Samsung Galaxy Fold Generasi Pertama Mentok di Android 12
- Samsung menyetop dukungan untuk smartphone lipat Galaxy Fold generasi pertama. Smartphone yang diluncurkan pada tahun 2019 ini sudah mencapai batas akhir dukungan software dari Samsung.
Berdasarkan kebijakan Samsung, Galaxy Fold mendapat pembaruan sistem operasi (OS) dan antarmuka (UI) hingga maksimal tiga generasi, sejak perangkat pertama kali rilis.
Dengan demikian, Samsung Galaxy Fold tidak lagi menerima pembaruan software pada tahun ini. Pembaruan terakhir yang didapat Samsung Fold yaitu Android 12 atau Android generasi dua tahun lalu.
Saat dirilis perdana ke publik, Samsung Fold generasi awal dibekali dengan sistem operasi Android 9 Pie dan antarmuka One UI. Smartphone ini kemudian mendapat pembaruan software maupun patch keamanan setiap tahunnya.
Untuk sistem operasi, smartphone lipat ini kebagian update ke Android generasi baru setelah Android 9 Pie, antara lain Android 10 dan Android 12.
Baca juga: 23 HP Samsung yang Kebagian OneUI 6.0 Android 14 dan Daftar Fitur Barunya
Bahkan meski pembaruan software-nya hanya sampai Android 12, Samsung masih menggulirkan patch keamanan untuk Samsung Fold.
Pembaruan patch keamanan terakhir yang dirilis untuk Samsung Fold generasi pertama itu sudah digulirkan pekan ini, dihimpun KompasTekno dari SamMobile, Kamis (9/11/2023).
Setelahnya, tidak ada lagi pembaruan software maupun patch keamanan yang akan dirilis Samsung untuk Galaxy Fold. Hal ini menandai tamatnya dukungan Samsung untuk Galaxy Fold.
Meski demikian, bila terjadi masalah keamanan yang serius, Samsung mungkin memberikan pembaruan keamanan untuk mengatasinya, tetapi bukan pembaruan rutin seperti sebelumnya.
Untuk diketahui, smartphone Samsung yang dirilis sebelum 2022, hanya mendapat jaminan pembaruan software selama tiga generasi. Seperti Samsung S21 series yang dirilis pada 2021, begitu pula Samsung Galaxy Fold pertama yang dirilis 2019.
Kemudian untuk smartphone keluaran tahun 2022 seperti Galaxy S22 series, Samsung menjamin akan memberi update sampai empat generasi sejak perangkat pertama kali dirilis. Artinya, Galaxy S22 series yang rilis dengan Android 12 akan mendapat pembaruan sampai Android 16.
Galaxy Fold pertama jadi HP termahal Samsung
Samsung Galaxy Fold memulai debutnya di Amerika Serikat pada September 2019. Peragkat ini menjadi smartphone lipat pertama Samsung.
Baca juga: Hunting Foto Malam dengan Galaxy Z Fold 5, Hasil Gambar Tajam dan Setara S23 Ultra
Samsung Fold generasi pertama kemudian dirilis di berbagai negara termasuk di Indonesia pada Desember tahun yang sama.
Saat itu, Galaxy Fold dibanderol Rp 30.888.000 di Indonesia. Harga tersebut menjadikan Galaxy Fold ponsel termahal Samsung di Indonesia saat itu, sekaligus terunik karena memiliki layar fleksibel berukuran 7,3 inci yang bisa ditekuk-tekuk.
Dalam keadaan terlipat ini Galaxy Fold masih bisa digunakan karena terdapat layar kedua di sisi luar yang berukuran 4,6 inci.
Sekarang, smartphone lipat Samsung ini sudah dikembangkan lebih lanjut lewat model lainnya. Smartphone lipat terbaru Samsung dari lini Galaxy Fold yaitu Z Fold 5 yang diluncurkan pada Juli 2023.
Baca juga: Samsung Galaxy S23 Laris Manis, Versi Termahal Paling Laku
Terkini Lainnya
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp di iPhone dengan Mudah
- Cara Bikin Kata-kata untuk Hari Guru 2024 yang Berkesan via ChatGPT, Mudah
- Kemenperin Ungkap Aksesori Apple yang Diproduksi di Bandung
- Mengulik Desain Oppo Find X8 Pro, Ada Tombol Kamera "Quick Button"
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- Inikah Harga Oppo Find N3 di Indonesia, Rp 30 Juta?
- WhatsApp Siapkan Iklan dan Sistem Berlangganan di Saluran
- Bocoran Tampang dan Spesifikasi Samsung Galaxy A25
- Apple Rilis WatchOS 10.1.1, Atasi Bug yang Bikin Baterai Boros
- Beli AMD Ryzen atau Radeon Seri Ini, Gratis Game "Avatar Frontiers of Pandora"