Video di Feed Instagram Dukung "Subtitle" Otomatis, Termasuk Bahasa Indonesia

- Tahun lalu, TikTok merilis fitur Auto Caption yang memungkinkan pengguna membuat dan menampilkan subtitle atau teks dalam videonya secara otomatis. Tak mau kalah, Instagram pun meluncurkan fitur serupa.
Hal ini diumumkan akun Twitter Instagram dengan handle @instagram, begitu juga Head of Instagram, Adam Mosseri melalui akun pribadinya dengan handle @mosseri.
Menurut Mosseri, fitur ini nantinya hanya akan tersedia di postingan video di Instagram Feed (IG Feed), dan bisa diaktifkan atau dimatikan oleh masing-masing pengguna kapan pun mereka mau.
Baca juga: Instagram Stories Bisa Tampilkan Caption Otomatis
"Fitur ini bakal mempermudah pengguna Instagram yang memiliki kesulitan atau masalah dengan pendengarannya," jelas Mosseri.
It’s a long time coming, but we’re excited to share a new tool that empowers those in the deaf and hard-of-hearing communities.
Videos on Instagram will now have auto-generated captions, where you have the option to turn them off or on. pic.twitter.com/DNyzcdiPSU
— Adam Mosseri (@mosseri) March 1, 2022
Terkait dukungan bahasa, Instagram mengeklaim fitur ini sudah tersedia dalam 17 bahasa, termasuk bahasa Indonesia, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TechCrunch, Rabu (2/3/2022).
Baca juga: TikTok Bisa Tampilkan Caption Otomatis, Begini Caranya
Untuk mengaktifkan fitur Captions di Instagram, pengguna bisa memilih menu "Advanced Settings" ketika mereka hendak mengunggah sebuah video, dan mengaktifkan fitur "Show Captions".
Nantinya, subtitle dalam video akan ditampilkan secara otomatis, dengan catatan bahasanya sudah didukung.

Sementara itu untuk pengguna yang sedang menjelajah video di Instagram, mereka bisa mengeklik ikon "tiga titik" yang ada di tiap postingan video Instagram.
Baca juga: Google Chrome Kini Tampilkan Subtitle Video secara Real Time
Kemudian, mereka bisa memilih "Manage captions" dan mengaktifkan fitur "Captions" untuk menampilkan subtitle di video yang sedang mereka tonton.
Meski demikian, pantauan KompasTekno pada Rabu pagi, fitur yang tampaknya hadir untuk menyaingi aplikasi TikTok ini tampak belum tersedia dan digunakan di Tanah Air.
Biasanya, fitur-fitur baru di Instagram sendiri bakal meluncur secara bertahap dalam beberapa waktu ke depan. Kita nantikan saja.
Terkini Lainnya
- Redmi Watch Move Meluncur, Pakai Layar AMOLED Harga di Bawah Rp 400.000
- Paus Fransiskus Wafat, Tinggalkan Pesan Kuat soal Etika Teknologi dan AI
- HP Vivo X200s Meluncur dengan Dimensity 9400 Plus dan Baterai 6.200 mAh
- Segini Mahalnya Harga iPhone jika Dibuat di Amerika
- Tema Hari Bumi 2025 "Our Power, Our Planet", Ini 50 Contoh Ucapan Menarik untuk Medsos
- Smartphone Oppo K13 Meluncur, Bawa Baterai 7.000 mAh dan Chipset Baru
- 35 Link Twibbon Hari Bumi 2025 Bertema "Our Power, Our Planet" dan Contoh Ucapannya
- Sekian Biaya yang Dihabiskan OpenAI saat Pengguna Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- Vivo X200 Ultra Resmi, HP Flagship yang Bisa "Disulap" Jadi Kamera DSLR
- Daftar Kode Negara iPhone dan Cara Mengeceknya
- Pemerintahan Trump Anggap QRIS, PGN, dan Produk Bajakan di Mangga Dua Hambat Perdagangan
- Apa Itu Italian Brainrot atau Meme Anomali yang Lagi Viral di TikTok?
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jangan Bilang "Tolong" dan "Terima Kasih" ke ChatGPT
- Nvidia Rilis Zorah, Demo Game "GeForce RTX 50" yang Terlalu Nyata
- 35 Link Twibbon Hari Bumi 2025 Bertema "Our Power, Our Planet" dan Contoh Ucapannya
- Zain Nadella, Putra CEO Microsoft Satya Nadella, Meninggal Dunia
- Laptop Nokia PureBook Pro Meluncur, Harga Mulai Rp 11 Jutaan
- Termahal, Samsung Galaxy S22 Ultra Paling Banyak Dipesan di Indonesia
- Catat, Lokasi dan Tanggal Penjualan Perdana Samsung Galaxy S22 Series serta Tab S8 Series
- 3 Cara Upgrade Kartu 3G ke 4G XL dengan Mudah Tanpa Ganti Nomor