Cara Menampilkan .00 di Microsoft Excel
- Microsoft Office Excel memiliki sejumlah tools (alat) yang bisa mempermudah pengguna dalam mengolah data dan angka.
Oleh karena itu, aplikasi ini terbilang fleksibel dan mudah dijalankan untuk menyelesaikan pekerjaan kantor yang berkaitan dengan data dan angka.
Terkadang, dalam memasukkan data, pengguna harus menyertakan angka .00 (nol) dalam angka desimal maupun nominal uang. Anda dengan mudah bisa menghilangkan maupun menampilkan .00 (nol) dalam sebuah data.
Menampilkan angka .00 (nol) dalam angka juga berguna untuk memperjelas penyebutan data dalam Excel. Lantas bagaimana cara menampilkan angka .00 di Microsoft Excel? Selengkapnya KompasTekno merangkum langkah-langkanya.
Baca juga: Cara Menghilangkan .00 di Microsoft Excel Sekaligus
Cara menampilkan .00 di Excel
- Sorot sel yang akan diubah.
- Klik pintasan “Number format” pada kelompok sub menu Number untuk membuka dialog box “Format Cells”.
- Pilih opsi “Custom”.
- Anda bisa memilih salah satu tipe sesuai dengan kebutuhan. Seperti apakah Anda menghendaki angka ditampilkan dalam nominal uang (Rp), persentase (%), tanggal dan waktu, serta jumlah 0 (nol) yang akan ditampilkan.
- Klik “Ok” untuk menutup dialog box dan 0 (nol) akan kembali dalam deretan angka.
Untuk memberikan gambaran lebih jelas terkait ragam tampilan angka .00 (nol) dalam Excel, berikut contoh angka-angka sebelum dan sesudah ditampilkan angka .00 (nol)-nya.
A | B | C | |
1 | Angka Sebelum ditampilkan .00 | Angka Sesudah ditampilkan .00 | |
2 | Desimal | 135 | 135,00 |
3 | Nominal Uang (Rp) | 123 | Rp123,00 |
4 | Persentase (%) | 456 | 45600%; 456,00% |
5 | Tanggal | 05/01/00 | 05/01/2000; 05-Jan-00; Jan-00 |
6 | Waktu | 05:00 WIB | 05:00 AM; 05:00:00 |
Dalam “Format Cells >> Custom”, pengguna dapat memilih sejumlah format pilihan untuk menampilkan angka .00 (nol) sesuai dengan kebutuhan masing-masing.
Dalam bagian “Custom”, terdapat dua kolom yang akan ditampilkan yakni kolom “Sample” dan kolom “Type”. “Sample” untuk menampilkan hasil angka sesudah pengguna memilih salah satu format yang ada. Sementara “Type” untuk menampilkan format kode yang ditawarkan.
Baca juga: Cara Mengatur Format Jam di Microsoft Excel
Itulah langkah-langkah untuk menampilkan angka .00 (nol) dalam Excel yang ditampilkan dalam sejumlah format. Seperti desimal, nominal uang, persentase, tanggal, dan waktu. Semoga membantu.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- 6 Cara Beli Tiket Kereta Api Online untuk Liburan Natal dan Tahun Baru
- Seginikah Harga "Asli" Samsung Galaxy Z Fold 4?
- Motorola Moto G53 Resmi dengan Kamera 50 MP, Ini Harganya
- Elon Musk Blokir Link dan Akun Mastodon di Twitter
- Realme 10s 5G Meluncur dengan Chipset Dimensity 810 dan Kamera 50 MP