4 Fitur Baru yang Segera Hadir di WhatsApp

- Selain mempersiapkan fitur Community untuk menggabungkan grup-grup kecil dalam sebuah grup besar, WhatsApp juga mengonfirmasi bahwa pihaknya akan segera merilis empat fitur baru di dalam percakapan grup.
Product Manager WhatsApp, Jyoti Sood mengatakan bahwa keempat fitur tersebut mencakup Reactions, panggilan grup lebih besar hingga 32 peserta, berbagi file hingga 2 GB, dan admin grup yang bakal bisa menghapus chat peserta di dalam grup.
"Selain menguji coba fitur Community, kami juga bakal menghadirkan sejumlah fitur baru untuk meningkatkan pengelaman percakapan di dalam grup," ujar Sood dalam sebuah acara virtual kepada KompasTekno, Rabu (13/4/2022).
Baca juga: WhatsApp Uji Coba Fitur Tab Komunitas, Apa Fungsinya?
Reactions
Seperti namanya, Reactions memungkinkan seluruh anggota grup memberikan emoticon yang sesuai terhadap sebuah pesan yang dikirimkan anggota lainnya. Sood tidak menyebutkan emoticon apa saja yang bisa digunakan pengguna.
Namun dalam sebuah postingan Twitter dengan handle @wcathcart, Head of WhatsApp, Will Cathcart menyebut bahwa pengguna bakal bisa memakai enam emoticon mencakup emoticon "jempol", "suka/hati", "tertawa", "kaget", "sedih", dan "bersyukur".
We’re excited to announce that reactions are coming to WhatsApp starting with ?????????????????????? and with all emojis and skin-tones to come. pic.twitter.com/086JnVS5Ey
— Will Cathcart (@wcathcart) April 14, 2022
Fitur Reactions sendiri sudah menjadi rumor selama beberapa waktu belakangan. Fitur ini dijanjikan bakal hadir di seluruh percakapan WhatsApp termasuk percakapan pribadi, tidak hanya percakapan grup.
Baca juga: WhatsApp Siapkan Emoji Reactions ala Facebook dan Instagram
Telepon 32 orang dalam grup
Beralih ke fitur lainnya, fitur "32 Person Audio Calls" memungkinkan pengguna yang tergabung dalam satu grup melakukan panggilan telepon hingga maksimal 32 orang.
Tidak hanya memperbanyak jumlah peserta telepon grup, WhatsApp juga merombak desain panggilan audio. Jika dilihat, desainnya agak sedikit mirip dengan antarmuka Zoom dalam mode "view gallery".

Baca juga: Cara Gabung Panggilan Grup WhatsApp yang Tak Terjawab
Kirim file ukuran besar hingga 2 GB
Fitur "File Sharing Up to 2 GB" sendiri memungkinkan pengguna mengirimkan dokumen berukuran lebih besar hingga 2 GB di dalam grup.
Ukuran ini jauh lebih besar dibanding pembatasan ukuran file saat ini yang hanya mentok di 100 MB.
Baca juga: WhatsApp Bakal Bisa Kirim File 2 GB, Sebelumnya Cuma 100 MB
Admin bisa hapus chat anggota grup
Sementara itu fitur "Admin Delete" memungkinkan admin dalam sebuah grup menghapus berbagai pesan berbahaya atau bermasalah yang dikirimkan oleh anggota grup ke dalam grup tersebut.
Sood memastikan bahwa fitur-fitur ini bakal hadir di WhatsApp dalam beberapa waktu ke depan. Tidak disebutkan kapan waktu rincinya, yang jelas semuanya bakal bisa dipakai pengguna sebelum fitur Community hadir.
"Keempat fitur baru ini rencananya bakal digelontorkan secara bertahap dalam beberapa minggu hingga bulan ke depan sebelum fitur Community diluncurkan," katanya.
"Dengan begitu, pengguna dapat mulai menggunakan fitur-fitur tersebut ketika nantinya grup-grup mereka digabungkan dalam satu wadah melalui fitur Community," pungkas Sood.
Baca juga: WhatsApp Uji Coba Fitur Komunitas, Kapan Meluncur?
Kemungkinan, fitur-fitur baru WhatsApp ini akan segera hadir dalam waktu dekat. Sebab, situs resmi WhatsApp telah memperbarui informasi seputar fitur tersebut.
Terkini Lainnya
- Amazon Nova Sonic Meluncur, Model AI Suara Real-Time yang Responsif dan Emosional
- Timnas Indonesia Dapat Lisensi dari Konami, Hadir Resmi di Game Sepak Bola eFootball
- Sejarah dan Perkembangan Bluetooth dari Masa ke Masa
- TWS Xiaomi Redmi Buds 7s Meluncur, Baterai Tahan 32 Jam
- Cara Masukkan Musik di Status WhatsApp via HP Android
- K-Popers Wajib Coba! Pasang 15 Hasil Video Fancam Konser Jadi Lock Screen di HP Samsung
- Cara Buat Twibbon Tema Ulang Tahun, Korporat, dan Perayaan Tertentu Pakai Canva
- Meta Sebar Akun Khusus Remaja ke Facebook dan Messenger
- Cara Mention Grok di X buat Tanya Berbagai Hal, Mudah
- Daftar Chatbot AI yang Kumpulkan Data Pribadi Paling Banyak
- Microsoft Setop Dukungan Windows 10 pada 14 Oktober 2025
- Perang Tarif dengan China, Trump "Pede" AS Bisa Produksi iPhone di Dalam Negeri
- Instagram Siapkan Fitur Konten Rahasia, Bisa Dibuka Hanya Pakai Kode
- Berkaca dari Tragedi BMW "Terbang" di Gresik, Ini Tips Berkendara Aman Saat Pakai Google Maps
- Moto G Stylus 2025 Resmi, Ponsel Android Menengah Berstandar Militer
- Kanal Gaming Nimo TV Berhenti Beroperasi di Indonesia Akhir April 2022
- WhatsApp Uji Coba Fitur Komunitas, Kapan Meluncur?
- Tak Perlu Keluar Rumah, Rangkaian Ide Ngabuburit Seru Berikut Bisa Dilakukan dengan Smartphone
- Salah Tangkap Abdul Manaf Gara-gara Face Recognition, Ini Deratan Kasus Serupa
- Apa Itu Teknologi Face Recognition dan Bagaimana Cara Kerjanya?