cpu-data.info

Google Sheets Kini Punya 10 Formula Baru untuk Mudahkan Pengolahan Data

Tampilan lembar kerja di Google Spreadsheet
Lihat Foto

- Google Sheets atau Spreadsheet merupakan layanan pengolah angka populer milik Google yang banyak digunakan sebagai alternatif Microsoft Excel.

Dalam segi fungsional, Google Sheets memang memiliki formula atau rumus yang tak selengkap Excel. Untuk itu, Google kerap menambahkan rumus-rumus baru untuk memudahkan pengguna ketika menggunakan Spreadsheet.

Kali ini, Google meluncurkan 10 formula baru di Google Sheets, yakni sebagai berikut:

  1. Named Functions
  2. LAMBDA Function
  3. MAP Function
  4. REDUCE Function
  5. MAKEARRAY Function
  6. SCAN Function
  7. BYROW Function
  8. BYCOL Function
  9. XLOOKUP Function
  10. XMATCH Function

Baca juga: Cara Menghubungkan Google Form ke Google Sheet

Dalam sebuah postingan di blog resminya, Google mengatakan bahwa kesepuluh fungsi baru tersebut digelontorkan secara bertahap sejak 24 Agustus 2022.

Menurut Google, setidaknya dibutuhkan waktu hingga 15 hari untuk seluruh rumus baru bisa ditemukan dan digunakan oleh pengguna Spreadsheet.

Dengan kata lain, kemungkinan besar, rumus baru XLOOKUP, Named Functions, dan 8 fungsi lainnya bisa tersedia untuk pengguna paling lambat pada 6 September 2022.

Google menyebutkan bahwa 10 formula baru Spreadsheet itu tersedia untuk pengguna dengan akun Google pribadi, serta pelanggan Google Workspace Essentials, Business Starter, Business Standard, Business Plus, Enterprise Essentials, Enterprise Standard, Enterprise Plus, Education Fundamentals, dan Education Plus.

Baca juga: Macam–macam Software Pengolah Angka atau Spreadsheet

Ilustrasi rumus baru Named Functions di Spreadsheet.Blog Google Ilustrasi rumus baru Named Functions di Spreadsheet.
Fungsi formula baru Spreadsheet

Salah satu rumus yang dinanti-nanti pengguna Spreadsheet adalah fungsi XLOOKUP. Fungsi ini dinilai lebih fleksibel dibandingkan fungsi VLOOKUP yang sudah tersedia di Spreadsheet.

Karena XLOOKUP memungkinkan pengguna mencari data ke kiri, dari bawah ke atas, bahkan menggunakan pencarian biner jika sedang mengolah kumpulan data yang sangat besar.

Misalnya, mencari harga komponen otomotif berdasarkan nomor komponen, atau menemukan nama karyawan berdasarkan ID karyawan mereka.

Kemudian, fungsi lain yakni Named Functions memungkinkan pengguna menyimpan dan memberi nama pada formula yang telah dikustomisasi oleh pengguna sendiri.

Baca juga: 30 Daftar Shortcut Google Spreadsheet

Misalnya, pengguna telah membuat rumus keuangan kompleks berisi rangkaian formula-formula di Spreadsheet. Nah, rumus keuangan itu dapat disimpan sebagai suatu formula baru dengan nama khusus sesuai keinginan pengguna.

Dengan begitu, pengguna bisa menggunakan kembali rumus keuangan kompleks yang tadi dibuatnya itu di file Spreadsheet lainnya dengan mudah.

Selengkapnya, penjelasan dan cara menggunakan 10 rumus baru Google Sheets dapat disimak melalui tautan berikut ini, sebagaimana dihimpun dari Blog Google dan situs BenlCollins, Rabu (31/8/2022):

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat