Oppo A17 Masuk Indonesia, Desain Bertekstur Kulit Harga Rp 2 Juta
- Oppo A17 resmi masuk Indonesia, Kamis (20/10/2022). Ponsel ini merupakan suksesor dari ponsel Oppo A16 yang dirilis tahun lalu. Sebagai penerus, Oppo A17 dibekali dengan peningkatan desain dan spesifikasi.
Dari segi tampang, Oppo A17 kini hadir dengan desain bagian belakang Oppo A17 tampak lebih modern, karena kamera belakang ponsel tersebut kini dibuat lebih menyatu dengan bodi. Berbeda dengan Oppo A16 yang dimuat dalam sebuah modul persegi.
Bagian belakang Oppo A17 dibuat menggunakan teknik pemrosesan komposit yang membuat tampilan dan tekstur seperti kulit asli.
Tekstur bagian dalam diembos dengan butiran kulit ringan dan bagian luar dilapisi dengan lapisan UV, membuat Oppo A17 nyaman digenggam dan tahan debu.
Masih di bagian belakang, cangkang Oppo A17 mengadopsi desain Retro Ultra-Slim yang sama seperti Oppo Reno 7. Desain ini membuat Oppo A17 memiliki bodi dengan bingkai samping yang datar.
Baca juga: Oppo Klaim Bisa Produksi 1 HP dalam 10 Detik di Pabrik Barunya
Spesifikasi Oppo A17 di Indonesia
Untuk spesifikasi, Oppo A17 datang dengan peningkatan di bagian kamera utamnya. Kini, Oppo A17 memiliki kamera utama AI 50 MP, meningkat dari 13 MP (f/2.2) di Oppo A16.
Kamera utama 50 MP itu ditemani oleh sebuah kamera depth sensor yang beresolusi 2 MP (f/2.4).
Di bagian depan, Oppo A17 mengusung layar 6,56 inci dengan resolusi HD Plus (1.600 x 720 piksel). Layar tersebut memiliki poni berbentuk tetesan air (waterdrop) yang menampung kamera depan 5 MP.
OPPO A17 hadir dengan fitur pencitraan seperti 360° Fill Light, Portrait Retouching, HDR, dan lainnya.
Dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Kamis (20/10/2022) Oppo mengatakan, deretan fitur ini memungkinkan pengguna menangkap selfie yang jelas meski dalam kondisi kurang cahaya atau saat backlight, sekaligus menyempurnakan tekstur kulit untuk hasilkan foto yang lebih autentik dan alami.
Di sektor dapur pacu, Oppo A17 ditenagai chipset MediaTek Helio G35, dipadukan dengan RAM 4 GB dan penyimpanan media 64 GB.
Bila dirasa kurang, Oppo menyertakan fitur Expansion RAM hingga 4 GB untuk menambah kapasitas RAM menjadi 8 GB. Kapasitas penyimpanan medianya juga bisa diekspansi hingga 1 TB dengan kartu microSD.
Oppo A17 ditopang baterai 5.000 mAh dengan pengisian cepat 10 watt. Menurut Oppo, baterai 5.000 mAh yang terisi 100 persen mampu menemani pengguna melakukan panggilan telepon hingga 20 jam atau menonton video YouTube selama 20 jam.
OPPO A17 juga dilengkapi fitur Super Nighttime Standby yang memanfaatkan kemampuan AI untuk mempelajari pola tidur pengguna dan mengurangi konsumsi daya.
Fitur ini dapat mengontrol penggunaan daya baterai hingga hanya 2-3 persen dari total kapasitas sepanjang malam.
Baca juga: Melihat Isi Pabrik Baru Oppo di Bayur Tangerang Seluas 10 Hektar
Terkini Lainnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Telkomsel "Sulap" Cangkang Kartu SIM Jadi Paving Block dan Smartphone Holder
- Telkomsel-Huawei Rilis Modem WiFi "Orbit Star H1", Harga Rp 700.000-an
- Bocoran Tanggal Penjualan dan Harga iPhone 14 di Indonesia
- Hati-hati, Situs Google Translate Palsu Bisa Curi Data Pengguna
- Intel Pamer Thunderbolt Generasi Baru, Kecepatan Transfer Data Maksimum 120 Gbps