Belanja Make Up di Google Search, Bisa Coba Dulu dengan AR Sebelum Beli

- Google meluncurkan sejumlah fitur baru untuk memperkaya pengalaman pengguna, ketika melakukan pencarian sesuatu di Google Search.
Salah satu fitur baru yang dirilis Google yaitu AR shopping. Fitur ini akan membantu pengguna seolah menjajal produk tertentu yang dicari di Google Search sebelum memutuskan untuk membeli.
Saat ini, AR shopping diterapkan untuk produk make up atau tata rias seperti foundation. Dengan dukungan AR shopping di Google Search, pengguna bisa menemukan produk foundation yang cocok dengan warna kulit hanya dari hasil pencarian.
"Kami mengumumkan fitur AR shopping baru yang memudahkan pengguna menemukan foundation yang cocok," kata Danielle Buckley, Director of Product Consumer Shopping Google, dikutip KompasTekno dari blog resmi Google, Senin (21/11/2022).
Baca juga: Pengertian Search Engine, Cara kerja, Fungsi, dan Contohnya
"Dikembangkan bersama merek kecantikan, pustaka foto baru kami menampilkan 148 model yang mewakili beragam warna kulit, usia, jenis kelamin, bentuk wajah, etnis dan jenis kulit," lanjutnya.
Menurut Google, fitur ini dirancang untuk membantu pengguna mendapatkan gambaran visual terkait penerapan berbagai produk pada wajahnya. Namun dalam praktiknya, penerapan produk ditampilkan pada wajah model, bukan wajah pengguna.
Untuk mencobanya, pengguna bisa mencari produk foundation yang diinginkan melalui Google Search. Telusur hasil pencarian, hingga Anda menemukan hasil yang didukung fitur AR shopping, yang ditandai dengan gambar serta varian produk terkait disertai gambar model.
Pilih setiap varian yang ada agar Anda mendapatkan visual yang cocok. Pengguna juga bisa melihat perbandingan wajah model ketika memakai atau tanpa memakai foundation yang dipilih, sehingga visualnya lebih jelas lagi.
Setelah menemukan produk yang dirasa cocok, pengguna kemudian bisa memilih toko manapun yang menyediakan produk itu untuk melakukan pembelian.
Dalam blognya Google menjelaskan bahwa lebih dari 60 persen pembeli make up secara online, memutuskan tidak membeli make up online karena mereka tidak tahu warna apa yang cocok untuknya.
Sementara itu 41 persen pembeli memutuskan mengembalikan produk karena dirasa tidak cocok ketika digunakan pada kulit mereka.
Baca juga: 10 Fakta Seputar Google Search yang Wajib Diketahui
Oleh karena itu Google meluncurkan fitur AR shopping baru untuk membantu pengguna menemukan produk yang sesuai.
Tampilan 3D didukung AR
Selain AR shopping, Google juga menerapkan teknologi 3D dan AR pada hasil pencarian Google Search.
Dengan fitur ini, pengguna bisa melihat detail suatu produk dari berbagai sisi. Pengguna juga bisa memperbesar gambar produk untuk melihat lebih detail bagaimana tekstur produk terkait.
Dalam blognya Google mencontohkan gambar produk sepatu bermerek Vans yang bisa dilihat lebih jelas dalam tampilan 3D.

Contoh lainnya yang disebutkan Google yaitu produk furniture. Dengan dukungan AR, pengguna bisa memasang gambar produk terkait ke ruangan tertentu di rumah, menggunakan fitur "View in your space", sehingga mereka mendapat gambaran apakah produk tersebut cocok untuk dipinang atau tidak.
Fitur-fitur ini sebenarnya sudah diumumkan Google dalam acara Search On yang digelar September lalu. Namun Google baru meluncurkannya sekarang dan akan mulai menerapkannya di Google Search dalam beberapa bulan mendatang.
Terkini Lainnya
- AI Adobe Firefly Meluncur, Bisa Bikin Video HD Gratis
- Motorola Comeback! Ini Ponsel yang Akan Rilis di Indonesia Pekan Depan
- ByteDance Luncurkan Goku AI, Model AI Open-Source Pesaing DeepSeek
- 2 Cara Melihat Password WiFi di Laptop Windows 10 dengan Mudah dan Praktis
- Tak Perlu iPhone, HP Android Kini Bisa Dipakai Nonton Apple TV+
- Vendor Ponsel Meizu Siap "Comeback" ke Indonesia, Inikah HP yang Dirilis?
- "Hilang" Sewindu, Merek HP Motorola Kini Kembali ke Indonesia
- Cara Daftar Akun SatuSehat buat Cek Kesehatan Gratis saat Ulang Tahun
- Resmi, Olimpiade E-sports Perdana Digelar 2027 di Riyadh
- Samsung Galaxy F06 5G Resmi, Kembaran Galaxy A06 tapi Beda Chipset dan Kamera
- Qualcomm Rilis Snapdragon 6 Gen 4, Chipset untuk Smartphone Mid-range
- Indonesia Memasuki Era WiFi Super Cepat Pendukung Ekonomi Digital
- Apple Dikabarkan Bersiap Produksi iPhone di Indonesia
- Konsol Game Legion Go S Resmi di Indonesia Pakai Windows 11, Ini Harganya
- Ikuti Google, Apple Ganti Nama Teluk Meksiko Jadi Teluk Amerika di Maps
- Kata Samsung, Oppo, Xiaomi, dan iQoo soal Chip Snapdragon 8 Gen 2
- Daftar Channel TV dan Platform Streaming Resmi untuk Nonton Piala Dunia 2022
- Sebelum Sampai ke Tangan Konsumen, Begini Tahapan Pembuatan Smartphone Berkualitas Tinggi
- "Stalking" Orang di Facebook Bakal Makin Sulit
- Harga Paket Streaming Piala Dunia 2022 Telkomsel, Indosat, dan Tri, serta Cara Daftarnya