Cara Mengatur Batasan Waktu Main Instagram untuk Membatasi Main Gadget

- Instagram merupakan media sosial dengan beragam fitur dan sajian berbagai konten menarik yang mengundang keterlibatan pengguna. Hal ini yang membuat sebagian pengguna semakin menikmati sajian konten di Instagram.
Tak jarang ini memberikan pengalaman menarik tersendiri sehingga pengguna lupa waktu saat bermain Instagram dan mempengaruhi produktivitas.
Untuk mengatasi hal ini pengguna bisa memanfaatkan fitur pembatasan waktu di Instagram. Fitur ini terbagi menjadi dua, yaitu pengingat untuk istirahat atau menetapkan batas waktu harian.
Pengguna bisa mengatur salah satu batasan waktu atau keduanya. Lantas bagaimana cara mengatur batasan waktu main Instagram untuk membatasi main gadget? Selengkapnya berikut ini tutorialnya.
Baca juga: Cara Kirim Gift untuk Dukung Kreator Konten Instagram
Cara mengatur pengingat untuk istirahat

- Buka akun Instagram Anda
- Pilih menu garis tiga di pojok kanan atas
- Pilih "Pengaturan dan privasi"
- Klik "Waktu yang dihabiskan"
- Pilih "Atur pengingat untuk istirahat"
- Anda bisa memilih setiap 10 menit, 20 menit, atau 30 menit
- Setelah memilih salah satu waktu istrahat, Instagram akan mengingatkan Anda untuk beristirahat setelah menghabiskan waktu yang dipilih
Cara menetapkan batasan waktu harian IG
- Buka akun Instagram Anda
- Pilih menu garis tiga di pojok kanan atas
- Pilih "Pengaturan dan privasi"
- Klik "Waktu yang dihabiskan"
- Pilih "Tetapkan batas waktu harian"
- Pengguna bisa memilih batas waktu harian setiap 15 menit, 30 menit, 45 menit, 1 jam, dan setiap 2 jam dalam sehari
- Nantinya Instagram akan mengingatkan Anda untuk menutup Instagram saat menghabiskan waktu sebanyak durasi yang dipilih dalam sehari
Baca juga: Cara Deactive atau Menonaktifkan Akun Instagram Sementara
Demikian cara membatasi waktu bermain Instagram agar waktu menjelajahi media sosial lebih terkendali. Semoga membantu.
Terkini Lainnya
- Fitur Baru WA di Indonesia, Bisa Bikin Paket Stiker Sendiri
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- 35 Daftar HP Mendukung E-SIM Tri dan Cara Belinya
- Kenapa Tidak Bisa Menerima Kode OTP SMS? Begini Penyebabnya
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- 4 Tips Dapat Penghasilan Tambahan lewat Instagram
- Samsung Galaxy M56 Bawa Desain Kamera Baru, Bodi Tipis, dan Android 6 Generasi
- Moto Book 60 Resmi, Laptop Pertama Buatan Motorola
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Huawei Luncurkan Ascend 920, Chip AI "Pelawan" Aturan Amerika
- Bill Gates Pamer Kode Pertama Microsoft, Ada 150 Halaman
- Apple Siapkan iPhone Lipat Pertama, Harganya Rp 39 Juta?
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Resmi, Transaksi Jual Beli di TikTok Dilarang Pemerintah RI
- Arloji Pintar Huawei Watch GT 4 Bisa Beri Peringatan saat Detak Jantung Tidak Normal
- Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut, Praktis dan Cepat
- AMD Pamer GPU Radeon RX 7700 XT dan RX 7800 XT, Bisa "Mentok Kanan" di 1440p
- Tampilan Gmail Paling Sederhana Pensiun Awal 2024, Apa Dampaknya bagi Pengguna?