cpu-data.info

iPhone 17 Sudah Dipajang di Toko China

Perangkat dummy iPhone 17 Air (kiri) dibandingkan dengan iPhone 16 Pro (kanan)
Lihat Foto

- iPhone 17 series dipercaya menjadi smartphone generasi baru Apple yang akan rilis sekitar akhir tahun ini. Meskipun belum resmi dirilis, iPhone 17 kabarnya sudah dipajang di sebuah toko yang ada di China.

iPhone 17 yang ada di toko itu sebenarnya bukan versi asli, melainkan semacam dummy atau perangkat tiruan yang didasarkan pada hasil Computer-aided Design (CAD). 

CAD adalah software yang memungkinkan pengguna membuat gambar 2D dan 3D, memodifikasi desain hingga menyimulasikan kinerja produk sebelum diproduksi.

Perangkat dummy yang disediakan juga terbilang lengkap, mencakup empat model iPhone 17 seperti yang dirumorkan di internet. Mulai dari iPhone 17 "reguler", iPhone 17 Air, iPhone 17 Pro dan iPhone 17 Pro Max.

Baca juga: iPhone 17 Belum Rilis, Bocoran iPhone 19 Sudah Beredar

Dalam video yang dibagikan oleh pembocor (tipster) gadget Majin Bu di media sosial X (dahulu Twitter), tampak perangkat dummy iPhone 17 Air yang ada di toko yang berlokasi di China. 

Perangkat tersebut berkelir silver, dengan modul kamera menonjol dan berbentuk seperti kapsul. Sesuai dengan rumor yang beredar di internet, iPhone model tersebut didesain begitu ramping dibanding iPhone 17 series lainnya.

"Di China, sebuah toko memakai model CAD yang saya bagikan untuk menunjukkan ke orang-orang bagaimana perbedaan berbagai model iPhone 17 dibanding model sebelumnya," kata Majin Bu di X dengan handle @MajinBuOfficial.

Dummy iPhone 17 Air itu juga dibandingkan dengan iPhone 16 Pro. Walau perbandingannya hanya sekilas, terlihat bahwa bodi iPhone 17 Air lebih tipis dibanding iPhone 16 Pro, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Tom's Guide, Kamis (24/5/2025).

Majin Bu tak menginformasikan secara rinci dari mana perangkat dummy itu berasal, apakah dari sumber resmi seperti vendor aksesori atau lainnya.

Yang jelas, perangkat ini cukup mirip dengan bocoran gambar dummy yang pernah dibagikan oleh tipster Sony Dickson pada Maret 2025 lalu, walaupun wujudnya tidak senyata dummy iPhone 17 series di China.

Baca juga: Sekian Ketebalan iPhone 17 Air, Tertipis Sepanjang Sejarah iPhone?

Bocoran desain iPhone 17 Air 

Tipster gadget Sonny Dickson membagikan setidaknya empat foto dummy iPhone 17 series, lewat media sosial X (dahulu Twitter) dengan handle @SonnyDickson. Foto itu menampilkan empat model iPhone 17 series dari berbagai sisi. 

Berdasarkan keterangan pada punggung perangkat dummy itu, iPhone 17 series meliputi iPhone 17 "reguler" iPhone 17 Air, iPhone 17 Pro dan iPhone 17 Pro Max. Artinya, iPhone 17 Air menggantikan model Plus yang biasanya menjadi member iPhone generasi baru.

Menurut gambar dummy itu, tampilan depan iPhone 17 series tampak kembar, di mana semua model mengusung punch hole layar yang sama. Namun, saat dibandingkan dari sisi samping, terlihat bahwa ketebalan iPhone 17 Air lebih tipis dibanding dengan model lainnya. 

Perbedaannya juga jelas terlihat dari foto, menunjukkan bahwa selisih ketebalannya cukup signifikan dibanding iPhone 17 lainnya, sebagaimana gambar berikut ini. 

Baca juga: 10 Bocoran Fitur iPhone 17 Pro, Modul Kamera Belakang Berubah Drastis?

Tampilan dummy iPhone 17 seriesSonny Dickson Tampilan dummy iPhone 17 series

Foto yang dibagikan Dickson ini tidak merinci ketebalan iPhone 17 Air. Menurut rumor yang beredar, ponsel ini memiliki ketebalan sekitar 5,5 milimeter. Sebagai perbandingan, iPhone 16 "reguler" memiliki ketebalan sekitar 7,8 mm.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat