Cara Membuat NGL Link Instagram yang Sedang Viral di IG Stories
- Instagram tengah diramaikan oleh tren baru, yang disebut "NGL". Di sini para pengguna IG mengunggah sebuah link di Stories. Dengan link tersebut, pengguna lain bisa mengirim pesan secara anonim.
Selain di IG Stories, pengguna IG juga menaruh NGL Link tersebut di kolom "bio" halaman profilnya. Tujuannya tak lain agar pengguna lain bisa mengungkapkan sesuatu kepada pengguna NGL Link tersebut tanpa harus diketahui identitasnya.
"NGL" sendiri berasal dari bahasa slang yang berarti "not gonna lie" atau artinya "enggak akan bohong". Sesuai namanya, NGL Link Instagram ditujukan untuk menjadi medium agar para penggunanya berani jujur mengungkapkan perasaan kepada pengguna lain.
Baca juga: Apa Itu NGL Link Instagram yang Sedang Viral di IG Stories?
Lantas, bagaimana cara membuat NGL Link di Instagram?
Untuk membuat link NGL, pengguna harus mengunduh aplikasi bernama "NGL:anonymous q&a" di Play Store atau App Store. Berikut ini langkah-langkahnya.
Cara membuat NGL Link di Bio Instagram
- Pengguna harus men-download aplikasi "NGL:anonymous q&a" melalui Play Store untuk Android dan Apps Store untuk iOS.
- Setelah selesai, di halaman utama aplikasi, akan terlihat logo NGL dan tulisan “Get Questions”.
- “Klik “Get Questions”, lalu masukkan handle dari pengguna (misal: @carolinesaskia)
- Setelah itu, aplikasi akan memroses tautan untuk akun pengguna.
- Pengguna dapat mengeklik “copy link”.
- Buka aplikasi Instagram.
- Klik kolom “Profile” yang terletak di bawah kanan aplikasi.
- Klik “Edit Profile”.
- Klik “Bio”
- Sematkan tautan yang sudah disalin (copy) ke kolom bio dengan cara klik dan tahan beberapa saat, lalu akan muncul “paste”.
- Tempel (paste) tautan tersebut, klik ikon centang pada bagian atas kanan.
- Klik ikon centang sebelah kanan atas lagi untuk menyimpan data secara keseluruhan.
- Tautan NGL sudah disematkan ke dalam bio dan bisa sudah bisa digunakan, seperti gambar di bawah ini.
Cara membuat NGL Link di IG Stories
- Setelah pengguna memasukkan handle di aplikasi NGL, klik kolom “Copy Link”.
- Buka aplikasi Instagram.
- Geser layar ke kiri seperti ingin mengunggah Instagram Stories.
- Klik ikon “Stickers”
- Pilih “Link”
- Tempel (paste) link
- Tautan NGL pengguna sudah bisa diunggah ke Instagram.
- Kemudian untuk mengecek pesan masuk, buka aplikasi NGL.
- Klik “Inbox”.
- Klik ikon “Email” yang berbentuk hati
- Untuk membalas pesan yang diterima, pengguna bisa klik “Reply”.
Baca juga: Instagram Bakal Minta Video Selfie untuk Verifikasi Umur Pengguna
Hal yang perlu diketahui adalah pengguna dapat kehilangan pesan jika menghapus aplikasi NGL. Kemudian, pesan yang diterima hanya dapat dilihat per satu akun saja.
Terkini Lainnya
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- 2 Tim Indonesia Lolos Grand Final "Free Fire" FFWS Global 2024 di Brasil
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Poco X4 GT Meluncur dengan Dimensity 8100, Ini Spesifikasinya
- Apa Itu NGL Link Instagram yang Sedang Viral di IG Stories?
- Situs FreeFireInd2022.com Bagi-bagi "Diamonds" Free Fire Gratis, Amankah?
- Poco F4 Resmi Meluncur, Pakai Chip Serupa Poco F3
- Layanan Line OpenChat Akan Ditutup Mulai 20 Juli