Kenapa Penyimpanan WhatsApp Tiba-tiba Penuh? Begini Penyebabnya
- Dalam satu waktu, jumlah penyimpanan data di aplikasi WhatsApp (WA) bisa meningkat dan penuh secara tiba-tiba. Jika penyimpanan WA penuh maka penggunaan memori internal ponsel pun ikut bertambah.
Untuk menghindari masalah konsumsi memori ponsel tinggi karena penyimpanan WA penuh, pengguna perlu mengetahui penyebabnya. Lantas, kenapa penyimpanan WA tiba-tiba penuh? Selengkapnya, berikut adalah penyebab penyimpanan WA penuh.
Baca juga: Ramai Folder Baru “Chat yang Dikunci” di WhatsApp, Apa Itu dan Bagaimana Bisa Muncul?
Penyebab penyimpanan WA penuh
Perlu diketahui, setiap chat yang diterima pengguna, baik berupa pesan teks atau kiriman media, seperti foto, video, audio, dan gambar, semuanya bakal menjadi sekumpulan data yang tersimpan di WhatsApp.
Chat bakal terus menumpuk dari waktu ke waktu yang dapat membuat penyimpanan WA penuh. Dari beberapa jenis chat, kiriman file media bisa dibilang menjadi penyebab penyimpanan WA cepat penuh.
Bila diakumulasi sepanjang pemakaian WhatsApp, besar file media yang diterima dan disimpan pengguna mungkin bisa mencapai lebih dari 2 GB. File media yang tersimpan di WA bisa datang dari kiriman di ruang obrolan pribadi ataupun grup.
Ruang obrolan grup bisa menjadi sumber menumpuknya file media di penyimpanan WhatsApp. Bayangkan bila interaksi di grup ramai dan banyak anggota yang kirim media. Dengan banyaknya kiriman media itu, tak heran bila penyimpanan WA penuh tiba-tiba.
Lalu, bagaimana cara menghilangkan penyimpanan penuh di WA? Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi penyimpanan WA penuh adalah membersihkan sumbernya, tak lain tak bukan adalah file media.
Untuk lebih lebih lengkapnya, berikut adalah penjelasan cara mengosongkan penyimpanan WhatsApp dengan menghapus file media yang terkirim dan tersimpan ke pengguna.
Cara membersihkan penyimpanan WA
- Buka aplikasi WhatsApp dan klik menu “Settings”.
- Selanjutnya, pilih opsi “Penyimpanan dan Data” dan klik “Kelola Penyimpanan”.
- Di opsi “Kelola Penyimpanan”, terdapat terdapat tiga pilihan penghapusan media dari penyimpanan WhatsApp.
- Pertama, pengguna bisa menghapus media-media dengan besar file lebih dari 5 MB yang dikirimkan dari semua ruang obrolan, baik individu maupun grup.
- Kemudian, pengguna dapat menghapus media yang telah diteruskan berkali-kali.
- Ketiga, pengguna juga bisa menghapus media yang dikirimkan dari tiap ruang obrolan, baik individu maupun grup.
- Di ketiga pilihan tersebut, pengguna dapat menghapus semua media sekaligus atau memilih sebagian saja.
Dengan membersihkan file media, penyimpanan WhatsApp akan berkurang, sehingga tidak terlalu membebani memori internal ponsel. Cukup mudah bukan cara mengosongkan penyimpanan WA?
Sebagai informasi tambahan, cara tersebut dijajal pada aplikasi WhatsApp di iPhone dengan sistem operasi iOS 16.4.1. Beda wadah yang digunakan mungkin bakal sedikit berbeda pula langkahnya.
Baca juga: Trik Membersihkan WhatsApp Tanpa Hapus Chat biar Memori HP Tak Penuh
Demikianlah penjelasan mengenai penyebab penyimpanan WA penuh tiba-tiba dan cara mengatasinya dengan menghapus file media di ruang obrolan pribadi ataupun grup yang dirasa tak terlalu penting lagi, semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- 9 Skill yang Tidak Bisa Tergantikan oleh Artificial Intelligence
- Membandingkan Hasil Foto Mode Malam Oppo Find N2 Flip Vs Samsung Galaxy Z Flip 4
- Daftar Game Xbox yang Bisa Dimainkan Menggunakan Keyboard dan Mouse
- Ada Folder "Chat yang Dikunci" di WhatsApp, Apa Fungsinya?
- Inikah Tampilan Platform Baru Instagram untuk Saingi Twitter?