Apakah Benar WhatsApp Akan Diblokir pada 24 Oktober? Begini Faktanya

- Beberapa waktu belakangan ini, para pengguna tampaknya bingung dengan kabar WhatsApp akan diblokir pada 24 Oktober nanti. Ini dibuktikan dengan cukup banyaknya pengguna yang mencari tahu kebenaran kabar tersebut di Google.
Lantas, apakah benar WhatsApp akan diblokir pada 24 Oktober nanti? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, berikut adalah fakta mengenai WhatsApp akan diblokir pada 24 Oktober mendatang.
Baca juga: Cara Menghilangkan Tampilan Saluran di WhatsApp yang Mengganggu
Apakah benar WhatsApp akan diblokir?
Kabar soal WhatsApp akan diblokir pada 24 Oktober 2023 pada dasarnya tidak benar. Pada 24 Oktober nanti, WhatsApp secara resmi mengumumkan memang bakal menjalankan sebuah kebijakan terkait operasi layanannya.
Namun, kebijakan itu bukan mengakibatkan WhatsApp diblokir dan tidak bisa digunakan oleh semua pengguna. Kebijakan ini tepatnya adalah WhatsApp bakal menghentikan dukungan layanan aplikasi perpesanannya di sejumlah HP.
Perlu diketahui, WhatsApp secara rutin mengeluarkan kebijakan untuk menghentikan dukungan layanan aplikasi perpesanannya pada sejumlah HP, terutama HP dengan sistem operasi lawas.
Kebijakan tersebut diambil karena HP dengan sistem operasi lawas mungkin tidak memiliki update keamanan terbaru dan fungsionalitas lain yang diperlukan untuk bisa menjalankan aplikasi WhatsApp secara optimal.
Dalam menentukan daftar HP yang tidak bisa menggunakan WhatsApp, perusahaan secara berkala meninjau hardware atau software mana yang paling lawas dan memiliki jumlah pengguna paling sedikit.
Pada pengumuman terbaru, WhatsApp telah meningkatkan spesifikasi minimum HP berdasarkan sistem operasi yang bisa menggunakan aplikasi perpesanannya per 24 Oktober mendatang.
Jadi, tidak benar apabila WhatsApp diblokir dari semua HP. Cuma HP yang tidak memenuhi spesifikasi minimum yang bakal tidak bisa lagi menggunakan aplikasi WhatsApp pada 24 Oktober, sedangkan HP yang memenuhi spesifikasi minimum tetap bisa.
Lantas, apa saja HP yang support WhatsApp per 24 Oktober? Untuk lebih lengkapnya, silakan simak daftar di bawah ini.
HP yang support WhatsApp
Sebagai informasi, di pengumuman terbaru, peningkatan spesifikasi minimum HP yang support WhatsApp hanya terjadi pada HP berbasis sistem operasi Android, sedangkan iPhone yang berbasis iOS masih sama.
Per 24 Oktober nanti, HP Android yang support WhatsApp adalah HP dengan sistem operasi minimal Android 5.0 dan yang lebih baru. Sebelumnya, HP Android dengan sistem operasi Android 4.1 masih mendapatkan dukungan untuk menjalankan aplikasi WhatsApp.
Dikutip dari laman resmi WhatsApp, daftar HP yang support WhatsApp per 24 Oktober, baik HP Android maupun iPhone, adalah sebagai berikut:
- HP Android dengan sistem operasi Android 5.0 dan yang lebih baru
- iPhone dengan sistem operasi iOS 12 dan yang lebih baru
Selain HP dengan dua sistem operasi tersebut, WhatsApp juga menentukkan HP dengan sistem operasi lain yang masih mendapat dukungan untuk bisa mengoperasikan aplikasi perpesanan ini per 24 Oktober nanti.
Di sistem operasi KaiOS, perusahaan menetapkan HP yang support untuk menjalankan WhatsApp adalah HP yang minimal menjalankan KaiOS 2.5.0 dan yang lebih baru, HP tersebut termasuk JioPhone dan JioPhone 2.
Baca juga: 2 Cara Mengatasi Nomor WA yang Diblokir WhatsApp sesuai Prosedur
Terkini Lainnya
- 508 Daftar Pinjol Ilegal yang Tak Berizin OJK dan Cara Melaporkannya
- Cara Setting WhatsApp sebagai Aplikasi Pesan Default di iPhone
- Bocor, Seperti Ini Tampang Nyata iPhone 17
- Arti “Aging Like a Fine Wine”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Medsos
- Bukti Bos Meta Mark Zuckerberg Ketar-ketir Lawan TikTok
- Threads Instagram Dirombak Besar-besaran, Domain Baru dan Fitur Mirip Twitter
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada Laga Tiga Besar Evos vs Bigetron
- Intel Umumkan Rencana PHK Karyawan, Efisiensi Besar-besaran
- Cara Buat Foto Profil WhatsApp Dilihat Kontak Tertentu Saja
- Laptop Infinix XBook B15 Rilis di Indonesia dengan Ryzen 5 dan 7, Harga mulai Rp 5 Jutaan
- Link dan Cara Cek NISN serta Status Penerima PIP Kemendikbud 2025
- Berapa Jumlah Video di YouTube sejak 20 Tahun Lalu hingga Sekarang?
- Adobe Rilis Firefly Image Model 4 dan 4 Ultra, AI Pembuat Gambar yang Lebih Realistis
- HP Lipat Motorola Razr Ultra 2025 Resmi, Bawa Material Kulit dan Kayu
- Xiaomi Redmi Turbo 4 Pro Rilis dengan Snapdragon 8s Gen 4
- Bocoran Harga Oppo Find N3 di Indonesia Muncul di Situs Belanja Online
- Jadwal Playoff MPL S12 Hari Ini, RRQ Vs Geek Fam, Onic Vs BTR
- Laba Operasi Samsung Turun 78 Persen akibat Bisnis Chip Lesu
- Peran Kecerdasan Buatan Memerangi Ransomware
- Bigetron Taklukkan Rebellion Zion di MPL S12 dalam 43 Menit