10 Smartphone Flagship yang Rilis di Indonesia Sepanjang 2021

- Meski ekonomi masih terganggu akibat pandemi Covid-19, para vendor smartphone tetap percaya diri menjejali pasar Indonesia dengan aneka ponsel flagship yang berbanderol mahal.
Bahkan, sepanjang 2021 ini sudah ada lebih dari 10 seri ponsel flagship dari berbagai jenama (brand) yang tersedia di Tanah Air.
Beberapa di antaranya seperti iPhone 13 Series dari Apple, Galaxy S21 Series dari Samsung, hingga Vivo X70 Series dari Vivo.
Baca juga: 5 Besar Vendor Smartphone di Indonesia Kuartal III-2021, Oppo Salip Xiaomi
Lantas, ponsel flagship apa saja yang sudah dirilis di pasar Indonesia sepanjang 2021 ini? Yuk, simak informasinya dalam daftar berikut:
1. iPhone 13

Apple meluncurkan empat model iPhone terbaru di 2021 ini, terdiri dari iPhone 13 Mini, iPhone 13, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max. Masing-masing dari ponsel tersebut memiliki layar 5,4 inci, 6,1 inci, 6,1 inci, dan 6,7 inci.
Seluruh model iPhone 13 sendiri dibekali dengan chipset A15 Bionic dan dibekali dengan dua kamera belakang yang terdiri dari kamera utama 12 MP dan kamera ultrawide 12 MP.
Khusus untuk model "Pro" dan "Pro Max", ada kamera telefoto 12 MP yang dilengkapi dengan sensor LiDAR untuk meminadi objek tiga dimensi yang dibidik perangkat. Selain itu, kedua model ini memiliki layar dengan refresh rate 120 Hz yang dijuluki ProMotion Display.
Jajaran iPhone 13 sendiri diluncurkan secara global pada 14 September 2021, namun baru bisa dipesan di Indonesia mulai 12 November 2021.
Di Tanah AIr, iPhone 13 Mini, iPhone 13, iPhone 13 Pro, dan IPhone 13 Pro Max masing-masing dijual dengan harga termurah Rp 13 juta, Rp 15 juta, Rp 18,5 juta, dan Rp 20 juta.
Baca juga: Bisa Dibeli di Indonesia, Ini Beda Spesifikasi iPhone 13, 13 Mini, 13 Pro, dan 13 Pro Max
2. Galaxy S21

Samsung memperkenalkan tiga model ponsel Galaxy S Series terbarunya untuk 2021, yaitu Galaxy S21, S21 Plus, dan S21 Ultra. Ketiga ponsel ini masing-masing memiliki layar berukuran 6,2 inci, 6,7 inci, dan 6,8 inci.
Ketiga ponsel ini ditenagai dengan chipset Exynos 2100 atau Snapdragon 888, tergantung pasarnya masing-masing. Indonesia sendiri kebagian Galaxy S21 Series versi Exynos 2100.
Galaxy S21 dan S21 Plus sama-sama dibekali dengan empat kamera yang masing-masing beresolusi 12 MP, 12 MP (ultrawide), dan 64 MP (telefoto).
Sedangkan Galaxy S21 Ultra punya empat kamera, terdiri dari kamera utama 108 MP, kamera "periskop" 10 MP, kamera telefoto 10 MP, dan kamera ultrawide 12 MP.
Samsung sendiri meluncurkan Galaxy S21 Series pada 14 Januari 2021 dan sudah bisa dipesan pada hari yang sama (khusus Galaxy S21 Plus dan S21 Ultra). Sementara pemesanan Galaxy S21 "reguler" dibuka pada 5 Februari 2021.
Di Tanah Air, Galaxy S21, S21 Plus, dan S21 Ultra dijual dengan harga termurah Rp 13 juta, Rp 16 juta, dan Rp 19 juta.
Baca juga: Spesifikasi dan Fitur Kamera Trio Samsung Galaxy S21, Apa yang Baru dan Beda?
3. Galaxy Z Fold 3 dan Flip 3

Samsung kembali meluncurkan ponsel lipat terbarunya untuk 2021. Ada dua model yang diperkenalkan, yaitu Galaxy Z Fold 3 dan Z Flip 3.
Galaxy Z Fold 3 mengusung model lipatan vertikal seperti buku dengan layar utama berukuran 7,6 inci, sedangkan Galaxy Z Flip 3 desainnya seperti smartphone kebanyakan dengan layar 6,7 inci dan bisa dilipat secara horizontal.
Kedua ponsel lipat ini memiliki layar sekunder (Cover Display) berukuran 6,2 inci untuk Galaxy Z Fold 3 dan 1,9 inci untuk Galaxy Z Flip 3.
Untuk sektor kamera, Galaxy Z Fold 3 dibekali dengan tiga kamera belakang, terdiri dari kamera utama 12 MP, 12 MP (telefoto), dan 12 MP (ultrawide).
Ada pula satu kamera selfie 10 MP yang terletak di Cover Display, serta satu kamera under display beresolusi 4 MP yang ada di layar utama.
Kedua ponsel lipat yang ditenagai dengan chipset Snapdragon 888 ini diluncurkan secara global pada 11 Agustus 2021, dan langsung bisa dipesan di Indonesia dengan harga termurah Rp 25 juta untuk Galaxy Z Fold 3 dan Rp 15 juta untuk Galaxy Z Flip 3.
Samsung turut menghadirkan edisi spesial "Thom Browne" untuk kedua ponsel tersebut, yang masing-masing dibanderol dengan harga Rp 52 juta untuk Galaxy Z Fold 3 dan Rp 36 juta untuk Galaxy Z Flip 3.
Baca juga: Harga serta Spesifikasi Samsung Galaxy Z Fold 3 dan Z Flip 3 di Indonesia
4. Oppo Find X3

Oppo memboyong model teratas dari Oppo Find X3 Series, yaitu Find X3 Pro ke Indonesia pada 3 Juni 2021, sebagai penerus dari Find X2 Pro yang dirilis tahun 2020 lalu.
Terkini Lainnya
- Google Suntik Model AI Veo 2 ke YouTube Shorts, Ini Fungsinya
- 4 HP Android Murah Terbaru 2025, Harga Rp 2 juta-Rp 3 jutaan
- Perplexity Rilis Fitur untuk Riset Mendalam, Ditenagai AI DeepSeek-R1
- Fitur Tema Chat WhatsApp Hadir di Indonesia
- Ramai di Medsos, Cek Numerologi di ChatGPT untuk Ungkap Karakter, Begini Caranya
- Sedang Tren di Amerika, Pakai Apple Watch di Pergelangan Kaki, Bukan di Tangan
- Cara Bikin Poster Ramadan 2025 pakai Canva dan Figma, Gratis dan Mudah
- Bocoran Spesifikasi HP Xiaomi 15 Ultra, Bawa Kamera Periskop 200 MP
- Ketika Google Mencibir, OpenAI Justru Meniru DeepSeek
- Harga ChatGPT Plus dan Cara Berlangganannya
- Ponsel Lipat Tiga Huawei Mate XT Ultimate Hiasi Bandara Kuala Lumpur Malaysia
- 9 Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Ada Notifikasi kalau Tidak Buka Aplikasi
- 3 Cara Beli Tiket Bus Online buat Mudik Lebaran 2025, Mudah dan Praktis
- Instagram Uji Tombol "Dislike", Muncul di Kolom Komentar
- Video: Hasil Foto Konser Seventeen di Bangkok, Thailand, dan Tips Rekam Antiburik
- TikTok Rebut Takhta Google Jadi Website Terpopuler Dunia 2021
- Begini Cara Membuat Akun PayPal Tanpa Kartu Kredit
- 10 Twibbon Hari Natal 2021 dan Cara Pakainya
- Arloji Pintar Vivo Watch 2 Meluncur dengan e-Sim
- SMS Ucapan "Selamat Natal" Pertama di Dunia Laku Terjual Rp 1,7 Miliar