Tabel Spesifikasi Asus ROG Phone 6 Batman Edition di Indonesia, Harga Rp 15 Juta

- Asus resmi memboyong ponsel gaming edisi spesial terbarunya ke Indonesia, yaitu ROG Phone 6 Batman Edition. Sesuai namanya, perangkat tersebut dihiasi dengan berbagai elemen desain khas superhero Batman.
Dari segi tampilan, misalnya, bagian punggung ponsel gaming ini dibekali dengan lampu RGB dengan tampilan yang menyerupai Batman. Selain itu, warna perangkat tersebut juga mencerminkan warna kostum Batman, yaitu Night Black.
Selain desain bagian luar, tampilan antarmuka (UI) ROG Phone 6 Batman Edition juga dibuat agar menampilkan ornamen khas Batman.
Baca juga: Asus ROG Phone 6 Batman Edition Resmi Dijual di Indonesia, Harga Rp 15 Juta
Tema bawaan, desain live wallpaper, animasi pengisian daya, gambar Always-on Display (AoD), hingga tampilan telepon ROG Phone 6 Batman Edition juga bakal mengusung desain khas Batman.
Pada aspek kemampuan, spesifikasi Asus ROG Phone 6 Batman Edition identik dengan ROG Phone 6 biasa yang sudah dipasarkan di Indonesia lebih dulu September lalu. Spesifikasi lengkapnya bisa disimak di "Tabel Spesifikasi serta Harga Asus ROG Phone 6 dan ROG Phone 6 Pro di Indonesia".
Ponsel gaming ini hadir dengan layar Samsung AMOLED Display seluas 6,78 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.448 x 1.080 piksel).
Layar tersebut menawarkan refresh rate hingga 165 Hz dengan touch sampling rate mencapai 720 Hz. Untuk perlindungan, layar ini sudah dilapisi dengan kaca Corning Gorilla Glass Victus.
Pada sektor hardware, ROG Phone 6 Batman Edition ditenagai dengan chipset Snapdragon 8 Plus Gen 1, yang dipadukan dengan RAM 16 GB dan storage 512 GB.
Untuk urusan fotografi, ROG Phone 6 Batman Edition mengandalkan tiga kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 50 MP (sensor Sony IMX766), kamera ultrawide 13 MP, dan kamera makro 5 MP.
Pada bagian depan, ROG Phone 6 Batman Edition turut dibekali dengan kamera selfie 12 MP dengan sensor Sony IMX663.

Di sektor daya, ROG Phone 6 Batman Edition ditopang dengan baterai berkapasitas jumbo, yaitu 6.000 mAh, yang mendukung pengisian daya cepat berdaya 65 watt.
Ponsel ini menjalankan sistem operasi (OS) Android 12 yang dipoles dengan tampilan antarmuka ROG UI.
Baca juga: VIDEO: Review Asus ROG Phone 6, Ponsel Gaming Andal dengan Satu Kekurangan
Fitur pendukung lainnya di ponsel gaming edisi Batman ini mencakup tombol AirTrigger, speaker ganda, tiga mikrofon, audio spasial Dirac Virtuo, colokan audio 3,5 mm, dan tingkat ketahanan terhadap air dengan sertifikasi IP rating IPX4.
Di Tanah Air, ROG Phone 6 Batman Edition hadir dalam varian warna Night Black. Harga ROG Phone 6 di Indonesia adalah Rp 15 juta. KompasTekno sebelumnya juga sudah melakukan uji benchmark dan pengalaman gaming menggunakan ROG Pone 6 yang bisa disimak di artikel " Hasil Pengujian Asus ROG Phone 6: Stress Test, Benchmark, dan Main Game Rata Kanan".
Nah, apabila penasaran dengan wujud ROG Phone dari berbagai sisi, bisa menyimak artikel "Hands-on Ponsel Gaming Asus ROG Phone 6". Sebelum membeli, ada baiknya melihat spesifikasi lengkap ROG Phone 6 Batman Edition versi Indonesia di tabel harga dan spesifikasi berikut.
Terkini Lainnya
- Paus Fransiskus Wafat, Tinggalkan Pesan Kuat soal Etika Teknologi dan AI
- HP Vivo X200s Meluncur dengan Dimensity 9400 Plus dan Baterai 6.200 mAh
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Tema Hari Bumi 2025 "Our Power, Our Planet", Ini 50 Contoh Ucapan Menarik untuk Medsos
- Smartphone Oppo K13 Meluncur, Bawa Baterai 7.000 mAh dan Chipset Baru
- 35 Link Twibbon Hari Bumi 2025 Bertema "Our Power, Our Planet" dan Contoh Ucapannya
- Sekian Biaya yang Dihabiskan OpenAI saat Pengguna Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- Vivo X200 Ultra Resmi, HP Flagship yang Bisa "Disulap" Jadi Kamera DSLR
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- Pemerintahan Trump Anggap QRIS, PGN, dan Produk Bajakan di Mangga Dua Hambat Perdagangan
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jangan Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- Celah Keamanan Internet yang Eksis 23 Tahun Akhirnya Ditutup
- 35 Link Twibbon Hari Bumi 2025 Bertema "Our Power, Our Planet" dan Contoh Ucapannya
- Peras Twitter Rp 3 Miliar, Hacker Ancam Bocorkan Data 400 Juta Pengguna
- Xiaomi Rilis Redmi Note 12 Pro Speed Edition, Apa yang Baru?
- Xiaomi Redmi K60 Pro Meluncur dengan Snapdragon 8 Gen 2
- Facebook Pasrah Bayar Rp 11,3 Triliun Demi Tutup Skandal Cambridge Analytica
- Waspada Cuaca Ekstrem Jelang Tahun Baru, Ini 3 Aplikasi Prakiraan Cuaca untuk Pantau Kondisi