Cara Memperbesar Ukuran File PDF
- Cara memperbesar ukuran file PDF bisa dilakukan secara online. Banyak situs yang menawarkan fitur untuk mengubah ukuran file PDF, baik memperkecil maupun memperbesar.
Namun, sebenarnya apa tujuan memeperbesar ukuran file PDF?
Dalam beberapa situasi tertentu, beberapa orang mungkin saja membutuhkan dokumen PDF dengan ukuran besar. Tujuannya tak lain agar tampilan file lebih jelas, tidak buram atau pecah.
Misalnya saja gambar yang harus dikirim dalam format PDF. Ukuran file sebaiknya cukup besar agar tulisan tidak pecah.
Nah, di internet, ada beberapa situs yang bisa digunakan untuk mengubah ukuran file PDF. Untuk memperbesar ukuran file PDF, pengguna dapat melakukannya secara online menggunakan situs pihak ketiga seperti PDF Resizer dan SodaPDF.
Baca juga: 5 Situs untuk Mengubah File Excel ke PDF
Lantas bagaimana langkah-langkahnya? Berikut ini KompasTekno akan merangkum cara mudah memperbesar ukuran file PDF.
Cara memperbesar ukuran file PDF menggunakan PDFResizer
- Kunjungi situs #
- Pilih menu “Resize PDF” yang berada di barisan menu atas
- Klik “Choose file” untuk upload dokumen PDF Anda
- Setelah dokumen terunggah, klik “Upload File”
- Pilih resolusi PDF yang Anda inginkan
- Kemudian pilih ukuran kertas yang dibutuhkan
- Setelah semua sesuai dengan yang Anda butuhkan klik “Looks good, do the magic”
- Pada bagian sebelah kanan, Anda akan melihat hasil dokumen PDF dan klik “Download”
Baca juga: Cara Menggabungkan File PDF di Mac Tanpa Aplikasi Tambahan
Tak hanya mengubah ukuran dan resolusi PDF, di PDF Resizer dapat Anda manfaatkan untuk menggabungkan dokumen PDF (merge PDF), menghapus halaman PDF, mengubah posisi, hingga menyusun ulang PDF.
Cara memperbesar ukuran file PDF menggunakan SodaPDF
- Kunjungi situs #
- Klik “All tools”
- Pilih “Resize PDF”
- Klik “Choose File” untuk meng-upload dokumen PDF
- Setelah itu akan muncul kolom margin, Anda dapat mengubah margin sesuai yang dibutuhkan
- Kemudian sesuaikan ukuran kertas
- Tunggu sampai muncul halaman “Download File”
- Sebelum mengunduhnya, Anda juga dapat melakukan preview file dengan klik “Preview File” di bagian atas menu “Download” untuk memastikan file yang diubah telah sesuai
Baca juga: Cara Menerjemahkan Jurnal Bahasa Inggris Format PDF di Word
Situs "sodapdf.com" tak hanya diakses secara online dengan gratis, namun juga dapat diunduh melalui tautan berikut ini sehingga pengguna dapat menggunakannya secara offline. Situs ini juga memiliki banyak tool PDF yang membantu untuk mengedit dokumen PDF.
Itulah dua cara memperbesar ukuran file PDF menggunakan situs pihak ketiga seperti PDF Resizer dan SodaPDF. Semoga membantu.
Terkini Lainnya
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- YouTube Gaming Recap 2024 Dirilis, Kilas Balik Tontonan Game Sepanjang Tahun
- Oppo Find X8 Resmi di Indonesia, HP Pertama dengan Dimensity 9400
- Oppo Find X8 Pro Resmi dengan Tombol Kamera "Quick Button", Ini Harganya di Indonesia
- Suasana Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali, Dihadiri Undangan dari Berbagai Negara
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A16 5G di Indonesia
- Oppo Gandeng Merek Fesyen Paris Maison Kitsune, Bikin Casing Find X8 Series
- YouTube Music "2024 Recap" Dirilis, Rangkum Lagu yang Sering Diputar Mirip Spotify "Wrapped"
- Apple Sodorkan Rp 1,5 Triliun demi TKDN iPhone 16, Pemerintah RI?
- Bukti Kuat Motorola Bakal "Comeback" ke Pasar Ponsel Indonesia
- Beda Smart TV, Android TV, dan Google TV, Kenali sebelum Beli
- Oppo Find X8 Rilis Global Hari Ini di Bali, Begini Cara Nonton Peluncurannya
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Taktik Apple Buka Blokir iPhone 16, Tawar Rp 157 Miliar lalu Rp 1,5 Triliun
- Xiaomi Redmi A4 5G Meluncur, HP Kamera 50 MP Harga Rp 1 Jutaan
- Sony Gelar Diskon Game PS4 dan PS5 hingga 80 Persen
- Riset IDC: Samsung Vendor Ponsel Nomor Satu Dunia 2021
- Google Assistant Kini Bisa Dibungkam Kalau Lagi "Ngoceh"
- Berapa Denda Telat Bayar Shopee PayLater?
- Steam Gelar Diskon Spesial Imlek, Potongan Harga hingga 94 Persen