Menjajal Fitur Enco Live di TWS Oppo Enco Buds 2 untuk Dengarkan Musik Rock dan Pop
- Oppo Enco Buds 2 merupakan earphone True Wireless Stereo (TWS) terbaru yang diboyong Oppo ke pasar Indonesia.
Tampil sebagai pendatang baru, TWS ini menawarkan beragam peningkatan dibanding pendahulunya, Oppo Enco Buds, yang terlebih dahulu meluncur di Tanah Air April 2021 lalu.
Berdasarkan fungsinya, Enco Buds 2 bisa digunakan pada deretan smartphone Android dan iOS.
Kendati demikian, Enco Buds2 akan bekerja lebih optimal bila dipasangkan dengan smartphone Oppo, salah satunya Oppo Reno 8 5G.
Baca juga: Cara Menghubungkan TWS Enco Buds 2 ke HP Oppo
Ketika dihubungkan pada smartphone Oppo, pengguna Enco Buds 2 bisa secara otomatis menggunakan fitur Enco Live.
Enco Live merupakan fitur yang memungkinkan pengguna untuk bisa memilih preferensi keluaran suara dengan bass yang lebih mendalam atau audio vokal yang jernih.
Fitur ini menawarkan tiga opsi preferensi audio, yang terdiri dari "Original Sound", "Bass Boost", dan "Clear Vocals".
Tidak hanya bisa digunakan pada HP Oppo, fitur Enco Live yang ada di Oppo Enco Buds2 juga bisa diaktifkan di HP Android selain Oppo.
Kendati demikian, fitur Enco Live hanya bisa diakses menggunakan aplikasi pihak ketiga bernama HeyMelody yang bisa di-download secara gratis di Google Play Store.
Baca juga: Kesan Pertama Menggunakan TWS Oppo Enco Buds 2, Dengarkan Musik Saat Naik MRT
Untuk membuktikan performa Oppo Enco Buds2, KompasTekno berkesempatan menjajal fitur Enco Live yang ada di Oppo Enco Buds 2 dan menghubungkannya ke smartphone Oppo Reno 8 5G.
Menjajal fitur Enco Live di Oppo Enco Buds 2
Ketika digunakan, Enco Buds 2 akan secara otomatis diatur dalam pengaturan mode Original Sound.
Pada mode ini, audio yang dikeluarkan lewat Enco Buds 2 akan bersifat netral, tidak akan dipengaruhi oleh efek khusus apa pun.
Sementara itu, mode Bass Boost akan menyebabkan karakter suara bass yang dihasilkan lewat TWS menjadi lebih dominan.
Mode Bass Boost di Enco Live bisa dipilih bagi pengguna yang gemar mendengarkan lagu Rock atau aliran lagu lain yang memiliki karakter suara bass yang mendominasi.
Demi menguji kemampuan bass yang dihasilkan, KompasTekno mencoba mendengarkan video YouTube berjudul "Ultra Deep Bass Test".
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Perbandingan Spesifikasi iPhone 13 Pro Vs iPhone 14 Pro
- Microsoft Luncurkan Controller Murah Xbox Elite 2 Core
- Perbandingan Spesifikasi iPhone 13 Vs iPhone 14
- Fitur Baru Google Meet Bisa Buat "Nobar" YouTube dengan 100 Orang
- Cara Menghubungkan TWS Enco Buds 2 ke HP Oppo