5 Penyebab dan Cara Mengatasi Foto WA Tidak Tersimpan di Galeri HP
- Seperti aplikasi pesan instan pada umumnya, WhatsApp atau biasa disebut juga dengan WA, juga tak lepas dari kendala. Salah satu kendala yang mungkin kerap dijumpai adalah foto WA tidak tersimpan di galeri handphone (HP).
Kiriman berbagai jenis file media di WhatsApp, termasuk foto, biasanya bakal terunduh secara otomatis. Setelah terunduh, foto akan tersimpan di galeri ponsel. Namun, dalam kondisi tertentu, bisa juga foto WA tidak tersimpan di galeri HP.
Baca juga: Cara Mengatasi WhatsApp Diblokir akibat “Akun Ini Tidak Diizinkan Menggunakan WhatsApp karena Spam”
Lantas, kenapa foto di WA tidak tersimpan di galeri? Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah beberapa kemungkinan penyebab foto WA tidak tersimpan di galeri secara otomatis, sebagaimana dilansir laman resmi FAQ WhatsApp.
Penyebab foto WA tidak tersimpan di galeri
1. Koneksi internet yang kurang memadai
Semua akses layanan WhatsApp membutuhkan koneksi internet yang memadai, termasuk saat hendak menyimpan foto ke galeri HP. Dengan begitu, koneksi internet yang kurang memadai bisa jadi penyebab foto WA tidak tersimpan di galeri.
2. Kesalahan pengaturan tanggal dan waktu HP
Server WhatsApp tidak bisa diakses apabila terdapat kesalahan pengaturan tanggal dan waktu HP. Alhasil, foto yang terdapat di ruang obrolan WhatsApp tidak bisa diunduh dan disimpan ke galeri HP.
3. Fitur Auto Save mati
Fitur Auto Save memungkinkan agar foto di WhatsApp dapat terunduh secara otomatis. Seandainya fitur ini mati, foto tidak akan terunduh secara otomatis dan akhirnya tidak tersimpan di galeri HP.
4. Menonaktifkan fitur penyimpanan ke galeri HP
Foto yang terunduh di WhatsApp pada dasarnya tidak langsung tersimpan di galeri HP. Bila fitur penyimpanan ke galeri HP dimatikan maka foto tersebut hanya terunduh dan tersimpan di aplikasi WhatsApp.
5. Memori HP telah penuh
Penyebab foto WA tidak tersimpan di galeri yang berikutnya adalah memori internal HP telah penuh. Saat memori penuh, sistem HP bakal secara otomatis menolak permintaan penyimpanan foto dari WhatsApp.
Itulah beberapa penyebab foto WA tidak tersimpan di galeri HP. Dengan beberapa kemungkinan penyebab di atas, lalu bagaimana cara agar foto di WhatsApp tersimpan di galeri? Begini cara mengatasi foto WA tidak tersimpan di galeri HP.
Baca juga: Cara Ganti Nada Dering WhatsApp dengan Suara Google
Cara Mengatasi foto WA tidak tersimpan di galeri
1. Cek koneksi internet yang terhubung di HP
Coba cek koneksi internet yang terhubung di HP melalui situs web seperti “speedtest.net”. Bila koneksinya buruk, coba buat sambungkan ulang koneksi internet di HP. Caranya, aktifkan mode pesawat sekitar 30 detik, lalu matikan.
2. Atur tanggal dan waktu HP dengan benar
Pengaturan tanggal dan waktu umumnya bisa dijumpai di opsi bertajuk “Date & Time” di dalam menu “Setting”. Pada opsi itu, sesuaikan tanggal dan waktu HP dengan tanggal dan waktu terkini yang sebenarnya.
3. Mengaktifkan fitur Auto Save
Masalah foto WA tidak tersimpan di galeri HP bisa diatasi juga dengan mengaktifkan fitur Auto Save. Caranya, buka menu “Setting” pada aplikasi WhatsApp. Setelah itu, klik opsi “Penyimpanan dan Data”. Kemudian, aktifkan pengunduhan foto.
4. Mengaktifkan fitur penyimpanan foto ke galeri
Fitur penyimpanan foto ke galeri HP bisa diaktifkan lewat menu “Setting” pada aplikasi WhatsApp. Di menu itu, klik opsi “Chat” dan aktifkan opsi penyimpanan ke galeri. Saat opsi itu aktif, foto WA yang terunduh akan otomatis tersimpan ke galeri HP.
5. Hapus file atau aplikasi yang sudah tidak dipakai
Masalah foto WA tidak tersimpan di galeri bisa diatasi dengan mengosongkan memori HP yang telah penuh. Caranya, silakan hapus file atau aplikasi yang sekiranya sudah tak lagi dipakai. Saat terdapat ruang kosong di memori HP, foto WA bakal bisa tersimpan ke galeri.
Baca juga: Cara Kirim Pesan Kosong di WhatsApp dengan Mudah buat Iseng ke Teman
Demikianlah penjelasan seputar lima cara mengatasi foto WA tidak tersimpan di galeri HP, semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- iPhone 14 Akan Rilis Sebentar Lagi, Ini 4 Hal yang Paling Dinanti
- Google Kembalikan Ikon Duo agar Mudah Bedakan dengan Meet
- Link dan Cara Cek Status Pendaftaran DTKS Jakarta 2022 Tahap 3
- Klasemen MPL S10 Pekan Ketiga, Evos Legends Puncaki Posisi Setelah Geser RRQ Hoshi
- Drone DJI Avata Sudah Bisa Dipesan di Indonesia, Harga Mulai Rp 17 Jutaan