cpu-data.info

X/Twitter Kini Bisa untuk Cari Lowongan Pekerjaan, Bisa Dicoba di Indonesia

X (dulu Twitter) resmi meluncurkan fitur baru bernama X Job Search, Jumat (17/11/2023). Pada dasarnya fitur ini mirip seperti yang ada di platform jejaring sosial profesiona LinkedIn. Pengguna bisa memanfaatkan fitur X Job Search untuk mencari lowong pekerjaan (loker) dan melamar pekerjaan.
Lihat Foto

- Jejaring sosial X (dulu Twitter) resmi meluncurkan fitur baru bernama "X Job Search", Jumat (17/11/2023). Sebelumnya, fitur ini sudah diuji coba dalam versi beta ke sejumlah pengguna terverifikasi sejak Agustus lalu.

Pantauan KompasTekno, fitur pencari lowongan pekerjaan, X Job Search tersebut kini sudah tersedia di X versi web di desktop, termasuk bagi pengguna di wilayah Indonesia.

Pada dasarnya fitur ini mirip seperti yang ada di platform jejaring sosial profesional LinkedIn. Pengguna bisa memanfaatkan fitur X Job Search untuk mencari lowong kerja (loker) dan melamar pekerjaan.

Baca juga: Twitter Bikin Fitur Lowongan Pekerjaan Pesaing LinkedIn

Pantauan KompasTekno, Jumat pagi, belum ada ikon atau menu khusus untuk mengakses fitur loker di halaman utama x.com versi web. Fitur Job Search ini baru bisa diakses melalui tautan URL #?

Pengguna bisa memasukkan kata kunci pekerjaan yang dicari, serta wilayah/lokasi kota atau negara yang diinginkan, kemudian klik tombol biru Search di sampingnya untuk melihat lowongan pekerjaan yang tersedia.

Tangkapan layar tampilan fitur baru X Job Search. Pengguna bisa melihat job desk, kualifikasi, benefit, hingga menu Apply./ Galuh Putri Riyanto Tangkapan layar tampilan fitur baru X Job Search. Pengguna bisa melihat job desk, kualifikasi, benefit, hingga menu Apply.
Seperti di LinkedIn, pengguna akan melihat loker dengan informasi nama dan lokasi perusahaa, job desk, kualifikasi, nama perusahaan, lokasi perusahaan, dan benefit yang ditwarkan.

Ada juga menu "Apply now" untuk melamar pekerjaan. Ketika diklik, pengguna akan dialihkan ke tab baru dengan URL "jobs.lever.com/(nama perusahaan)" atau langsung ke situs resmi perusahaan.

Di laman "jobs.lever.com/(nama perusahaan)", pengguna diberikan opsi untuk melamar menggunakan profil LinkedIn.

Pengguna juga harus menyertakan sejumlah informasi seperti nama lengkap, alamat e-mail, nomor telepon, perusahaan saat ini, lampiran resume/CV, rata-rata gaji bulanan/tahunan yang diharapkan, link media sosial, link portofolio, pengalaman pekerjaan singkat, kecakapan bahas, dan lainnya.

Baca juga: Twitter Rilis Dua Paket Paket Premium Baru, Sudah Tersedia di Indonesia

Bila sudah melengkapi informasi yang dibutuhkan, pengguna tinggal klik "Submit aplication" untuk mengirim lamaran pekerjaan melalui Twitter.

Sejauh ini, KompasTekno bisa mencari berbagai macam loker di berbagai negara, termasuk Indonesia. Namun, memang lowongan pekerjaan yang ditawarkan di fitur X Job Search ini belum selengkap di LinkedIn.

Fitur X Hiring

Pada Agustus, X/Twitter juga memperkenalkan fitur barnama "X Hiring". Bila X Job Search ditujukan untuk pengguna umum yang mencari lowongan kerja, fitur X Hiring ini menargetkan organisasi/perusahaan yang membuka lowongan kerja.

Informasi lowongan kerja tersebut bakal muncul di bawah nama profil X organisasi dengan tulisan “We’re Hiring” (Kami merekrut).

Pelamar bisa mengecek sejumlah posisi dan divisi yang tersedia dengan menggeser ke arah kanan atau kiri. Atau juga bisa mengeklik opsi “View all jobs”. Lowongan pekerjaan yang dibuka akan ditampilkan dalam daftar yang bisa langsung dicek oleh pelamar.

Baca juga: Google Rilis Layanan Pencari Kerja Mirip LinkedIn, Bedanya?

Fitur X Hiring ini sudah diluncurkan secara resmi, tetapi masih dalam versi beta (uji coba). Dalam unggahan di akun @XHiring, Twitter (X) menyebut organisasi/perusahaan yang sudah terverifikasi (verified account) dapat mengunggah lowongan pekerjaan di dalam aplikasi.

Sejumlah syarat yang harus diisi adalah nama organisasi, laman resmi (website), username/handle di X, alamat e-mail, nama perusahaan, domisili perusahaan. Twitter akan meninjau ulang, apakah perusahaan yang didaftarkan memenuhi syarat atau tidak.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat