Hanya Dua Hari, Surprise Deal Telkomsel Mulai Rp 30.000
- Telkomsel kembali menggelar program #SurpriseDeal bagi para pelanggan pascabayar kartu Halo maupun prabayar, baik Simpati, Kartu As, dan Loop.
Program bertajuk #SurpriseDeal Unlimited ini menawarkan kuota internet tanpa batas (unlimited) di jaringan 2G, 3G, dan 4G selama 24 jam, yang aktif selama 30 hari.
Meski unlimited, Telkomsel turut memberlakukan batas pemakaian wajar (Fair Usage Policy/FUP) untuk paket internet ini.
Artinya, ketika pemakaian melebihi kapasitas yang ditentukan, pengguna masih bisa menggunakan internet dengan kecepatan yang diturunkan menjadi 128 Kbps.
Baca juga: Apa itu Kuota Lokal Telkomsel dan Bagaimana Cara Menggunakannya?
Nah, sama seperti sebelum sebelumnya, program #SurpriseDeal kali ini juga hanya tersedia dan bisa diaktifkan secara terbatas, yaitu mulai Sabtu (4/6/2022) pukul 00.00 WIB hingga Minggu (5/6/2022) pukul 23.59 WIB.
Adapun harga paket internet termurah yang ditawarkan di program #SurpriseDeal Unlimited ini adalah Rp 30.000 dengan FUP 10 GB untuk pelanggan prabayar dan Rp 110.00 dengan FUP 50 GB untuk pelanggan pascabayar.
Sementara itu yang termahal adalah Rp 520.000 dengan FUP 320 GB untuk pelanggan prabayar, serta Rp 270.000 dengan FUP 150 GB untuk pelanggan pascabayar.
Selengkapnya, berikut daftar paket internet yang ditawarkan dalam program #SurpriseDeal Unlimited terbaru Telkomsel ini, dirangkum KompasTekno dari situs resmi Telkomsel, Sabtu (4/6/2022).
Pelanggan Telkomsel Prabayar (Simpati, Kartu As, Loop)
1. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 10 GB, 30 hari Unlimited) - Rp 30.000
2. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 22 GB, 30 hari Unlimited) - Rp 55.000
3. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 35 GB, 30 hari Unlimited) - Rp 80.000
4. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 50GB, 30 hari Unlimited) - Rp110.000
5. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 80GB, 30 hari Unlimited) - Rp160.000
6. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 110GB, 30 hari Unlimited) - Rp210.000
7. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 150GB, 30 hari Unlimited) - Rp270.000
8. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 180GB, 30 hari Unlimited) - Rp320.000
9. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 250GB, 30 hari Unlimited) - Rp420.000
10. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 320GB, 30 hari Unlimited) - Rp520.000
Pelanggan Telkomsel Pascabayar (Kartu Halo)
1. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 50GB, 30 hari Unlimited) - Rp110.000
2. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 80GB, 30 hari Unlimited) - Rp160.000
3. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 110GB, 30 hari Unlimited) - Rp210.000
4. #SurpriseDeal Unlimited (FUP 150GB, 30 hari Unlimited) - Rp270.000
Syarat dan ketentuan
Perlu dicatat, program #SurpriseDeal Unlimited ini memiliki syarat dan ketentuan. Pertama, paket ini bisa dinikmati semua pelanggan kartu prabayar dan pascabayar Telkomsel yang sudah aktif minimal tiga bulan.
Namun, promo ini tidak berlaku untuk pelanggan corporate paid.
Baca juga: Cara Transfer Kuota Telkomsel via Kode UMB
Kemudian, kehadiran program ini juga disesuaikan berdasarkan penggunaan pelanggan pada bulan sebelumnya. Artinya, ada kemungkinan setiap pelanggan mendapat penawaran yang berbeda.
Untuk membeli paket yang termasuk dalam program #SurpriseDeal Unlimited ini, pelanggan bisa mengunjungi menu UMB #363*818# atau melalui Asisten Virtual Telkomsel (Veronika), via Call Center Telkomsel, aplikasi LinkAja, MyTelkomsel, serta di gerai GraPARI.
Informasi lengkap tentang program #SurpriseDeal Unlimited hari ini bisa dikunjungi di situs resmi Telkomsel melalui tautan berikut ini.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Samsung Galaxy Z Flip3 Kuasai Pasar Ponsel Lipat Dunia
- Jadwal Lengkap Babak Group Stage Mobile Legends MSC 2022 yang Dimulai Pekan Ini
- Cara Beli Tiket Konser The Script di Jakarta via Tiket.com serta Daftar Harganya
- Rata-rata Kecepatan Internet 5G di Indonesia Saat Ini
- Cara Mendapatkan Gratis Ongkos Kirim di Tokopedia