Oppo K9x Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasinya

- Oppo resmi meluncurkan ponsel kelas menengah terbaru yaitu Oppo K9x. Kehadiran ponsel ini melengkapi jajaran lini Oppo K9 series yang sebelumnya diisi oleh Oppo K9, Oppo K9 Pro, dan Oppo K9s.
Dilihat dari spesifikasinya, Oppo K9x agak mirip dengan Realme 8s 5G yang sudah dirilis di India beberapa waktu lalu.
Salah satu hal yang membedakan keduanya adalah desain kamera belakang. Berbeda dengan kamera punggung Realme 8s 5G yang diletakkan secara simetris, posisi kamera Oppo K9x justru diletakkan secara vertikal.
Baca juga: Spesifikasi dan Harga Ponsel Lipat Oppo Find N Versi China
Untuk dimensinya, Oppo K9x memiliki ketebalan bodi 8,8 mm dan bobot seberat 191 gram. Ponsel ini tersedia dalam pilihan warna Obsidian Black dan Silver Purple.
Bicara soal spesifikasi, Oppo K9x hadir dengan panel layar LCD 6,5 inci Full HD Plus (1.080 x 2.400 piksel) yang mendukung refresh rate mencapai 90 Hz.
Kemudian di sektor fotografi, ponsel ini didukung kamera utama 64 MP, kamera makro 2 MP, serta kamera depth 2 MP. Sementara di sisi depan, terdapat satu kamera tunggal 16 MP yang disematkan dalam lubang kamera atau punch hole.
Baca juga: Spesifikasi dan Harga Oppo A95 di Indonesia
Di sektor hardware, tertanam chipset Dimensity 810 yang dipadankan dengan kombinasi RAM LPDDR4x dan memori internal UFS 2.1, yang terdiri dari tiga opsi, yakni 6 GB/128 GB, 8 GB/128 GB, serta 8 GB/256 GB.
Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Gizmochina, Kamis (23/12/2021), Oppo K9x menjalankan sistem operasi Android 11 yang dibalut dengan tampilan khas Oppo, ColorOS 12.
Spesifikasi lain dari Oppo K9x mencakup baterai 5.000 mAh yang mendukung fast charging 33 W, audio jack 3.5 mm, serta pemindai sidik jari (fingerprint).
Baca juga: Spesifikasi dan Harga Oppo A16 RAM 4 GB di Indonesia
Meski banderolnya belum diumumkan, Oppo K9x dipastikan segera dipasarkan pada 27 Desember 2021 mendatang di China. Belum diketahui pula apakah Oppo akan memboyong K9x ke luar China, termasuk Indonesia atau tidak.
Terkini Lainnya
- Siap-siap, Harga iPhone Bakal Semakin Mahal gara-gara Tarif Trump
- Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Bisa Diunduh di HP dan Desktop
- Meta Rilis 2 Model AI Llama 4 Baru: Maverick dan Scout
- Kisah Kejatuhan HP BlackBerry: Dibunuh oleh Layar Sentuh
- AI Google Tertipu oleh April Mop, Tak Bisa Bedakan Artikel Serius dan Guyonan
- Smartwatch Garmin Vivoactive 6 Meluncur, Pertama dengan Fitur Alarm Pintar
- Vimeo Rilis Fitur Streaming ala Netflix, Kreator Indonesia Gigit Jari
- YouTube Shorts Tambah Fitur Editing Video untuk Saingi TikTok
- Trump Tunda Pemblokiran TikTok di AS, Beri Waktu 75 Hari Lagi
- Apakah Dark Mode Bisa Menghemat Baterai HP? Begini Penjelasannya
- 3 Cara Upload File ke Google Drive dengan Mudah dan Praktis
- 7 Tips Hemat Penyimpanan Akun Google Gratis Tanpa Langganan
- 2 Cara Melihat Password WiFi di HP dengan Mudah dan Praktis
- 10 Cara Mengatasi WhatsApp Web Tidak Bisa Dibuka dengan Mudah, Jangan Panik
- iPad Dulu Dicaci, Kini Mendominasi
- Canggih, Ini 5 Teknologi Masa Depan dalam Film yang Berujung Jadi Kenyatan
- Arloji Pintar Vivo Watch 2 Meluncur dengan e-Sim
- Vivo S12 dan S12 Pro Resmi Meluncur, Ini Spesifikasinya
- Daftar 5 Merek Printer Terbesar di Indonesia Kuartal III-2021