RRQ Hoshi Masuk Final MPL S10 dan "Booking" Tempat di M4
- Kompetisi Mobile Legends Professional League Indonesia Season 10 (MPL S10) makin mendekati puncaknya.
Pada laga hari ketiga yang berlangsung Jumat (21/10/2022), RRQ Hoshi memastikan satu tempat di babak Grand Final. Selain itu, RRQ Hoshi juga mendapat satu slot untuk bermain di kompetisi global M4 World Championship 2022 mewakili Indonesia.
Pada playoff hari ketiga kemarin, ada dua pertandingan penting yang berlangsung yakni pertandingan antara RRQ Hoshi melawan Onic Esports di upper bracket dan Aura Fire melawan Bigetron Alpha di lower bracket.
Di babak lower bracket, Aura Fire memenangkan pertandingan setelah mengalahkan Bigetron Alpha dengan skor 3-0.
Di game pertama, Aura Fire mengamankan poin usai mengalahkan Bigetron Alpha saat hendak memasuki late game.
Baca juga: Tiket Nonton Mobile Legends M4 World Championship Sudah Bisa Dibeli, Ini Harganya
Sedangkan di game kedua, Aura Fire kembali menggunakan strategi unik, di mana posisi jungler dipegang oleh hero Minotaur yang dimainkan oleh Aura High.
Meski sempat mengalami sedikit kendala, strategi ini lagi-lagi berhasil membuat tim Aura Fire mencetak kemenangan di babak playoff MPL S10.
Bigetron Alpha kembali dibuat tidak berkutik di game ketiga. Tim ini mulanya mencoba mengganggu proses farming yang dilakukan jungler Aura High.
Lalu, permainan mulai berlangsung seru saat keduanya melakukan inisiasi team fight yang kemudian dimenangkan oleh Aura Fire.
Kesempatan ini dimanfaatkan Aura Fire untuk meruntuhkan basis pertahanan terakhir tim Bigetron Alpha dengan bantuan Lord.
Setelah meraih tiga kemenangan berturut-turut, Aura Fire dinyatakan dapat melaju ke babak final lower bracket, sedangkan Bigetron Alpha harus pulang.
Laga RRQ vs Onic
Beralih pada laga kedua yang berlangsung pukul 18.30 WIB, penonton disajikan dengan pertarungan seru antara RRQ Hoshi dan Onic Esports.
Onic Esports awalnya unggul usai mengamankan skor di permainan pertama. Namun, kemenangan ini tidak berlangsung lama.
RRQ Hoshi sukses mengalahkan Onic Esports di tiga game selanjutnya. Di game kedua, Onic Esports mencoba menginisasi team fight dengan "menculik" RRQ Vyn.
Upaya tersebut gagal karena RRQ Hoshi melakukan serangan balasan dan berhasil mengalahkan sejumlah pemain Onic Esports.
Pada match ketiga, RRQ Hoshi lagi-lagi sukses melakukan counter set up dan meratakan seluruh anggota tim Onic Esports.
Baca juga: RRQ Hoshi Asal Indonesia Jadi Tim Mobile Legends Peringkat Satu Dunia
Dengan skor 3-1, RRQ Hoshi mengamankan posisi di babak Grand Final. Sementara Onic Esports harus turun ke lower bracket dan melakoni laga final lower bracket melawan Aura Fire.
Untuk lebih lengkapnya, berikut merupakan hasil babak playoff MPL S10 hari ketiga:
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Sony Gelar Halloween Sale, Diskon Game Horor PS4 dan PS5 hingga 80 Persen
- 9 Layanan Cloud Storage Gratis Alternatif Google Drive
- Cara Membuat Link Whatsapp Call Mirip Zoom
- Cara Kirim Foto WhatsApp Sekali Lihat Agar Tidak Bisa Di-screenshot
- 5 Fitur Baru YouTube Music, Bisa Share Lagu ke IG Stories seperti Spotify