5 Aplikasi Undangan Nikah Gratis, Bisa Bikin Sendiri
- Undangan pernikahan digital kini marak digunakan masyarakat sebagai alternatif undangan fisik. Selain lebih praktis, undangan digital dirasa lebih menjangkau rekan meskipun berada di lokasi cukup jauh.
Tak hanya itu, menggunakan undangan digital juga dirasa lebih hemat anggaran pernikahan. Terlebih lagi, saat ini terdapat berbagai aplikasi pembuat undangan digital. Aplikasi-aplikasi ini juga dapat diakses dengan mudah melalui toko aplikasi Google Play Store atau App Store.
Dapat diakses dengan mudah, pengguna juga bisa membuatnya sendiri dengan cepat dan gratis. Apa saja aplikasi-aplikasi untuk undangan nikah digital? Selengkapnya berikut ini daftarnya.
Baca juga: 5 Aplikasi AI Art Generator buat Bikin Gambar dari Teks, Ada Canva dan Midjourney
Canva
Canva sudah tak asing lagi menjadi salah satu software desain serbaguna. Memiliki beragam template, Canva memungkinkan pengguna bisa membuat undangan nikah gratis dengan beragam template menarik.
Aplikasi ini bisa diunduh gratis melalui Play Store, App Store, maupun diakses melalui browser. Canva memiliki rating 4.8 dan telah diunduh hingga 100 juta unduhan.
Greeting Island
Greeting Island juga bisa menjadi alternatif pembuat undangan digital yang terjangkau. Anda bisa memilih beragam desain template sesuai keinginan. Pengguna bisa membuat undangan digital gratis yang bisa diakses di browser melalui www.greetingsisland.com atau mengunduh aplikasinya di Google Play Store.
Wedding Invitation Card Maker
Aplikasi undangan digital ini bisa diunduh di Google Play Store. Seperti aplikasi lainnya, pengguna bisa membuat undangan instan dengan cepat dan praktis. Tersedia berbagai fitur tambahan seperti bingkai foto, stiker, dan teks. Aplikasi ini hanya tersedia di Android dan bisa diunduh melalui tautan berikut ini. Memiliki rating 4.8 dan telah terunduh hingga satu juta unduhan.
Invitation Maker Studio
Bagi pengguna iOS, Anda bisa mengunduh aplikasi Invitation Maker Studio. Aplikasi ini memiliki fitur-fitur lengkap, seperti berbagai macam font, tersedia untuk bahasa Arab, Ibrani, Cyrillic, Yunani, Jepang, dan Korea, serta memiliki template undangan yang bisa dipilih sesuai keinginan.
Untuk mengunduh Invitation Maker Studio, dapat menuju tautan berikut ini. Aplikasi ini memiliki rating 4.9.
Evite
Evite merupakan platform undangan digital untuk berbagai acara, termasuk undangan desain untuk pernikahan. Evite dapat diakses melalui browser, Google Play Store, dan App Store. Namun, beberapa desain tidak gratis, dan beberapa template menarik dikenakan biaya dan memerlukan langganan premium.
Baca juga: Cara Mailing Excel ke Microsoft Word untuk Surat Undangan
Itulah beberapa aplikasi undangan nikah digital yang bisa Anda gunakan. Selain lebih praktis, membuat undangan nikah digital sendiri juga dapat disesuaikan dengan kreasi dan anggaran Anda. Selamat mencoba.
Terkini Lainnya
- Apple Mac Mini dengan Chip M4 dan M4 Pro Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- Inovasi Baru Hybrid VOX Hadirkan Format Iklan AI yang Relevan dan Efektif
- HP Realme Note 60x Resmi di Indonesia, HP Tangguh Harga Rp 1 Jutaan
- Xiaomi Vendor Smartphone Paling Tumbuh pada 2024
- Ponsel Lipat ZTE Nubia Flip 2 Meluncur dengan Cover Screen Jumbo
- iPhone 17 Series dan iPhone SE 4 Bakal Lebih Mahal?
- Roket Starship Elon Musk Meledak, Puing-puing Berjatuhan di Angkasa
- 5 Merek Ponsel Terlaris di Dunia 2024 Versi IDC
- Baterai Oppo Reno 13 5G Diklaim Tahan Main Mobile Legends 8 Jam Non-stop
- TikTok Terancam Tutup, Warga AS Ramai-ramai Belajar Mandarin di Duolingo
- Tanda-tanda Google Search Mulai Ditinggalkan
- Wanita Perancis Kena Tipu Brad Pitt AI, Rp 13 Miliar Melayang
- Wujud Konsol Genggam Nintendo Switch 2 Akhirnya Diungkap, Bawa Layar Lebih Besar
- Sejarah Nokia, Berpindah-pindah Tangan hingga Pensiunnya Merek Smartphone
- 10 Emoji Ini Sering Disalahartikan, Simak Makna Sebenarnya
- Twitter Diduga Blokir Link ke Profil Threads
- PUBG Mobile Kolaborasi dengan Dragon Ball, Pemain Bisa Kamehame di Medan Perang
- Twitter Klaim Catatkan Rekor Penggunaan Terbesar di Tengah Ancaman Threads
- Korban Penipuan Kerja “Like” dan “Subscribe” Rugi Rp 44 Juta, Ini Cara Menghindarinya
- Anggota Komunitas WhatsApp Bisa Gabung secara Anonim?