Cara Bikin Stiker WhatsApp di iPhone Mudah Tanpa Aplikasi
- Stiker WhatsApp merupakan salah satu fitur yang disediakan WA yang memungkinkan pengguna bisa mengirim stiker dari berbagai animasi atau gambar. Hal ini dapat meningkatkan pengalaman pengguna dalam chatting atau obrolan mereka.
Menariknya, pengguna bisa membuat stiker dengan gambar atau animasi yang diinginkan. Untuk membuat stiker, pengguna bisa menggunakan aplikasi ketiga yang bisa diunduh di toko aplikasi, seperti Google Play Store maupun App Store.
Namun bagi pengguna iPhone, Anda bisa membuat stiker WhatsApp dengan mudah tanpa aplikasi. Pengguna cukup mengunduh gambar yang diiinginkan dari peramban maupun aplikasi Pinterest, selanjutnya pengguna hanya perlu tap gambar dan otomatis membuatnya menjadi stiker WhatsApp. Selengkapnya berikut ini tutorialnya.
Baca juga: 3 Cara Membuat Stiker WA Bergerak lewat HP
Cara buat stiker WhatsApp di iPhone
- Unduh gambar dari peramban atau Pinterest
- Simpan gambar di galeri ponsel
- Selanjutnya buka gambar yang telah terunduh tersebut di galeri
- Kemudian tekan beberapa detik gambar tersebut dan lepaskan perlahan. Nantinya akan muncul hasil filter gambar yang berbentuk bayangan
- Selanjutnya buka aplikasi WhatsApp dan letakkan stiker WhatsApp tersebut di salah satu obrolan WhatsApp
- Nantinya akan otomatis menjadi stiker di WhatsApp
- Anda bisa menambahkannnya ke stiker favorit di WA
- Sebagai informasi cara ini dilakukan pada ponsel iPhone 12 dengan WhatsApp versi 23.24.0
Baca juga: Cara Membuat Stiker WA dengan Avatar Diri Sendiri
Demikian cara membuat stiker WhatsApp di iPhone dengan mudah dan cepat tanpa aplikasi. Bagi Anda yang ingin membuat stiker WhatsApp melalui HP dan PC dapat menyimak artikel “2 Cara Membuat Stiker WA di HP dan PC”. Selamat mencoba.
Terkini Lainnya
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara agar Video IG Reels Kita Tidak Bisa Diunduh lewat fitur “Download” IG
- Dirut Bakti: Satria-1 Belum Bisa Atasi Kendala Internet di Wilayah 3T
- Cara Download IG Reels Tanpa Aplikasi Ketiga, Praktis dan Cepat
- K-pop The Show Resmi Meluncur, Game untuk Pencinta Idol Korea Selatan
- Magic Squad dari Brasil Juara "Free Fire" FFWS 2023, Indonesia di Peringkat Empat