Pemain Genshin Impact Harap Hati-hati, Ada Bug yang Bisa Merusak Game
- Pemain Genshin Impact sebaiknya berhati-hati. Pasalnya, baru-baru ini ditemukan sebuah masalah alias bug dalam game yang berbahaya. Bug ini ditemukan di Genshin Impact versi PC.
Masalah atau bug tersebut ditemukan pada mode Co-op yang memungkinkan pemain berkunjung ke dunia pemain lain secara online.
Nah, bug ini menyebabkan pemain lain yang berkunjung dapat menghancurkan elemen visual fisik di dunia yang dikunjungi tersebut.
Objek yang bisa dihancurkan tersebut sangat vital. Objek itu biasanya berkaitan dengan jalan cerita atau misi tertentu di dalam game Genshin Impact.
Jika dihancurkan, makapemain tak bisa menyelesaikan misi atau jalan cerita tertentu yang tengah mereka jalani. Akibatnya, pemain akan stuck dan tidak melanjutkan alur cerita.
Untuk memperbaiki objek tersebut, pemain harus menginstal ulang Genshin Impact di perangkat.
Bug ini ditemukan oleh gamer yang bermain di server China. Nah, bukti keberadaan bug ini diungkap dalam sebuah video yang berseliweran di sejumlah media sosial, termasuk Twitter/X.
Baca juga: Eternal Return Meluncur, Game MOBA dengan Karakter Mirip Genshin Impact
Akun Twitter dengan handle @HoyoverseJapan (bukan akun resmi), misalnya. Dalam video yang ia unggah, tampak karakter bernama Kaveh (elemen Dendro, senjata Claymore) bisa menghancurkan batu elemen yang ada di dunia pemain lain.
Batu tersebut dihancurkan menggunakan Elemental Skill milik Kaveh yang bernama "Artistic Ingenuity". Sederhananya, kemampuan Kaveh ini memungkinkan ia memakai pedangnya untuk memberikan efek pengurangan "nyawa" alais damage terhadap musuh sekitar.
?????????????????????????????Akebi???????????????????????????????????????????????????????????????#???#Genshinlmpact pic.twitter.com/QcyKX9Ptle
— ??? (@HoyoverseJapan) August 24, 2023
"Saat ini ada bug mengkhawatirkan di Genshin Impact, di mana pemain bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga untuk menghapus beragam obyek fisik milik pemain lain lewat fitur Co-op. Hari-hati dengan kejadian seperti ini," tulis HoyoverseJapan sembari mengunggah video bukti bug.
Pengguna lain di Twitter dengan handle @hxg_diluc juga mengalami hal serupa. Ia mengaku bahwa bug tersebut, yang disebabkan oleh Elemental Skill milik Kaveh tadi, akan membuat elemen visual obyek di dunia pemain lain hilang selamanya.
"Efek bug ini permanen, dan obyek yang telah dihapus tidak bisa dikembalikan meski kita memasang (install) ulang game Genshin Impact, atau memainkannya dari perangkat lain," kata akun Twitter dengan handle @hxg_diluc.
Belum bisa dipastikan apakah bug ini hanya bisa dieksploitasi menggunakan karakter Kaveh atau tidak. Belum jelas pula apa penyebab atau sejak kapan bug ini bisa dieksploitasi pemain melalui aplikasi pihak ketiga tadi.
Baca juga: NetEase Umumkan Project Mugen, Game Mirip Genshin Impact dan GTA
Hoyoverse saat ini belum memberikan pernyataan resmi terkait bug yang sudah menghebohkan dunia Genshin Impact di media sosial, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Eurogamer, Senin (28/8/2023).
Nah, karena bug ini berasal dari aktivitas yang dilakukan pemain lain di dunia kita, ada baiknya untuk tak mengizinkan orang-orang lain masuk ke dunia kita via fitur Co-op, tentunya hingga Hoyoverse memberikan informasi resmi atau memperbaiki bug ini.
Terkini Lainnya
- Fungsi Factory Reset di HP yang Perlu Diketahui
- Jelang Galaxy S25 Rilis, Ini Harga Samsung S24 Terbaru di Indonesia
- Waspada, Ini Dia Daftar Pola Password yang Rentan Diretas
- Arti Kata Cenblu yang Ramai di X Twitter
- Empat Produk Baru Oppo, HP Reno 13 5G, 13F 5G, 13F 4G, dan TWS Enco Air 4
- Apple Mac Mini dengan Chip M4 dan M4 Pro Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- Inovasi Baru Hybrid VOX Hadirkan Format Iklan AI yang Relevan dan Efektif
- HP Realme Note 60x Resmi di Indonesia, HP Tangguh Harga Rp 1 Jutaan
- Xiaomi Vendor Smartphone Paling Tumbuh pada 2024
- Ponsel Lipat ZTE Nubia Flip 2 Meluncur dengan Cover Screen Jumbo
- iPhone 17 Series dan iPhone SE 4 Bakal Lebih Mahal?
- Roket Starship Elon Musk Meledak, Puing-puing Berjatuhan di Angkasa
- 5 Merek Ponsel Terlaris di Dunia 2024 Versi IDC
- Baterai Oppo Reno 13 5G Diklaim Tahan Main Mobile Legends 8 Jam Non-stop
- TikTok Terancam Tutup, Warga AS Ramai-ramai Belajar Mandarin di Duolingo
- Pengguna WhatsApp Bisa Bikin Grup tanpa Nama
- Pengguna WhatsApp Bakal Bisa Kirim Foto dan Video dengan Kualitas Asli?
- Eugene Kaspersky: Kepintaran AI Masih Jauh di Bawah Manusia
- Dropbox Setop Paket Unlimited gara-gara Penambang Kripto
- 4 Tim E-sports Indonesia Lolos ke Kejuaraan Dunia PUBG Mobile