cpu-data.info

Netflix Sering Logout Terus? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Netflix, sebagai salah satu platform steaming terbesar, memiliki budaya kerja khusus untuk para karyawannya.
Lihat Foto

- Netflix menjadi salah satu aplikasi andalan pengguna dalam mengakses beragam film dan serial hiburan. Kendati demikian saat menggunakannya tak jarang pengguna mengalami beragam eror atau masalah yang terjadi.

Salah satunya Netflix yang sering logout atau keluar tiba-tiba. Hal ini tentu menganggu Anda saat menikmati film-film favorit. Masalah ini biasanya disebabkan oleh berbagai hal, mulai dari cache yang menumpuk, batas akun login, hingga aplikasi Netflix yang perlu diperbarui.

Untuk itu, berikut ini penyebab dan cara mengatasi Netflix yang sering logout terus yang bisa Anda coba.

Baca juga: Resmi, Berbagi Password Netflix Kini Ada Biaya Tambahan, Indonesia Masih Aman

Cek apakah ada yang sedang login lagi di perangkat Anda

Akun Netflix sendiri membatasi jumlah akun yang mengakses layanannya. Misalnya saja Anda sedang menggunakan paket premium dengan batasan akun hingga maksimal empat pengguna.

Apabila Anda membagikan akun tersebut lebih dari empat orang dan masuk secara bersamaan, bisa jadi hal ini menjadi penyebab akun Netflix keluar sendiri saat Anda sedang menonton film.

Cara mengatasinya, Anda dapat mengeluarkan salah satu akun yang telah terhubung dengan Netflix. Cara logout Netflix:

  • Buka Netflix di browser atau aplikasi, akses profil Anda
  • Klik ikon profil yang terletak di pojok kanan atas layar Anda
  • Klik "Account"
  • Pilih "Sign out all devices"
  • Kemudian Anda bisa melakukan login ulang kembali
  • Apabila dirasa terdapat pengguna lain yang mencurigakan masuk ke akun Netflix, Anda bisa mengubah password Netflix dengan cara klik "Change Password"

Hapus cache dan cookie pada aplikasi

Cache dan cookie berguna untuk menyimpan data sementara pada aplikasi sehingga dapat memperlancar pengguna saat berselancar di aplikasi. Kendati demikian, cookie dan cache yang menumpuk bisa jadi penyebab Netflix mengalami eror.

Salah satunya aplikasi yang sering keluar. Maka dari itu, berikut ini cara menghapus cookie dan cache di aplikasi Android dan Chrome:

Cara hapus cookie dan cache di Aplikasi Android

  • Buka "Pengaturan/Setelan"
  • Pilih "Aplikasi"
  • Klik "Kelola Aplikasi"
  • Cari "Netflix"
  • Pilih "Hapus data", selanjutnya klik "Hapus data" dan pilih "hapus cache"

Cara hapus cache dan data di Google Chrome

  • Pilih ikon titik tiga di pojok kanan atas
  • Pilih "Privasi dan Keamanan"
  • Centang "Cookie dan data lainnya"
  • Pilih "Hapus data"

Update aplikasi Netflix

Eror terjadi dapat juga dipengaruhi oleh aplikasi Netflix yang usang dan perlu diperbarui. Apabila terbiasa menggunakan Netflix di HP Anda, Anda dapat memperbarui aplikasinya di Google Play Store (Android) atau App Store (iOS). Perbarui aplikasi dan cobalah kembali masuk ke Netflix

Uninstal dan instal aplikasi kembali

Apabila masih terjadi eror, Anda dapat mencopot pemasangan aplikasi dan menginstal kembali aplikasi. Selanjutnya, login kembali menggunakan username dan password Anda.

Cek di Downdetector

Cek apakah Netflix sedang down dan terjadi error pada sebagian pengguna. Anda dapat mengeceknya di situs #. Ketikkan "Netflix" pada bilah pencarian. Kemudian periksa apakah aplikasi sedang mengalami down di sejumlah wilayah atau tidak.

Itulah cara mengatasi Netflix yang sering logout. Apabila Anda masih mengalami beberapa eror lain, dapat menyimak solusi mengatasinya di artikel "4 Cara Mengatasi Nettflix yang Error". Semoga membantu

 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat