cpu-data.info

Pesan Whatsapp yang Sudah Terkirim Bakal Bisa Diedit?

ilustrasi aplikasi WhatsApp
Lihat Foto

- WhatsApp nampaknya bakal memungkinkan pengguna untuk menyunting, alias mengedit teks pesan (chat) yang sudah terkirim.

Pasalnya, WhatsApp diyakini tengah menyiapkan fitur berupa tombol edit chat di pesan WhatsApp. Tombol tersebut nantinya yang memungkinkan pengguna untuk dapat mengedit pesan yang sudah dikirimkan.

WABetaInfo (situs yang kerap membocorkan fitur terbaru WhatsApp) baru-baru ini kembali mengunggah kebaruan dan informasi terkini dari pengembangan fitur tersebut.

Baca juga: Fitur Baru WhatsApp, Admin Grup WA Kini Bisa Hapus Pesan dari Anggota

Dalam blog resminya, WABetaInfo menuliskan bahwa WhatsApp beta (Android) untuk versi 2.22.20.12 tengah dipersiapkan dengan fitur mengedit chat yang telah terkirim.

Ilustrasi tampilan tombol edit pesan di WhatsApp.WABetaInfo Ilustrasi tampilan tombol edit pesan di WhatsApp.

Fitur “edit text message” ini nanti akan memiliki tombol edit chat yang bisa ditemukan dengan cara menekan gelembung chat (bubble chat) yang ingin diedit.

Setelah itu klik ikon tiga di bagian kanan atas, pengguna akan menemukan opsi “edit”, “info”, dan “copy” chat. Pilih opsi “edit” untuk mengedit pesan.

Baca juga: Twitter Jajal Fitur Edit Tweet, Begini Tampilannya

Pesan yang ingin diedit akan secara otomatis muncul di kolom chat. Nah, di kolom itulah pengguna dapat mengubah pesan yang sudah dikirim sebelumnya. Misalnya, memperbaiki kesalahan ketik (saltik), menambah kata, mengganti/menambah emoji baru.

Namun, apabila pengguna tidak memiliki WhatsApp versi terbaru, pesan yang sudah diedit itu tidak dapat langsung terlihat.

Dikarenakan WhatsApp bakal meminta pengguna untuk terlebih dulu melakukan pembaruan aplikasi (update) ke versi paling baru, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari WABetaInfo, Rabu (21/9/2022).

Ilustrasi edit pesan di WhatsappWABetaInfo Ilustrasi edit pesan di Whatsapp

Notifikasi pembaruan aplikasi tersebut, menurut WABetaInfo, menunjukkan bahwa WhatsApp sedang dalam proses pengerjaan fitur untuk versi WhatsApp Android selanjutnya.

Masih belum diketahui bagaimana kelanjutan dari kebaruan fitur edit pesan ini. Sebab, WhatsApp sendiri juga belum membocorkan berapa banyak kesempatan yang bisa dimanfaatkan pengguna untuk mengubah pesan yang sudah dikirim, hingga kapan fitur ini diuji coba ke pengguna.

Baca juga: WhatsApp Perpanjang Batasan Waktu Hapus Pesan untuk Semua

Kehadiran fitur ini di WhatsApp pun tampaknya sudah “ketinggalan”. Apabila dibandingkan dengan kompetitornya, Telegram, aplikasi tersebut terpantau sudah menyediakan fitur edit pesan sejak 2016 lalu.

Chat yang sudah diedit akan dilabeli “edited” yang mengartikan pesan tersebut sudah mengalami perbaikan/perubahan. Namun, pengguna Telegram hanya dapat menyunting pesan maksimak 48 jam atau sekitar dua hari setelah pesan terkirim.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat