Corsair Luncurkan Mouse Gaming Wireless Nightsabre untuk Game Kompetitif

- Pasaran periferal gaming bertambah ramai dengan kehadiran sebuah mouse wireless dari Corsair, Nightsabre, yang baru saja diperkenalkan pekan ini.
Nightsabre dirancang untuk memainkan game kompetitif baik dari genre FPS, battle royale, MOBA, ataupun lainnya, serta merupakan mouse ambidextrous sehingga memiliki bentuk simetris.
Corsair membekalinya dengan sejumlah fitur terkini, seperti sensor optis Corsair Marksman dengan resolusi tertinggi 26.000 DPI yang bisa dinaik-turunkan dengan interval 1 DPI.
Baca juga: Razer Luncurkan Keyboard, Mouse, dan Headset Bertema PUBG Battlegrounds
Switch Nightsabre berjenis optis dengan tombol Quickstrike yang diklaim memberikan respon sangat cepat untuk tombol utama klik kiri dan kanan. Secara keseluruhan terdapat 11 tombol yang bisa diprogram, termasuk left dan right tilt untuk scroll wheel.
Selayaknya mouse gaming, Nightsabre juga dibekali serangkaian RGB lighting yang terbagi menjadi 7 zona. Model pencahayaan bisa diatur lewat software iCue milik Corsair.

Di samping itu, tersedia juga opsi konektivitas nirkabel melalui Bluetooth 4.2 untuk menyambungkan mouse ke perangkat lain.
Daya tahan baterainya diklaim mencapai 65 jam dengan koneksi Slipstream tanpa RGB, atau hingga 100 jam dengan Bluetooth.
Fitur lain Nightsabre, seperti dihimpun KompasTekno dari Guru3D, Sabtu (15/7/2023), turut mencakup pemrograman macro serta penyimpanan hingga 5 profil secara onboard.
Ukuran Nightsabre sendiri termasuk relatif besar, dengan panjang 129,4mm, lebar 63mm, serta tinggi 40,4mm. Demikian juga dengan bobotnya yang mencapai 99 gram.
Baca juga: Ini Dia Lemokey L3, Keyboard Gaming Pertama Buatan Keychron
Selain Nightsabre, Corsair turut memperkenalkan keyboard mekanik K65 Pro Mini yang tampil ringkas dengan layout 65 persen. Rangkaian tombolnya menggunakan sensor optis-mekanis Corsair OPX dengan keycaps berbahan PBT double-shot.
Frame keyboard ini terbuat dari aluminium. Corsair turut menyelipkan dua lapis bahan peredam agar penekanan tombol lebih halus dan tidak terlalu berisik. Seperti biasa, ada backlight RGB yang bisa diatur lewat software iCue.
Berdasarkan keterangan di laman Corsair, mouse Nightsabre dipasarkan seharga 170 dollar AS (Rp 2,6 juta), sementara keyboard K65 Pro Mini dibanderol 130 dollar AS (Rp 2 juta).
Terkini Lainnya
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Jadwal MPL S15 Hari Ini 20 April, Onic Esports Vs Team Liquid
- HP Vivo V50 Lite 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Ini Harga serta Spesifikasinya
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Spesifikasi dan Harga Poco F7 Pro di Indonesia
- Asus Rilis Monitor Khusus E-sports, Refresh Rate Sampai 610 Hz
- Instagram Rilis Fitur Blend, Bisa Buat Feed Reels Bareng Teman
- 100 Ucapan Selamat Paskah yang Bermakna dan Cocok Diunggah ke Media Sosial
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Selamat Datang Aptos, Font "Default" Microsoft Office yang Gantikan Calibri
- OpenAI, Perusahaan di Balik ChatGPT Diinvestigasi, Ada Apa?
- Game "Naraka: Bladepoint" Kini Bisa Dimainkan Gratis, Ini Cara Downloadnya
- Project S TikTok dan Bahayanya bagi UMKM Jika Masuk Indonesia
- Tidak Sama, Ini Beda TikTok Shop dan Project S, Bisnis TikTok yang Bisa Rugikan UMKM di Indonesia