Kulkas Pintar Samsung dengan Layar Sentuh Resmi di Indonesia, Harga Rp 30 Juta
- Setelah diperkenalkan secara global beberapa waktu lalu, Samsung akhirnya resmi memboyong kulkas dua pintu side-by-side terbarunya yang bernama Samsung Family Hub ke Indonesia.
Berbeda dengan kulkas lainnya, Samsung Family Hub dibekali dengan layar sentuh (touchscreen) terintegrasi yang disematkan di bagian sisi pintu kanan kulkas. Layar ini bisa dioperasikan layaknya sebuah tablet atau smartphone.
President Samsung Electronics Indonesia, Simon Lee mengatakan bahwa kulkas ini dihadirkan untuk mempererat hubungan dan interaksi keluarga dari ruangan yang menurutnya sangat penting dalam sebuah rumah, yaitu dapur.
"Seperti namanya, Family Hub hadir untuk membuat anggota keluarga saling terhubung satu sama lain, dan tetap berkomunikasi dengan mudah dari dapur," kata Simon dalam sebuah acara peluncuran yang ditayangkan secara online, Kamis (27/1/2022).
Baca juga: Berawal dari Ledekan, Microsoft Benar-benar Bikin Kulkas Mini Xbox
"Kehadiran Family Hub menandakan awal era dari kulkas side-by-side Samsung yang bisa memperluas fungsinya dengan memberikan pengalaman interaksi sosial ekstra di rumah," imbuh Simon.
Seperti telah disebutkan di atas, kulkas dengan kapasitas bersih hingga 628 liter ini dibekali dengan layar yang bisa dioperasikan seperti smartphone. Layar tersebut menjalankan sistem operasi Tizen.
Layar tersebut bisa dipakai untuk menampilkan berbagai informasi penting seperti memo atau sticky notes, informasi tanggal dan waktu, foto keluarga, hingga jadwal kegiatan sehari-hari dari seluruh anggota keluarga melalui fitur Family Board.
Untuk menampilkan jadwal sendiri, pengguna perlu menyambungkan smartphone mereka dengan Family Hub melalui aplikasi SmartThings yang bisa diunduh di toko aplikasi Play Store (Android) atau App Store (iOS).
Baca juga: Kulkas, Mesin Cuci, dan Microwave Samsung Bidik Rumah Minimalis Anak Muda
Setelah itu, barulah mereka bisa melakukan sinkronisasi antara kedua perangkat tersebut, supaya jadwal-jadwal ini bisa dilihat di layar kulkas.
Selain menampilkan jadwal, layar kulkas ini juga bisa menjawab panggilan masuk dari smartphone yang sudah dihubungkan dengan kulkas melalui aplikasi SmartThings tadi.
Karena terhubung dengan SmartThings, layar kulkas juga bisa dioperasikan sebagai hub untuk mengontrol berbagai perangkat lainnya yang terhubung dengan aplikasi tersebut, seperti Smart TV, AC, Air Purifier, dan lain sebagainya.
Punya kamera dan speaker
Selain layar, kulkas Samsung Family Hub juga dibekali dengan sebuah kamera yang disematkan di dalam kulkas, serta speaker yang terletak di bagian bawah layar.
Baca juga: Kulkas Pintar Terbaru Samsung Bisa Diperintah dengan Suara
Kamera tersebut bisa digunakan melalui mode View Inside, memungkinkan pengguna melihat isi dalam kulkas tanpa harus membukanya.
Meski demikian, kamera ini tersemat di bagian tengah, tepatnya di dalam kulkas di pintu sisi kanan saja, sehingga area yang bisa dipantau cukup terbatas.
Sementara itu, speaker yang tersemat di kulkas ini bisa digunakan untuk menghasilkan suara dari berbagai aplikasi yang bisa dijalankan di kulkas, seperti YouTube untuk menonton video, Spotify untuk mendengarkan lagu, dan lain sebagainya.
Baca juga: Kulkas Jadi Perkakas Elektronik Paling Diminati Selama WFH
Kulkas ini juga dibekali dengan mikrofon dan mampu menerima perintah suara yang bakal dilayani oleh asisten digital buatan Samsung, Bixby.
"Saat ini Samsung Family Hub hanya mendukung Bixby, Google Assistant belum bisa," ujar Head of Home Appliances Product Marketing Samsung Electronics Indonesia, Malvin Rubianto dalam kesempatan yang sama.
Di samping itu semua, Samsung Family Hub juga hadir dengan fitur Cooking Management dan Smart Recipe untuk menampilkan resep-resep makanan yang direkomendasikan, serta Meal Planner untuk merencanakan makanan apa yang bakal dibuat dalam beberapa waktu ke depan.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Spesifikasi Redmi Note 11 dan Redmi Note 11s Versi Global
- Awas Malware Brata Bisa Kuras Rekening Bank lalu Reset HP Android
- Xiaomi Umumkan MIUI 13 Global, Ini Jadwal dan Daftar Smartphone yang Kebagian
- iOS 15.3 Tambal Celah Berbahaya, Pengguna iPhone Wajib Update
- Apple Kuasai Pasar Ponsel China berkat iPhone 13