Sony Rilis Update untuk PlayStation 5, Ada Dukungan Dolby Atmos

- Sony telah meluncurkan pembaruan (update) software untuk konsol PlayStation 5 (PS5). Pembaruan ini membawa sejumlah fitur baru untuk meningkatkan kualitas hidup konsol serta update untuk Remote Play.
Untuk fitur peningkatan kualitas hidup konsol, mulai digelontorkan secara global pada Rabu kemarin (13/9/2023). Sementara itu, update Remote Play dipastikan meluncur pada beberapa minggu yang akan datang.
Nah, untuk update peningkatan kualitas hidup konsol, salah satu pembaruan yang dibawa adalah dukungan audio imersif Dolby Atmos.
Pengguna bisa menikmati audio tiga dimensi yang ditenagai Tempest 3D AudioTech, dengan menggunakan perangkat HDMI yang kompatibel dengan Dolby Atmos, seperti soundbar, TV, dan home theater.
Untuk mengaktifkan Dolby Atmos, pengguna perlu mengakses PS5, kemudian menuju menu "Settings" > "Sound" > "Audio Output" > "Audio Format (Priority)" dan memilih "Dolby Atmos".
Kemudian, Sony juga menghadirkan dukungan media penyimpanan (storage) SSD M.2 yang lebih besar. Kini, pengguna dapat menggunakan SSD dengan storage hingga 8 TB, dua kali lipat lebih besar dibanding maksimal storage sebelumnya, yakni 4 TB.
Baca juga: Penjualan PlayStation 5 Tembus 40 Juta, Kini Tidak Perlu Antre Beli
Perlu diingat, SSD tersebut harus kompatibel dengan PS5, misalnya dari segi ukuran (form factor), kecepatan membaca secara berurutan, dan lain sebagainya. Sebagai contoh, SSD untuk PS5 harus memiliki form factor 2230, 2242, 2260, 2280, dan 22110.
Angka tersebut merujuk pada lebar dan panjang SSD, misalnya SSD dengan form factor 2230, artinya memiliki lebar 22 mm dan panjang 30 mm. Syarat penggunaan SSD yang lebih lengkap bisa dipelajari di situs resmi PlayStation.
Beralih ke pembaruan berikutnya, pengguna dapat memanfaatkan controller DualSense kedua sebagai controller bantuan. Jadi, pengguna bisa memakai dua controller sekaligus untuk bermain game, walaupun game yang dimainkan mengusung format single player.
Dengan fitur baru ini, pengguna bisa membantu teman atau anak-anak, ketika mereka sedang kesulitan di bagian game yang menantang.
Fitur tersebut dapat diaktifkan dengan membuka menu "Settings" > "Accessibility" > "Controllers" > "Use Second Controller for Assistance", dan menyalakan opsi "Use Assist Controller".
Controller bantuan bisa digunakan jika controller utama pengguna berjenis DualSense, DualSense Edge, atau controller pihak ketiga lainnya yang didukung di PS5, sebagaimana dikutip KompasTekno dari Venture Beat, Kamis (14/9/2023).
Masih soal controller, update software ini juga menghadirkan efek getaran (haptic feedback) ketika pengguna menavigasi menu PS5, dengan controller DualSense, DualSense Edge, atau PS VR2 Sense.
Cara mengaktifkannya adalah dengan membuka "Settings" > "Accessibility" > "Controllers" > "Haptic Feedback During Console Navigation".
Pembaruan ini juga membawa beberapa fitur lain, salah satunya fitur yang memungkinkan pengguna bergabung dalam party teman dan berkomunikasi dengan lebih mudah.
Terkini Lainnya
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- Pemerintahan Trump Anggap QRIS, PGN, dan Produk Bajakan di Mangga Dua Hambat Perdagangan
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jangan Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 35 Link Twibbon Hari Bumi 2025 Siap Pakai, Lengkap dengan Ucapan Bijak
- Fitur Baru WA di Indonesia, Bisa Bikin Paket Stiker Sendiri
- 35 Daftar HP Mendukung E-SIM Tri dan Cara Belinya
- Kenapa Tidak Bisa Menerima Kode OTP SMS? Begini Penyebabnya
- 4 Tips Dapat Penghasilan Tambahan lewat Instagram
- Samsung Galaxy M56 Bawa Desain Kamera Baru, Bodi Tipis, dan Android 6 Generasi
- Moto Book 60 Resmi, Laptop Pertama Buatan Motorola
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Pengalaman Baru, Baca dan Balas WhatsApp Pakai Layar Depan Galaxy Z Flip 5
- MacOS Sonoma Bisa Diunduh 26 September, Ini Daftar Mac yang Kebagian
- Selamat Tinggal Kabel Lightning! Ini Sejarahnya Selama 11 Tahun Temani iPhone
- Chip Mediatek Dimensity 7200 Ultra Resmi, Ini Salah Satu HP Pertama yang Pakai
- iOS 17 Bisa Diunduh 18 September, Ini Fitur Baru dan 20 iPhone yang Kebagian