cpu-data.info

Xiaomi Smart Band 8 Meluncur Global, Layar 60 Hz, Baterai 16 Hari, dan Strap Praktis

Ilustrasi Xiaomi Smart Band 8.
Lihat Foto

BERLIN, - Xiaomi resmi mengumumkan gelang pintar (smartband) terbarunya yaitu Xiaomi Smart Band 8 (Mi Band 8) bakal tersedia untuk pasar global.

Smartband ini diluncurkan bersamaan dengan Xiaomi 13T Series di acara "Masterpiece in Sight" yang digelar di Verti Music Hall, Berlin, Jerman, Selasa (26/9/2023) pukul 14.00 waktu setempat atau 19.00 WIB. 

Sebagai generasi penerus dari Mi Band 7, Mi Band 8 hadir dengan pembaruan desain. Tali atau strap Mi Band 8 dapat diganti dengan lebih mudah.

Kini, pengguna smartband Mi Band 8 hanya perlu menekan tombol yang ada di bagian belakang bawah perangkat untuk melepas tali dari bodi utamanya.

Baca juga: Xiaomi Smart Band 8 Diumumkan, Bisa Dipasang di Sepatu dan Jadi Kalung

Hal ini beda dengan Mi Band 7 di mana pengguna harus mencungkil bagian utama dari wadahnya yang menyatu dengan strap setiap kali ingin mengganti tali. 

Nah, fungsi lepas pasang strap di Xiaomi Smart Band 8 bisa dijalankan lewat dua tombol, yaitu tombol di bagian bawah untuk melepas tali bawah dari bodi utamanya, serta tombol di bagian atas untuk melepas tali atas dari bodi utama perangkat.

Dengan kemudahan lepas pasang strap ini, pengguna tentunya akan lebih mudah memasang aksesori tambahan Xiaomi Smart Band 8, atau warna strap lain, sesuai dengan kebutuhan dan preferensi mereka masing-masing.

Baca juga: Xiaomi 13T Pro Resmi, Dimensity 9200 Plus dan Cas 120 Watt Jadi Pembeda

Animasi layar lebih mulus

Ilustrasi Xiaomi Smart Band 8 yang sudah dilepas dari strap-nya./Bill Clinten Ilustrasi Xiaomi Smart Band 8 yang sudah dilepas dari strap-nya.

Secara desain, Xiaomi Smart Band 8 memiliki layar yang sama dengan Xiaomi Smart Band 7, yaitu AMOLED 1,62 inci dengan resolusi 192 x 490 piksel dan tingkat kecerahan 600 nit.

Meski demikian, layar smartband terbaru Xiaomi itu kini lebih "ngebut" lantaran sudah memiliki refresh rate 60 Hz, alih-alih 30 Hz di Mi Band 7.

Berkat layar dengan refresh rate yang lebih tinggi ini, pengguna bisa bernavigasi antarmenu di Mi Band 8 dengan lebih lancar dan nyaman. Selain itu, animasi yang tampil di layar juga akan terasa lebih mulus dari Mi Band 7.

Pengguna juga bisa memanfaatkan fitur Always On Display (AOD) di gelang pintar ini, untuk menampilkan informasi waktu ketika layar dalam keadaan siaga alias standby.

Baca juga: Xiaomi 13T Resmi Meluncur, Ponsel Seri-T Pertama dengan Kamera Leica

Fitur pendukung lainnya yang ada di smartband berbobot sekitar 27 gram ini mencakup dukungan fitur perekam olahraga hingga 150 mode, termasuk untuk mode terbaru olahraga Aerobic Boxing.

Ada pula baterai 190 mAh yang diklaim bisa membuat Mi Band 8 tahan selama sekitar 16 hari (tanpa AOD) atau 6 hari (dengan AOD), serta dukungan konektivitas Bluetooth 5.1 yang bisa dipadukan dengan aplikasi pendukung Mi Fitness yang bisa dipasang di smartphone.

Harga Xiaomi Smart Band 8

Di Eropa, Xiaomi Smart Band 8 dibanderol dengan harga 39.9 euro atau sekitar Rp 650.000. Harga di Eropa biasanya lebih mahal dari wilayah lain karena pengenaan pajak yang lebih besar.

Baca juga: Menjajal Langsung Xiaomi 13T di Berlin, HP Cantik dengan Kamera Leica

@kompastekno Hands-on the new Xiaomi 13T Leica in one minute. Bonus Leica cam results, live in Berlin Germany???????????? #xiaomi #xiaomi13t #leica #xiaomi13tseries #germany???????? ? Future - Official Sound Studio

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat