cpu-data.info

Jadwal MPL S12 Hari Ini 20 Agustus, Onic Versus Alter Ego

Ilustrasi Mobile Legends Profesional League Season 12.
Lihat Foto

- Kompetisi e-sports Mobile Legends Professional League Indonesia (MPL ID) Season 12 (S12) yang telah memasuki pekan kelima babak liga Regular Season kembali menggelar pertandingan hari ini, Minggu, 20 Agustus 2023..

Ada dua pertandingan yang akan digelar, dibuka oleh laga Rebellion Zion (RBL) melawan Dewa United (Dewa) pada pukul 16.30 WIB.

RBL saat ini berada di peringkat ke enam klasemen dengan poin agregat -2 dari 9 pertandingan sebelumnya, atau setingkat di atas zona merah.

Baca juga: Konsol PS5 Overheat di Turnamen E-sports, Port USB Sampai Meleleh

Sementara itu, Dewa berada di posisi bontot kelasemen dengan poin agregat -8 dari 9 pertandingan sebelumnya sehingga terancam tidak lolos ke babak Playoff.

Dalam pertandingan perdana kedua tim pada pekan pertama Juli lalu, Dewa mengalahkan RBL dengan skor 2-1.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by MPL Indonesia (@mpl.id.official)

Selain laga Rebellion Zion kontra Dewa United, jadwal MPL S12 hari ini juga mempertemukan Alter Ego Esports (AE) vs Onic Esports (Onic) pada pukul 19.00 WIB.

Onic berada di posisi dua klasemen dengan poin agregat +6 dari 9 pertandingan sebelumnya. Jika memetik kemenangan, Onic pun berkesempatan untuk semakin menempel Rex Regum Qeon (RRQ) di posisi puncak dengan poin agregat +9.

Pada sisi lain, seperti Dewa, AE berada di zona merah dengan poin agregat -3 dari 9 pertandingan sebelumnya, atau di urutan ke-delapan klasemen.

Baca juga: 10 Atlet E-sports Indonesia dengan Penghasilan Terbesar, Capai Rp 7 Miliar

Sebelumnya, pada pekan kedua, Onic dan AE bertemu dengan hasil 2-0 untuk kemenangan Onic.

Selengkapnya, berikut hadwal MPL S12 hari ini, Minggu 20 Agustus 2023, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari situs MPL ID.

Minggu 20 Agustus 2023

  • Rebellion Zion vs Dewa United: 16.30 WIB
  • Alter Ego Esports vs Onic Esports: 19.00 WIB.

Semua pertandingan regular season MPL S12 hari ini bisa disaksikan secara online melalui tayangan live streaming yang bisa ditonton di kanal YouTube resmi MPL ID di tautan berikut ini atau video di bawah.

Pertandingan di babak Regular Season akan mengusung format tiga game terbaik (Best of 3/BO3). Artinya, sebuah tim bisa memenangkan pertandingan jika berhasil mendapatkan dua kemenangan dalam dua game (2-0 atau 2-1).

Tim yang memenangkan satu game akan mendapatkan satu poin, sedangkan yang kalah tak akan mendapatkan poin sama sekali.

Pada akhir Regular Season alias di minggu ke delapan, enam tim yang memiliki poin terbanyak akan melaju ke babak Playoff, sedangkan tiga tim terbawah akan tereliminasi.

Di MPL S12 total ada sembilan tim e-sports profesional yang akan beradu kemampuan untuk mendapatkan porsi terbesar dari total hadiah 336.500 dollar AS (sekitar Rp 5 miliar).

Kesembilan tim tersebut adalah Alter Ego Esports, Aura Fire, Bigetron Alpha, Evos Legends, Geek Fam, Onic Esports, Rebellion Zion, RRQ, Dewa United Esports.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat