HP Lipat Tecno Phantom V Flip 5G Dijual Rp 9 Juta di Indonesia, Meluncur 28 November
- Vendor smartphone Tecno mengumumkan harga ponsel lipat Phantom V Flip 5G di Indonesia. Ponsel lipat bergaya clamshell (cangkang kerang) ini dibanderol dengan harga Rp 9 juta.
Sebelumnya, Tecno sudah lebih dulu mengumumkan tanggal peluncuran Phantom V Flip 5G di Tanah Air, yaitu 28 November mendatang.
"Dengan slogan utamanya 'Flip it Now' Tecno memiliki keinginan kepada masyarakat Indonesia untuk bisa segera menikmati kecanggihan layar flip sebagai penunjang kepraktisan segala aktivitas," kata Anthoni Roderick, Public Relations Manager Tecno Indonesia, dalam keterangan yang diterima KompasTekno, Kamis (23/11/2023).
Umumnya, smartphone lipat di Indonesia dibanderol dengan harga "dua digit". Harga Tecno Phantom V Flip 5G di Indonesia ini juga lebih murah dibanding India dan Malaysia.
Tecno Phantom V Flip 5G memulai debutnya di Singapura pada 22 September lalu, disusul India dan Malaysia.
Di India, Tecno Phantom V Flip 5G dibanderol sekitar 50.000 rupee atau sekitar Rp 9,3 juta. Sementara harga ponsel ini di Malaysia adalah 2.999 ringgit atau setara Rp 9,9 juta.
"Dengan spesifikasi layar AMOLED 6,9 inci yang dapat dilipat menjadi ukuran yang luas, menjadikannya pilihan yang sempurna bagi mereka yang mencari keseimbangan antara fungsi dan gay," lanjut Anthoni.
Baca juga: Tecno Rilis HP Lipat Phantom V Flip 5G di Indonesia 28 November
Phantom V Flip 5G sendiri akan menjadi smartphone lipat pertama Tecno di Indonesia. Selama ini, Tecno sudah menghadirkan sejumlah smartphone Android di Tanah Air.
Konsumen yang membeli sebelum 31 Desember mendatang, akan mendapat potongan harga Rp 1 juta.
Dengan harga dan spesifikasi yang ditawarkan ponsel lipat Tecno Phantom V Flip 5G, Tecno berharap konsumen di Indonesia bisa menikmati kecanggihan ponsel layar lipat.
Adapun Tecno Phantom V Flip 5G bakal diluncurkan resmi di Indonesia pada 28 November 2023. Smartphone ini akan hadir dalam satu konfigurasi RAM dan ROM yaitu 8/256 GB.
Smartphone lipat ini bakal dilengkapi dengan layar AMOLED 6,9 inci dan konektivitas 5G. Perusahaan asal China itu juga berkata bahwa Phantom V Flip 5G di Indonesia akan hadir dalam dua opsi warna, yaitu Mystic Dawn dan Iconic Black.
Spesifikasi lainnya dari Phantom V Flip 5G di Indonesia belum diumbar. Kendati begitu, spesifikasi Phantom V Flip 5G versi global bisa menjadi gambaran.
Spesifikasi Tecno Phantom V Flip 5G versi global
Tecno Phantom V Flip 5G mengusung desain lipatan layar ala kerang alias clamshell.
Phantom V Flip 5G ini memiliki layar sekunder (cover screen) berbentuk bulat. Cover screen ponsel ini mengusung layar AMOLED berukuran 1,32 inci dengan kerapatan piksel 352 ppi.
Terkini Lainnya
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- Cara Pakai Rumus CEILING dan FLOOR di Microsoft Excel
- Cisco Umumkan Perangkat WiFi 7 Access Point Pertama, Kecepatan Tembus 24 Gbps
- Penyebab Nomor Telepon Tidak Bisa Dicek di GetContact
- Ini Sebab Bali Jadi Tempat Peluncuran Global Oppo Find X8
- Telkomsel Dukung Industri Game Nasional lewat Keikutsertaan di MPL ID S14
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Oppo Rilis Antarmuka ColorOS 15 Global, Sudah Bisa "Circle-to-Search"
- Tablet Oppo Pad 3 Pro Meluncur Global dari Bali, Dilengkapi AI
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- 3 Cara Blokir Telepon Spam di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- Cara Pakai Rumus CEILING dan FLOOR di Microsoft Excel
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- Jadwal Mobile Legends M5 Babak Wildcard Hari Ini 23 November
- Telkomsel Mitra Inovasi Resmi "Rebrand" Jadi Telkomsel Ventures
- Skema MOCN Rangsang Merger Operator Seluler
- CEO Binance Changpeng Zhao Mengundurkan Diri
- Asus Resmikan Kartu Grafis GeForce RTX 4060 Ti dengan Slot SSD M.2 Terintegrasi