Moto G14 Meluncur dengan Kamera 50 MP, Harga Rp 1,8 Juta

- Motorola resmi meluncurkan smartphone kelas menengah terbarunya, yakni Moto G14, di pasar India, Selasa (1/8/2023). Ponsel ini merupakan suksesor dari Moto G13 yang dirilis pada Maret lalu di India.
Sebagai penerus, Moto G14 datang dengan sejumlah peningkatan, misalnya sektor layar dengan resolusi yang tinggi. Meski membawa peningkatan, smartphone ini dibanderol dengan harga yang sama seperti pendahulunya.
Moto G14 mengusung panel IPS LCD 6,5 inci dengan resolusi Full HD Plus, refresh rate 60 Hz, dan rasio aspek 20:9. Sebagai perbandingan, Moto G13 memiliki layar IPS LCD 6,5 inci dengan resolusi HD Plus.
Di tengah atas layar Moto G14, terdapat lubang (punch hole) yang memuat kamera selfie 8 MP (f/2.0, ukuran piksel 1,12 mikrometer).
Baca juga: Moto G 5G 2023 Resmi, HP 5G Murah Harga Rp 3,6 Jutaan
Sementara di bagian punggung Moto G14, terdapat kamera utama 50 MP (f/1.8). Kamera utama ini ditemani dengan modul makro dan lampu flash LED, dalam sebuah wadah persegi panjang.
Baik kamera selfie maupun kamera utama mendukung perekaman video 1080p pada 30 FPS.
Melihat desainnya, ponsel kelas menengah ini punya tepian yang rata atau flat.

Moto G14 tersedia dalam satu konfigurasi RAM LPDDR4x dan media penyimpanan (storage) UFS 2.2 saja, yakni 4 GB/128 GB. Bila dirasa kurang, storage bisa diperluas lagi hingga 1 TB dengan menggunakan kartu microSD.
Bicara soal daya, smartphone anyar Motorola ini ditopang baterai jumbo berkapasitas 5.000 mAh dengan fast charging 15 Watt. Output pengisian cepat ini mengalami peningkatan dibanding Moto G13 dengan fast charging 10 Watt.
Baterai Moto G14 diklaim bisa bertahan hingga 94 jam untuk pemutaran musik dan 16 jam untuk pemutaran video.
Beralih ke software, Moto G14 menjalankan sistem operasi (OS) Android 13. Motorola menjamin dukungan pembaruan sistem operasi menjadi Android 14, serta dukungan pembaruan keamanan hingga tiga tahun.
Fitur pendukung lainnya mencakup port USB-C, jack headphone 3,5 mm, Dolby Atmos, dual SIM, sertifikasi anti air dan debu IP52, pemindai sidik jari (fingerprint) yang terintegrasi dengan tombol power (side-mounted), face unlock, konektivitas 4G, dan masih banyak lagi.
Baca juga: Motorola Moto G Stylus 5G 2023 Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1
Harga Moto G14
Moto G14 tersedia di India dalam pilihan warna Sky Blue dan Steel Gray. Dua warna lainnya, Pale Lilac dan Butter Cream Vegan Leather akan diluncurkan dalam waktu yang dekat.
Berikut ini rincian harga Moto G14 di India, sebagaimana dikutip KompasTekno dari GSMArena, Rabu (2/8/2023).
- Moto G14 (4/128 GB) - 9.999 Rupee (sekitar Rp 1,8 juta)
Motorola sudah membuka sesi pemesanan awal (pre-order) sejak Selasa (1/8/2023), sedangkan penjualan akan dimulai pada 8 Agustus nanti di situs resminya.
Terkini Lainnya
- HP OnePlus 13T Resmi dengan Snapdragon 8 Elite, Bentuk Ringkas Baterai Besar
- Harga PlayStation 5 Naik di Sejumlah Negara
- Berapa Jumlah Video di YouTube sejak 20 Tahun Lalu hingga Sekarang?
- YouTube Bikin Langganan "Premium Lite", Ini Bedanya dengan Premium Biasa
- Pengguna Remaja di Instagram Tak Bisa Bohong Lagi soal Usia
- iPhone 17 Sudah Dipajang di Toko China
- Cara Kerja LAN untuk Menghubungkan Jaringan Komputer yang Perlu Diketahui
- Daftar Nama Anomali TikTok yang Lagi Viral, Ada Tung Tung Tung Sahur
- Fitur Baru WhatsApp, Pengguna Tak Bisa Asal Simpan Foto dan Video
- Gelang Pintar Honor Band 10 Resmi, Fitur AI dan Sensor Lebih Canggih
- Ini 6 Laptop dan Printer HP yang Dirakit di Pabrik Batam
- Samsung Galaxy S24 di Indonesia Akhirnya Kebagian One UI 7 Android 15
- Tablet Honor Pad GT Meluncur, Spesifikasi Persis Pad V9
- Tablet Vivo Pad 5 Pro dan Vivo Pad SE Meluncur, Harga mulai Rp 2 Jutaan
- HP Produksi Laptop di Batam, Komitmen Ikuti Aturan TKDN Pemerintah
- [POPULER TEKNO] - Xiaomi Redmi 12 Resmi Meluncur di Indonesia | Cara Kemenperin Cari Nomor IMEI Ponsel yang Didaftarkan secara Ilegal
- Xiaomi Redmi 12 Resmi di Indonesia, Harga mulai Rp 2 Jutaan
- Baru Meluncur, Keyboard Gaming Ini Mirip Konsol Nintendo Jadul
- Lenovo Siapkan "Legion Go", Konsol Pesaing ROG Ally dan Steam Deck
- Mencoba Fitur Flex Mode di Samsung Galaxy Z Flip 5 yang Cocok untuk Multitasking