
Pembocor ulung yang biasa menguak desain produk terbaru Apple, yaitu "Majin Bu" mengunggah postingan terbarunya mengenai iPhone SE 4 lewat kanal X-nya (dahulu Twitter) dengan handle @MajinBuOfficial.
Posting tersebut menampilkan render 3D desain layar iPhone SE 4 yang memiliki "poni" kapsul khas iPhone yang dijuluki "Dynamic Island".
Baca juga: iPhone SE Generasi Pertama Kini Dianggap HP Kuno
Dengan begitu, bagian depan iPhone SE 2024 kemungkinan akan mirip seperti seluruh model iPhone 15 Series, serta iPhone 14 Pro Series. Desain layar Dynamic Island ini debut di iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max tahun 2022 lalu.
Meski begitu, tampilan belakang iPhone SE 4, menurut Majin Bu, akan tetap seperti iPhone XR, sama seperti iPhone SE 3 yang meluncur sekitar dua tahun lalu. Artinya, ponsel ini hanya akan memiliki satu kamera belakang, tidak dua atau tiga seperti iPhone 15 atau iPhone 15 Pro.
Apabila rumor di atas akurat, maka iPhone SE 4 merupakan model iPhone SE pertama yang memakai desain Dynamic Island.
iPhone SE generasi sebelumnya (iPhone SE 3), bahkan dari generasi pertama iPhone SE (2016), selalu memakai poni dan "dagu" lebar yang dilengkapi dengan fitur Touch ID khas iPhone 6 hingga iPhone 8.
Masih soal tampilan depan, apabila rumor Majin Bu ini benar adanya, maka sistem biometrik di iPhone SE 4 juga mungkin tak akan lagi menggunakan Touch ID, melainkan Face ID seperti model iPhone pada umumnya.
Baca juga: Mengenal Dynamic Island, Poni Baru di iPhone 14 Pro dan 14 Pro Max
Namun, hal ini belum bisa dipastikan lagi, lantaran Apple belum mengumbar hal apapun terkait kehadiran iPhone SE generasi terbaru.
Menurut rumor yang beredar, iPhone SE 4 kemungkinan akan meluncur pada 2025 mendatang, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari GSMArena, Minggu (11/2/2024).
Berdasarkan informasi yang beredar, ponsel tersebut tak meluncur tahun ini lantaran "bentrok" dengan peluncuran iPhone 16. Lantas, benarkah iPhone SE 4 meluncur 2025 mendatang? Kita nantikan saja.
*****
Terkini Lainnya
- Cara Kerja VPN untuk Membuat Jaringan Privat yang Perlu Diketahui
- Konsol Handheld Windows 11 Acer Nitro Blaze 8 dan Nitro Blaze 11 Resmi, Ini Harganya
- X/Twitter Akan Labeli Akun Parodi
- Deretan Laptop Baru Asus di CES 2025, dari Seri Zenbook hingga ROG Strix
- 5 Penyebab Tidak Bisa Lihat Profil Kontak WA Orang Lain
- Cara Logout Akun Google Photos dari Perangkat Lain
- Reaksi TikTok soal Rumor Bakal Dijual ke Elon Musk
- RedNote, Medsos China Mirip TikTok Jadi Aplikasi No. 1 di AS
- Pasar Ponsel Dunia Akhirnya Membaik, Naik 4 Persen Tahun Lalu
- 10 Jenis Cookies di Internet dan Fungsinya
- Fitur Baru ChatGPT Bisa Ngobrol ala Gen Z
- Sah, AS Perketat Ekspor Chip AI ke Pasar Global
- Cara Edit Foto Background Merah untuk Daftar SIPSS 2025, Mudah dan Praktis
- AI Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Sudah Ada di iPhone
- Gaji CEO Apple Tim Cook Naik pada 2024, Sekian Jumlahnya
- Bocoran Tampang Samsung Galaxy A55 dan Galaxy A35 Beredar, Serupa tapi Tak Sama
- Bocoran iPhone Lipat Muncul Lagi, Mirip Samsung Galaxy Z Flip?
- YouTube Akan Rekomendasikan Video Berdasarkan Warna Favorit Pengguna
- Motorola Rilis Arloji Pintar Moto Watch 40, Dijual Mulai Rp 1 Jutaan
- Chatbot AI Google Bard Berubah Nama Jadi Gemini