25 Game Baru PS4 dan PS5 Desember 2023, Ada "Cyberpunk 2077" Edisi Khusus

- Desember telah tiba. Di penghujung tahun 2023 ini ada banyak developer ternama yang akan merilis game PlayStation 4 (PS4) dan PlayStation 5 (PS5) terbaru bikinannya.
Developer tersebut mencakup Capcom, Arc System Works, Massive Entertainment, dan masih banyak lagi. Mereka menerbitkan game dengan genre yang bermacam-macam, mulai dari horor, action adventure, hingga fighting.
Penasaran apa saja daftar game baru PS4 dan PS5 Desember 2023? Simak daftar lengkapnya di bawah ini.
1. Cyberpunk 2077 Ultimate Edition

Dalam edisi tersebut, pemain akan mendapat konten tambahan (expansion) Phantom Liberty dan semua pembaruan (update) Cyberpunk 2077, termasuk Update 2.0.
Phantom Liberty merupakan konten tambahan berbayar yang menghadirkan jalan cerita baru, area, senjata, dan lain-lain. Pemain akan mengerjakan misi untuk menyelamatkan presiden New United States of America, setelah pesawatnya ditembak jatuh di wilayah baru Dogtown.
Sementara itu, update 2.0 merupakan pembaruan gratis terbesar yang menghadirkan skill tree baru, kecerdasan buatan (AI) polisi yang ditingkatkan ala game Grand Theft Auto (GTA), dan kemampuan untuk menggunakan senjata dalam mobil.
Cyberpunk 2077: Ultimate Edition tersedia di PS5 pada 5 Desember 2023. Harga game ini dibanderol 59,99 dollar AS (Rp 929.269), lebih murah jika dibandingkan dengan harga Cyberpunk 2077 dan Phantom Liberty secara terpisah, yakni 79,99 dollar AS (Rp 1,2 juta).
Belum diketahui berapa harga edisi Ultimate ini di Indonesia. Sekadar informasi, harga bundel game dan konten tambahan tersebut dibanderol seharga Rp 999.000, sehingga ada kemungkinan versi Ultimate lebih murah lagi.
Baca juga: Trailer Pertama GTA 6 Akhirnya Dirilis, Tampilkan Karakter Utama Wanita
2. The Lord of the Rings: Return to Moria

Return to Moria mengambil setting di dunia fiksi Middle-earth setelah kejadian di novel tersebut. Pengguna bakal berperan sebagai kurcaci (dwarf) yang ingin merebut tanah airnya, Moria, dan memulihkan kerajaan kuno Khazad-dum yang hilang.
Berbeda dari game The Lord of the Rings: Gollum (2023) yang mengambil genre stealth, permainan bikinan Free Range Games ini mengadopsi genre survival.
Pemain akan bermain sendiri atau bersama tujuh teman lainnya untuk bertahan hidup di dunia Middle-earth.
Gamer bisa berburu, mengumpulkan material mentah kemudian menggabungkannya (crafting) menjadi peralatan baru, dan membangun struktur ala game Minecraft. Pengguna juga dapat menelusuri pertambangan Moria yang strukturnya selalu berubah-ubah.
Bila tertarik, The Lord of the Rings: Return to Moria meluncur di PS5 pada 5 Desember 2023. Game ini dijual seharga Rp 579.000.
Terkini Lainnya
- 5 Fungsi LAN dalam Jaringan Komputer Perlu Diketahui
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Apa Itu eSIM? Begini Perbedaannya dengan Kartu SIM Biasa
- Huawei Pastikan Ponsel Lipat Tiga Mate XT Ultimate Rilis di Indonesia
- Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- AMD Umumkan CPU 2nm Pertama "Venice", Meluncur 2026
- TikTok Shop "Comeback"? Bytedance Dikabarkan Capai Kesepakatan dengan GoTo
- Singapura Borong Chip AI Nvidia
- Bocoran Xiaomi 14 Ultra, Punya Sensor Sidik Jari Ultrasonik dan 4 Kamera 50 MP
- Rekomendasi Game PS4 dan PS5 Harga di Bawah Rp 50.000
- Bos OpenAI Sebut AI "Overrated", Kenapa?