Pengertian LAN Card, Lengkap dengan Komponen, Fungsi, Jenis, dan Cara Kerjanya
- Terdapat beberapa komponen yang perlu diketahui pengguna ketika mempelajari pengoperasian komputer. Salah satunya adalah LAN (Local Area Network) Card atau biasa disebut juga dengan NIC (Network Interface Card).
LAN Card merupakan perangkat keras yang memiliki peran penting dalam sebuah komputer. Tanpa LAN Card, sebuah komputer tidak bisa berkomunikasi atau terhubung dengan jaringan lokal atau jaringan internet.
Baca juga: Komponen Komputer: Pengertian, Jenis, Contoh, dan Fungsinya
Mengingat perannya yang cukup penting, pengguna perlu mengetahui LAN Card dalam sebuah komputer. Oleh karena itu, artikel ini bakal menjelaskan secara lengkap mengenai pengertian LAN Card hingga cara kerjanya.
Lantas, pertama-tama, apa yang dimaksud dengan LAN Card? Untuk lebih lengkapnya, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai pengertian LAN Card.
Pengertian LAN Card
Perlu diketahui dulu, komputer itu terdiri dari beberapa komponen penyusun. Secara umum, komponen komputer meliputi perangkat input, perangkat processing, perangkat output, dan perangkat storage.
Dalam keseluruhan komponen komputer itu, LAN Card atau NIC termasuk sebagai perangkat processing. LAN Card adalah perangkat keras berupa papan sirkuit yang memiliki tugas utama untuk menghubungkan komputer dengan jaringan lokal atau jaringan internet.
LAN Card merupakan perangkat keras yang diperlukan komputer untuk dapat berkomunikasi dengan jaringan lain seperti jaringan ethernet dan internet secara nirkabel atau menggunakan kabel.
Setiap NIC atau LAN Card mewakili sebuah komputer untuk berkomunikasi dengan jaringan. Dalam sebuah komputer, LAN Card memiliki tanggung jawab untuk dapat menyiapkan, mengirim, dan mengontrol aliran data di jaringan.
LAN Card menggunakan arsitektur jaringan atau model OSI (Open System Interconnection) untuk mengirimkan sinyal pada lapisan fisik, mentransmisikan data pada lapisan jaringan, dan berfungsi sebagai antarmuka pada lapisan protokol komunikasi TCP/IP.
Dalam sebuah komputer, LAN Card umumnya terpasang secara terpisah pada slot ekspansi di komponen papan sirkuit utama alias Motherboard. Akan tetapi, terdapat juga LAN Card yang terpasang secara bawaan atau built-in di komputer.
Komponen LAN Card
Dikutip dari laman Tech Target, LAN Card atau dalam bahasa Indonesia bisa disebut dengan kartu jaringan, memiliki beberapa komponen yang menyusun atau mendukungnya. Adapun beberapa komponen LAN Card adalah sebagai berikut.
1. Speed atau kecepatan transmisi data
Semua LAN Card memiliki tingkat kecepatan transmisi data. Kecepatan ini menunjukkan kinerja LAN Card saat diimplementasikan dalam jaringan dengan bandwidth yang cukup. Umumnya, kecepatan LAN Card meliputi 10 Mbps, 100 Mbps, 1000 Mbps, dan 1 Gbps.
2. Driver
Driver adalah perangkat lunak yang diperlukan yang mengirimkan data antara sistem operasi komputer dengan LAN Card. Ketika LAN Card dipasang di komputer, driver yang sesuai juga diunduh. Driver harus tetap diperbarui agar kinerjanya tetap optimal.
3. Mac Address
Setiap LAN Card memiliki Mac Address yang unik dan tidak dapat diubah. Fungsi Mac Address adalah untuk menjadi identitas komputer yang dapat dikenali jaringan, sehingga keduanya dapat berkomunikasi.
4. Connectivity LED atau LED koneksi
Sebagian besar LAN Card memiliki lampu indikator LED yang terintegrasi ke dalam konektor. Lampu LED koneksi itu berfungsi untuk memberitahu pengguna kapan jaringan terhubung dan data sedang ditransmisikan di sebuah komputer.
Terkini Lainnya
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- 2 Cara Melihat Password WiFi di HP Android dan iPhone dengan Mudah
- Halusinasi AI dan Pentingnya Regulasi
- HP Tecno Phantom V Flip: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Huawei Masuk Industri EV, Luncurkan Mobil Listrik
- Riset: Jam Kantor, Waktu Terpopuler di Inggris untuk Buka Situs Porno