Game Dishonored Bisa Di-download Gratis di Epic Games Store, Begini Caranya
- Penerbit sekaligus pengembang game, Epic Games, kembali memberi game gratis di platform distribusi game Epic Games Store.
Kali ini, game yang digratiskan oleh pembuat Fortnite tersebut adalah Dishonored - Definitive Edition.
Seperti namanya, game aksi petualangan ini merupakan edisi terbaru dari game Dishonored versi orisinal yang dirilis pada Oktober 2012.
Versi "Definitive Edition" yang diluncurkan pada 2015 ini hadir dengan sejumlah peningkatan kualitas grafis, serta beberapa konten ekstra (DLC) yang sebelumnya hanya bisa didapatkan secara terpisah.
Baca juga: Steam Gelar Winter Sale 2022, Harga Game Mulai Rp 25.000
Beberapa DLC yang termasuk ke dalam Dishonored - Definitive Edition mencakup "Dunwall City Trials", "The Knife of Dunwall", "The Brigmore Witches", dan "Void Walker’s Arsenal".
Di dalam game buatan Arkane Studios (Bethesda Softworks) ini, pemain akan berperan sebagai seorang prajurit bernama "Corvo Attano", yang dituduh telah membunuh seorang permaisuri dari kota bernama Dunwall.
Tugas pemain adalah mengontrol Corvo supaya bisa bebas dari penjara, serta mencari tahu siapa pembunuh permaisuri itu sebenarnya demi menegakkan keadilan.
Sepanjang game, pemain akan dipertemukan dengan beragam musuh dari sejumlah kelompok pembunuh di penjuru kota, serta beberapa teka-teki yang bisa menghadang jalan pemain dan mengubah jalan cerita Dishonored.
Epic Games bagi-bagi game dan konten gratis lainnya
Selain game Dishonored - Definitive Edition, Epic Games membagikan satu game gratis lainnya yang berjudul Eximius: Seize the Frontline.
Berbeda dengan Dishonored, game ini memungkinkan pemain membentuk satu tim (berisi 5 orang) untuk bekerja sama memenangkan peperangan dengan satu tim lainnya di tengah kota yang sudah hancur.
Baca juga: Ketahui Berapa Lama Kamu Main Game PS4 dan PS5 Sepanjang 2022
Epic Games juga membagikan beberapa barang di dalam game (in-game items) gratis dari sejumlah game populer seperti Fortnite, PUBG Battlegrounds, Fall Guys, dan Warframe.
Beragam in-game items ini, begitu juga kedua game di atas tadi, bisa diklaim pengguna melalui Epic Games Store hingga 5 Januari mendatang tepat pukul 23.00 WIB.
Untuk mengeklaim aneka konten gratis tersebut, pengguna bisa mengunjungi tautan berikut ini dan masuk menggunakan akun Epic Games mereka masing-masing.
Setelah itu, klik game atau konten yang sedang digratiskan dan klik tombol "Get" untuk mendapatkannya.
Terkini Lainnya
- Nintendo Bikin Konsol Game Boy dari Mainan Lego, Bisa Dirakit Sendiri
- Cara Hapus Akun Instagram Permanen dan Sementara
- Juliana Cen Diangkat Jadi Managing Director HP Indonesia
- Bukalapak Pastikan PHK Karyawan, Imbas Tutup Lapak Produk Fisik
- Meutya Hafid Lantik Jajaran Pejabat Komdigi, Ada Fifi Aleyda Yahya dan Raline Shah
- Apa Itu Koin Jagat? Challenge Berburu Koin dari Aplikasi Jagat yang Ramai Dilarang
- 5.448 iPhone 16 Legal Masuk Indonesia Sebulan setelah Peluncuran
- Daftar Emoji Favorit Gen Z yang Bikin Chat Lebih Ekspresif
- WiFi Vs Data Seluler: Mana yang Lebih Boros Baterai?
- 3 Link untuk Pantau Kebakaran Los Angeles "Real Time", Begini Caranya
- iPhone 16 Masih Ilegal, Samsung Galaxy S25 Ultra Siap "Ngonser" Februari
- Daftar Lengkap HP Samsung yang Dapat Update Software 2025
- Pasar PC Global Naik, Berkah Windows 10 Pensiun
- Payung Tenaga Surya Ini Bisa Jadi Powerbank untuk Ngecas HP
- Elon Musk: Data untuk Latih AI Hampir Habis
- Jadwal M4 Mobile Legends Hari Ketiga, Kesempatan Onic Esports Mendulang Poin
- 300.000 Unit Redmi K60 Series Diklaim Ludes dalam 5 Menit
- Apple Naikkan Harga Servis Baterai iPhone, iPad, dan MacBook
- Google Didenda Lagi karena Lacak Lokasi Pengguna, Kini Harus Bayar Rp 459 Miliar
- Hasil M4 Mobile Legends Hari Kedua, RRQ Hoshi Sekali Menang Sekali Kalah